MEC Modal Ventura- 'Start Up Company' Program IAM ITB-MEC  

Reporter

Kamis, 21 Mei 2015 07:36 WIB

TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Ikatan Alumni Mesin (IAM) ITB melalui kelompok pengusaha alumni Mesin (MEC – Mesin Entrepreneur Club) meluncurkan program modal ventura, MEC Modal Ventura.


Program ini berupa dukungan finansial dan manajemen bagi teknopreneur pemula (start-up company) yang berpotensi dalam mengembangkan bisnisnya.

“Visi kelompok ini adalah menjadi fasilisator bagi anggota IAM-ITB yang akan memulai dan atau mengembangkan bisnis. Targetnya menumbuhkan teknopreneur baru dan berkembang, dalam rangka membangun kemandirian dan meningkatkan daya saing bangsa sesuai dengan semangat Indonesianisme yang terus digaungkan oleh IAM-ITB,” Kata Ketua IAM-ITB Gembong Primadjaya, dalam keterangan tertulis yang diterima, Rabu (20/5/2015).


Menurutnya, jumlah pengusaha yang terlalu sedikit membuat upaya untuk menurunkan tingkat pengangguran menjadi terlalu berat, karena hanya tergantung kepada pemerintah dan pengusaha besar.


“Karena itu, IAM-ITB percaya bahwa untuk menjadi bangsa yang maju, Indonesia mesti meningkatkan jumlah pengusahanya, khususnya di sektor usaha kecil dan menengah yang bergerak di bidang teknologi dan manufaktur,” ujarnya.

Gembong menjelaskan peningkatan jumlah pengusaha perlu ditargetkan pada sarjana baru dan/atau para profesional muda, karena mereka memiliki potensi dan skill untuk menjadi seorang pengusaha formal yang tangguh, yang mampu mendorong pertumbuhan ekonomi secara signifikan.

Sayangnya, menurutnya, justru para sarjana baru dan professional muda inilah yang paling tidak berani mengambil risiko. Akibatnya, terjadi gap yang luar biasa dimana perusahaan yang bisa eksis hanyalah perusahaan besar dan usaha mikro.


Sementara itu, perusahaan kelas menengah yang memiliki potensi pertumbuhan yang sangat besar justru tidak banyak berkembang.

“Untuk mengisi gap inilah IAM-ITB meluncurkan program MEC Modal Ventura untuk mendorong dan memfasilitasi pengembangan bisnis di kalangan sarjana baru dan/atau profesional muda, khususnya bagi alumni IAM-ITB,” kata Gembong.

Dukungan Finansial dan Manajemen


Advertising
Advertising

Berbeda dengan lembaga keuangan lain, ujarnya, MEC Modal Ventura tidak hanya fokus pada penyediaan dana mencakup bimbingan manajemen. “Sasaran MEC adalah sarjana baru dan atau profesional muda, atau start-up company yang kesulitan dalam mendapatkan dukungan fiansial dan manajemen,” katanya.

Untuk langkah awal, dukungan finansial akan diberikan pada start-up company yang telah berjalan tetapi kesulitan finansial untuk mengembangkan bisnisnya lebih lanjut.


MEC Modal Ventura akan memastikan bahwa bisnis yang telah berjalan tersebut tidak mati di tengah jalan hanya karena kesulitan dukungan finansial.

“Setelah mekanisme ini berjalan dengan baik, langkah berikutnya MEC Modal Ventura akan memberikan dukungan finansial bagi start-up company walaupun masih pada tahapan inisiasi, selama ide bisnisnya prospektif,” ujar Gembong.

Adapun, dukungan manajemen diperlukan karena kebanyakan start-up company di Indonesia terlalu fokus pada masalah produksi dan teknologi dan sangat kurang memperhatikan aspek manajemen keuangan dan pemasaran.

“Padahal dua aspek inilah yang dapat menjamin kelangsungan hidup perusahaan dalam jangka panjang,” tuturnya.

Bimbingan manajemen dalam bentuk mentoring oleh alumni pebisnis yang sudah berpengalaman diharapkan memberikan dampak yang langsung meningkatkan performa bisnis dari start-up company, karena mereka belajar langsung dari pengalaman sang mentor.

Selain itu, start-up company juga bisa memanfaatkan jaringan bisnis yang dimiliki mentor dan juga anggota IAM-ITB lainnya.


Dengan demikian, akselerasi bisnis bisa berjalan lebih kencang dan tujuan MEC untuk mencetak teknopreneur–teknopreneur baru yang tangguh dapat diwujudkan dalam waktu yang lebih cepat.


BISNIS.COM

Berita terkait

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

15 jam lalu

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

Tim mahasiswa Teknik Sipil Universitas Jember (Unej)menangi kompetisi gelaran Nanyang Technological University (NTU) Singapura.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

18 jam lalu

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

Berita tentang kenaikan UKT di ITB masih mengisi Top 3 Tekno Berita Terkini.

Baca Selengkapnya

Kenaikan UKT di ITB dan Temuan Senyawa Penghambat Kanker Mengisi Top 3 Tekno Hari Ini

1 hari lalu

Kenaikan UKT di ITB dan Temuan Senyawa Penghambat Kanker Mengisi Top 3 Tekno Hari Ini

Kenaikan UKT bagi mahasiswa angkatan 2024 di ITB memuncaki Top 3 Tekno Tempo hari ini, Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

ITB Naikkan UKT Mahasiswa 2024, Segini Perkiraan Besarannya

2 hari lalu

ITB Naikkan UKT Mahasiswa 2024, Segini Perkiraan Besarannya

ITB menaikkan UKT untuk para mahasiswa angkatan 2024. Kenaikannya berkisar 15 persen dibanding angkatan sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Cerita Dosen Muda ITB, Raih Gelar Doktor di Usia 27 dan Bimbing Tesis Mahasiswa Lebih Tua

2 hari lalu

Cerita Dosen Muda ITB, Raih Gelar Doktor di Usia 27 dan Bimbing Tesis Mahasiswa Lebih Tua

Nila Armelia Windasari, dosen muda ITB menceritakan pengalamannya meraih gelar doktor di usia 27 tahun.

Baca Selengkapnya

KM ITB Desak Pemerintah Cabut UU Cipta Kerja dan Cegah Eksploitasi Kelas Pekerja

3 hari lalu

KM ITB Desak Pemerintah Cabut UU Cipta Kerja dan Cegah Eksploitasi Kelas Pekerja

Keberadaan UU Cipta Kerja tidak memberi jaminan dan semakin membuat buruh rentan.

Baca Selengkapnya

Agar Peserta Tetap Rapi, Panitia UTBK SNBT 2024 Sediakan Kemeja dan Sepatu Pinjaman

4 hari lalu

Agar Peserta Tetap Rapi, Panitia UTBK SNBT 2024 Sediakan Kemeja dan Sepatu Pinjaman

Mengatasi peserta yang berpakaian kurang pantas, panitia UTBK SNBT 2024 menyediakan kostum pinjaman, umumnya berupa kemeja dan sepatu.

Baca Selengkapnya

Cara Panitia Pengawas UPI hingga Unpad Cegah Upaya Kecurangan UTBK

5 hari lalu

Cara Panitia Pengawas UPI hingga Unpad Cegah Upaya Kecurangan UTBK

Pusat Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) di Bandung menerapkan berbagai macam cara untuk mengantisipasi kecurangan saat UTBK SNBT 2024

Baca Selengkapnya

Lulus Magister Administrasi Bisnis ITB, Influencer Dokter Tirta Raih Predikat Cumlaude

5 hari lalu

Lulus Magister Administrasi Bisnis ITB, Influencer Dokter Tirta Raih Predikat Cumlaude

Bersama lulusan lain, dokter Tirta menghadiri Sidang Terbuka Wisuda Kedua ITB Tahun Akademik 2023/2024 di Gedung Sabuga, ITB.

Baca Selengkapnya

Potensi Bahaya Gempa Deformasi Batuan Dalam, Ahli ITB: Lokasi Dekat Daratan

5 hari lalu

Potensi Bahaya Gempa Deformasi Batuan Dalam, Ahli ITB: Lokasi Dekat Daratan

Lokasi sumber gempa lebih dekat dengan daratan sehingga potensi untuk merusak lebih besar

Baca Selengkapnya