Tesla Lebarkan Sayap Bisnis ke Energi Rumahan  

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Sabtu, 2 Mei 2015 05:51 WIB

Sebuah mobil listrik Model S P85, lansiran pabrikan Tesla. Diparkir di dekat alat pengisi daya, di sebuah showroom mobil di Jerman. Mobil rancangan Tesla, menggunakan tenaga listrik untuk menggantikan bahan bakar. Munich, Jerman, 30 Maret 2015. Krisztian Bocsi/Getty Images

TEMPO.CO, Los Angeles - Perusahaan produsen mobil listrik asal Amerika Serikat, Tesla, melebarkan sayap bisnisnya ke sumber energi listrik alternatif untuk konsumen perumahan. Produk ini dinamakan Powerwall.

Seperti yang dilansir laman Reuters, Powerwall adalah alat penyimpan tenaga surya seperti genteng panel surya yang sudah dikenal lebih dulu. Namun Tesla menawarkan baterai ini dengan ukuran 6 inci yang praktis diletakkan di mana saja, seperti di garasi atau di tembok rumah.

"Langkah ini sesuai dengan misi perusahaan untuk mengubah cara dunia menggunakan energi dalam skala besar," kata bos Tesla, Elon Musk, Jumat, 1 Mei 2015. Powerwall dipatok US$ 3.500 atau Rp 45,5 juta per 10 kWh di luar ongkos pemasangan dan alat konvensi.

Sudah ada ratusan Powerwall yang laku dan terpasang di California. Perkembangan tersebut tak luput dari dorongan pemerintah California yang memberikan subsidi harga jual.

Musk optimistis dan akan menggenjot produksi serta paket energi yang lebih besar jika rapor penjualan pada kuartal keempat nanti memuaskan. Dalam produksinya, Tesla menggaet SolarCity Corp sebagai rekanan utama. "Akan ada lebih banyak perusahaan rekanan nantinya," ucapnya.

Banyak kalangan menilai produk ini memiliki prospek cerah. "Produk ini akan menuai sukses jauh dari yang didapat produksi mobilnya," tutur pakar industri otomotif, Karl Brauer. Deutsche Bank melihat Powerwall akan memberi margin keuntungan US$ 4,5 miliar atau Rp 58,5 triliun.

REUTERS | ANDI RUSLI

Berita terkait

Teten Dorong Industri Otomotif Bermitra dengan UMKM Komponen, Sambut Pengembangan EV

55 hari lalu

Teten Dorong Industri Otomotif Bermitra dengan UMKM Komponen, Sambut Pengembangan EV

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mendorong UMKM diberi andil lebih besar dalam industri otomotif.

Baca Selengkapnya

Kemenkomarves Bicara Industri Otomotif ASEAN, Indonesia Unggul di Mobil Penumpang

1 Maret 2024

Kemenkomarves Bicara Industri Otomotif ASEAN, Indonesia Unggul di Mobil Penumpang

Sebanyak 54 persen kendaraan yang diekspor merupakan mobil tujuh kursi. Karena itu Indonesia berpotensi menjadi hub industri otomotif ASEAN.

Baca Selengkapnya

Ganjar di IIMS 2024: yang Beli Mobil Banyak, Tapi yang Antre Beras Juga Banyak

23 Februari 2024

Ganjar di IIMS 2024: yang Beli Mobil Banyak, Tapi yang Antre Beras Juga Banyak

Ganjar mengatakan bahwa pembeli mobil saat ini cukup banyak, namun masyarakat yang mengantre beras juga disebut banyak.

Baca Selengkapnya

TMMIN Terima Penghargaan Lighthouse Industry 2024

21 Februari 2024

TMMIN Terima Penghargaan Lighthouse Industry 2024

TMMIN menerima penghargaan Lighthouse Industry 2024 setelah dianggap berkontribusi dalam meningkatkan produktivitas dan daya saing industri otomotif.

Baca Selengkapnya

Chery Siap Luncurkan Mobil Listrik di Indonesia

17 Oktober 2023

Chery Siap Luncurkan Mobil Listrik di Indonesia

Chery menilai Indonesia sebagai pasar potensial di masa mendatang, termasuk untuk mobil listrik.

Baca Selengkapnya

Mengenal 5 Pameran Otomotif Terbesar di Dunia

14 Agustus 2023

Mengenal 5 Pameran Otomotif Terbesar di Dunia

lima pameran otomotif terbesar di dunia yang jadi etalase produsen kendaraan

Baca Selengkapnya

Kisah Sukses Soichiro Honda, Lulusan SD Mendirikan Honda Motor

6 Agustus 2023

Kisah Sukses Soichiro Honda, Lulusan SD Mendirikan Honda Motor

Soichiro Honda pendiri Honda Motor ini hanya lulusan SD ketika ia mulai mendalami otomotif. Kariernya dimulai menjadi penjaga anak majikan.

Baca Selengkapnya

AEML Siap Berperan Dorong Percepatan Kendaraan Listrik

25 Juli 2023

AEML Siap Berperan Dorong Percepatan Kendaraan Listrik

Asosiasi Ekosistem Mobilitas Listrik (AEML) dilaporkan siap untuk memajukan industri kendaraan listrik di Indonesia. Simak selengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Kemenperin Tingkatkan Kualitas SDM Industri Mold and Dies

18 Juli 2023

Kemenperin Tingkatkan Kualitas SDM Industri Mold and Dies

Kemenperin telah meresmikan High Tech Mold and Dies Centre di sekitar KawasanPanasonic Gobel di tahun 2023.

Baca Selengkapnya

Studi Perkirakan Krisis Chip di Industri Otomotif Segera Berakhir

15 Juli 2023

Studi Perkirakan Krisis Chip di Industri Otomotif Segera Berakhir

Sebuah studi dari S&P Global Mobility mengungkapkan bahwa krisis chip semikonduktor yang melanda industri otomotif dunia akan segera berakhir.

Baca Selengkapnya