Asuransi Cair, Keluarga Korban Air Asia Menghindar  

Reporter

Jumat, 30 Januari 2015 20:00 WIB

Jenazah Pramugari AirAsia Wanti Setiawati Dimakamkan

TEMPO.CO, Surabaya-Satu keluarga korban kecelakaan pesawat Air Asia QZ8501 yang telah menerima pencairan klaim asuransi menolak dipublikasikan. Semula mereka bersedia diekspos. Namun demi pertimbangan keamanan dari pihak-pihak tak bertanggung jawab, mereka batal bicara pada pers.


"Mungkin takut didatangi orang, lalu mengaku-ngaku bahwa almarhum punya utang. Apalagi kalau keluarga korban itu tinggal di desa, kan perasaannya jadi menggantung," ujar Kepala Eksekutif Pengawas Industri Non-Bank Otoritas Jasa Keuangan Firdaus Djaelani, Jumat, 30 Januari 2015. (Baca berita lainnya: Allianz Siap Cairkan Asuransi Korban Air Asia )


Firdaus meminta keluarga korban mengurus asuransinya sendiri dan agar tak mempercayai orang-orang yang menawarkan diri mau menguruskan. Firdaus juga mengimbau kelengkapan administrasi dipenuhi. "Untuk pembayaran ini memang harus ada kelengkapan administrasi. Yang harus dilengkapi antara lain akta kematian dan akta ahli waris," jelasnya.


Meski begitu, ia memaklumi jika banyak keluarga yang belum menyiapkan dokumen-dokumen sebagai ahli waris. "Apalagi yang jenazahnya belum ditemukan. Yang sudah ditemukan juga banyak yang belum melengkapi karena masih berduka." (Baca: Kenapa Asuransi Air Asia Belum Cair? )


Untuk mempermudah kepengurusan, PT Jasindo membuka posko proses penyelesaian administrasi klaim asuransi bagi keluarga korban di Hotel the Alana Surabaya lantai 7. Adapun bagi keluarga yang ingin mendapatkan informasi seputar pengurusan jasa keuangan di luar asuransi, OJK membuka pusat layanan informasi di gedung Bank Indonesia lantai 4.


Advertising
Advertising

Kepala Biro Hukum Air Asia Indonesia Yudha Dewangga Kusuma menyatakan pihaknya siap menyelesaikan kompensasi asalkan sesuai prosedur yang telah dipersiapkan. "Hingga hari ini, dari 155 penumpang, baru 96 yang sudah mulai mengajukan dokumen persyaratan. Untuk keluarga 59 penumpang lainnya, belum ajukan dokumen apapun," ujarnya.


Air Asia memaklumi apabila keluarga korban belum sempat mengajukan dokumen apapun. Pihak keluarga, kata Yudha, mungkin masih ingin menunggu proses pencarian korban oleh Basarnas hingga tuntas. "Kami tidak bisa memaksa keluarga untuk segera memroses. Kami hanya bisa berupaya melalui assign (pendampingan)," kata dia. (Baca: Soal Asuransi, OJK Pertanyakan Izin Air Asia )


Air Asia juga menunjuk Independent Loss Adjuster dan Solicitor untuk membantu percepatan penyelesaian klaim asuransi. Agen-agen itu aktif menjemput bola dengan mencari dokumen-dokumen ke RT/RW. Sedangkan PT Jasindo juga menunjuk notaris lokal dalam melakukan proses verifikasi dokumen persyaratan ahli waris korban. "Semuanya gratis," ujar Budi.


Dari total 155 penumpang dan awak pesawat, terdapat dua keluarga penumpang yang menyelesaikan dokumen secara lengkap. Namun baru satu keluarga yang telah menerima pencairan sebesar Rp 1,25 miliar. Penyerahan santunan lantas hanya dilakukan secara simbolis di kantor OJK Regional 3 di Surabaya antara Kepala Biro Hukum Air Asia Indonesia Yudha Dewangga Kusuma, Kepala Eksekutif Pengawas Industri Non Bank OJK Firdaus Djaelani, dan Presiden Direktur PT Jasindo Budi Tjahjono. (Lihat pula: OJK: Asuransi untuk Korban Air Asia Rawan Polemik )


ARTIKA RACHMI FARMITA


VIDEO TERKAIT:



Berita Terpopuler Lainnya:


Menteri Susi Dicurhati Kerusakan Laut Raja Ampat
Tunggak Pajak Rp 6 M, Pria Ini Dibui di Salemba
Kapal Ilegal Thailand Ditangkap di Sorong
Susi: 4 Kapal Pencuri Ikan Sembunyi di Taiwan
Optimistis dengan Data Domestik, IHSG Naik 25 Poin

Berita terkait

Tony Fernandes Ditunjuk Sebagai Penasihat Strategis Grup Penerbangan AirAsia

11 hari lalu

Tony Fernandes Ditunjuk Sebagai Penasihat Strategis Grup Penerbangan AirAsia

Tony Fernandes ditunjuk sebagai penasihat dan pengurus Grup Chief Executive Officer (Advisor and Steward Group Chief Executive Officer) AirAsia.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

12 hari lalu

Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan Indonesia dan Tiongkok telah sepakat untuk membentuk tim ihwal penggarapan proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya.

Baca Selengkapnya

Indonesia AirAsia Tebar Promo Tiket 20 Persen untuk 28 Rute Internasional, Tiket Bisa Dipesan Hari ini

13 hari lalu

Indonesia AirAsia Tebar Promo Tiket 20 Persen untuk 28 Rute Internasional, Tiket Bisa Dipesan Hari ini

Maskapai penerbangan berbiaya hemat Indonesia AirAsia menawarkan promo hemat 20 persen untuk pembelian tiket penerbangan di 28 rute internasional.

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Indonesia AirAsia Batalkan Seluruh Penerbangan Menuju Kota Kinabalu

17 hari lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Indonesia AirAsia Batalkan Seluruh Penerbangan Menuju Kota Kinabalu

Maskapai penerbangan Indonesia AirAsia membatalkan dua penerbangan dari dan menuju Kota Kinabalu, Malaysia akibat sebaran abu vulkanik Gunung Ruang, Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

22 hari lalu

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

KNKT memiliki investigator dan sekretariat untuk membantu proses investigasi kecelakaan di Indonesia, termasuk di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran 2024, Indonesia AirAsia Sediakan 62 Penerbangan Tambahan

30 hari lalu

Mudik Lebaran 2024, Indonesia AirAsia Sediakan 62 Penerbangan Tambahan

Maskapai penerbangan Indonesia AirAsia menyediakan 62 penerbangan tambahan atau sekitar 11.160 kursi pada arus mudik Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

AirAsia Beri Diskon Penerbangan ke Luar Negeri saat Lebaran

33 hari lalu

AirAsia Beri Diskon Penerbangan ke Luar Negeri saat Lebaran

Maskapai penerbangan AirAsia memberikan diskon tiket penerbangan langsung ke luar negeri. Harga mulai Rp 389.000.

Baca Selengkapnya

AirAsia Tebar Promo Tiket Pesawat Lebaran, Penerbangan Internasional Rp 389 Ribu

33 hari lalu

AirAsia Tebar Promo Tiket Pesawat Lebaran, Penerbangan Internasional Rp 389 Ribu

Maskapai penerbangan berbiaya hemat Indonesia AirAsia meluncurkan promo tiket pesawat rute internasional dengan hargaspesial. Harga tiket dimulai dari Rp 389 ribu.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran 2024, Jumlah Penerbangan Pesawat Ditambah 2 Ribu

36 hari lalu

Mudik Lebaran 2024, Jumlah Penerbangan Pesawat Ditambah 2 Ribu

Jumlah penerbangan pesawat ditambah 2 ribu selama masa mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

Terkini: Persiapan-persiapan Upacara 17 Agustus 2024 di IKN, Mahasiswa Jadi Korban TPPO di Jerman BP2MI Ingatkan Prosedur Magang di Luar Negeri

43 hari lalu

Terkini: Persiapan-persiapan Upacara 17 Agustus 2024 di IKN, Mahasiswa Jadi Korban TPPO di Jerman BP2MI Ingatkan Prosedur Magang di Luar Negeri

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto dan presiden terpilih Pilpres 2024 melihat perkembangan pembangunan IKN pada Senin, 18 Maret 2024.

Baca Selengkapnya