APJII: Eks Direktur Utama IM2 Berencana Ajukan PK  

Reporter

Selasa, 23 September 2014 18:18 WIB

Indar Atmanto. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) Sapto Anggoro mengatakan bekas Direktur Utama IM2 Indar Atmanto akan mengajukan peninjauan kembali atas kasus yang dituduhkan kepadanya. Indar dituduh melakukan korupsi dalam penggunaan jaringan 2,1 GHz/3G PT Indosat. (Baca: Dieksekusi, Keluarga Dirut Indosat Kebingungan)

Dalam persidangan, Indar dinyatakan terbukti bersalah melakukan korupsi selama 2006-2012, sehingga merugikan negara Rp 1,36 triliun. Padahal, kata Sapto, seluruh penyedia layanan Internet di Indonesia melakukan hal serupa dengan Indosat-IM2. "Berarti seluruh penyedia layanan Internet juga bersalah, dong," kata Sapto. (Baca : Jaksa Tetap Kasasi Putusan Banding IM2)

Kasus ini bermula pada 2007, saat Indosat mendapat jatah jaringan frekuensi 3G bersama Telkomsel dan XL. Indosat memasarkan frekuensi ini sebagai broadband Internet melalui anak usahanya, IM2.

Kejaksaan mempersoalkan kerja sama Indosat dan IM2, karena IM2 tidak pernah mengikuti seleksi pelelangan pita jaringan pada frekuensi tersebut. Dengan demikian, IM2 dianggap tidak berhak memanfaatkan jalur tersebut.

IM2 juga didakwa tidak memiliki izin penyelenggara 3G karena izin itu dimiliki Indosat. Kejaksaan menilai IM2 sebagai penyelenggara jasa telekomunikasi telah memanfaatkan jaringan bergerak seluler frekuensi 3G tanpa izin resmi dari pemerintah.


Kasus ini kontroversial karena dinilai banyak mengandung kejanggalan. (baca: APJII Minta Kasus Indosat Merujuk UU Telekomunikasi). Misalnya, ihwal kerugian negara yang datanya berdasar audit BPKP, namun belakangan pihak Pengadilan Tata Usaha Negara telah memastikan bahwa audit BPKP itu cacat hukum. Kejanggalan lain, Indosat telah membayar biaya up front fee Rp 320 miliar dan biaya penggunaan frekwensi Rp 1,37 triliun, namun hakim tetap sependapat dengan jaksa bahwa negara telah dirugikan.

Kasus ini menjerat lima pihak. Tiga di antaranya adalah pejabat Indosat, yakni Direktur Utama PT Indosat periode 2007-2009, Johnny Swandi Sjam; Direktur Utama PT Indosat 2009-2012, Harry Sasongko Tirtotjondro; dan Direktur Utama PT Indosat Mega Media (IM2) 2006-2012, Indar Atmanto. Dua tersangka lainnya adalah korporasi: PT Indosat dan PT IM2.

Sejak Selasa, 16 September 2014, Indar menghuni penjara khusus koruptor di Sukamiskin, Kota Bandung. Dia dimasukkan ke Lembaga Pemasyarakatan Sukamiskin setelah Mahkamah Agung menolak kasasi yang diajukan Indar pada Juli 2014.

Putusan MA yang menolak kasasi itu berarti memperkuat amar putusan Pengadilan Tinggi DKI Jakarta Nomor 33/pid/tpk/2013/PT.DKI tanggal 12 Desember 2013 yang menyatakan terdakwa Indar Atmanto bersalah dalam perkara ini. Indar divonis 8 tahun penjara dan denda Rp 300 juta.




TRI ARTINING PUTRI

Berita Terpopuler






Advertising
Advertising

Istri AKBP Idha Endri Kuasai Harta Bandar Narkoba
Golkar Terbelah Hadapi Voting RUU Pilkada
Onno W. Purbo Nilai E-Blusukan Jokowi Tak Relevan

Berita terkait

Internet Satelit Starlink Diluncurkan di Indonesia, Apa Beda dengan Internet Kabel?

16 jam lalu

Internet Satelit Starlink Diluncurkan di Indonesia, Apa Beda dengan Internet Kabel?

Internet satelit merupakan jaringan internet berbasis satelit sebagai media transmisi.

Baca Selengkapnya

Lembaga Demografi FEB UI Rilis Hasil Studi Mengenai Kontribusi Penetrasi Internet Telkomsel

1 hari lalu

Lembaga Demografi FEB UI Rilis Hasil Studi Mengenai Kontribusi Penetrasi Internet Telkomsel

Lembaga Demografi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (LD FEB UI) meluncurkan hasil studi komprehensif bertajuk 'Kontribusi Penetrasi Internet Telkomsel Terhadap Perekonomian Indonesia'.

Baca Selengkapnya

Harga Langganan Starlink per Bulan dan Keuntungannya

4 hari lalu

Harga Langganan Starlink per Bulan dan Keuntungannya

Harga Starlink per bulannya dimulai dari Rp750.000. Biaya ini belum termasuk dengan perangkat keras. Berikut rincian biaya paket lainnya.

Baca Selengkapnya

10 Cara agar Internet Tidak Lemot, Salah Satunya Tutup Aplikasi

4 hari lalu

10 Cara agar Internet Tidak Lemot, Salah Satunya Tutup Aplikasi

Berikut ini beberapa cara agar internet tidak lemot. Salah satunya dengan merefresh layanan data hingga berpindah ke lokasi yang tepat.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengaktifkan Fitur Batasi Penggunaan Smartphone di Android

5 hari lalu

Begini Cara Mengaktifkan Fitur Batasi Penggunaan Smartphone di Android

Android menyediakan fitur yang bisa digunakan penggunanya untuk membatasi penggunaan smartphone dalam sehari agar tidak menjadi kecanduan.

Baca Selengkapnya

Ketahui Kelebihan dan Kekurangan Starlink Sebelum Memakainya

6 hari lalu

Ketahui Kelebihan dan Kekurangan Starlink Sebelum Memakainya

Sebelum menggunakannya, ada baiknya Anda mengetahui kelebihan dan kekurangan Starlink. Salah satu kelebihannya adalah speed tinggi.

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak Starlink Elon Musk hingga Masuk Indonesia

8 hari lalu

Rekam Jejak Starlink Elon Musk hingga Masuk Indonesia

Berikut rekam jejak Starlink milik Elon Musk yang kini mulai beroperasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jepang Uji Kemampuan Internet 6G, Unduh Data 20 Lipat Lebih Cepat Dibanding 5G

9 hari lalu

Jepang Uji Kemampuan Internet 6G, Unduh Data 20 Lipat Lebih Cepat Dibanding 5G

Konsorsium perusahaan telekomunikasi Jepang menguji internet 6G. Laju koneksinya diklaim jauh melampaui standar 5G saat ini.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Paket Internet Termahal, Ada yang Harganya 600 Ribu per Gb

9 hari lalu

10 Negara dengan Paket Internet Termahal, Ada yang Harganya 600 Ribu per Gb

Berikut ini deretan negara dengan paket internet termahal di dunia, sebagian besar didominasi oleh negara-negara Afrika dan wilayah Karibia.

Baca Selengkapnya

Pengguna Sebut Starlink Tak Cocok untuk Gamer, Pakar Ungkap Keluhan Speed Menurun

9 hari lalu

Pengguna Sebut Starlink Tak Cocok untuk Gamer, Pakar Ungkap Keluhan Speed Menurun

Pengguna Starlink sebut latensi masih kalah dari internet fiber optik.

Baca Selengkapnya