Kaskus Sayangkan Tokobagus Ganti Nama

Jumat, 23 Mei 2014 06:33 WIB

kaskusfans.com

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu pendiri Kaskus Networks, Andrew Darwis, menyayangkan situs jual-beli online Tokobagus.com yang berganti nama. Tokobagus disebut sudah kadung dikenal luas oleh pengguna Internet Indonesia.

"Nama Tokobagus.com itu sudah bagus banget," kata Andrew saat dihubungi, Kamis, 22 Mei 2014. Apalagi, menurut dia, Tokobagus sebelumnya sudah mengeluarkan banyak duit untuk mengiklankan nama Tokobagus.com. (Baca: Nama TokoBagus Berganti, Pelayanan Tak Berubah)

Sebelumnya Managing Director OLX.co.id Michal Klar mengatakan perubahan alamat situs dari semula www.tokobagus.com menjadi www.olx.co.id merupakan langkah besar dalam melayani konsumen untuk jual-beli barang bekas. Namun ia memastikan tak ada perubahan yang signifikan terkait dengan sistem dan pelayanan.

Dalam hal situs, masyarakat Indonesia dapat mengakses OLX melalui www.olx.co.id atau mengunduh aplikasinya yang tersedia di Android, iOS, dan BlackBerry. Pengguna OLX masih akan tetap menikmati layanan yang sama seperti mereka menggunakan Tokobagus.com, dan tidak ada perubahan sama sekali dalam proses dan cara pasang iklan.

Lebih jauh, Andrew menduga penggantian nama Tokobagus.com menjadi Olx.co.id karena masuknya investor baru. "Cuma dari kami agak menyayangkan juga karena nama Olx.co.id itu luar negeri banget. Berbeda dengan Tokobagus.com yang Indonesia banget," tuturnya.

Kendati berganti nama, Andrew enggan berspekulasi apakah hal tersebut bakal merugikan atau malah menguntungkan bagi perusahaan. Yang jelas, menurut dia, merek Tokobagus.com sudah kadung melekat pada netizen Indonesia.

Ia juga menegaskan Kaskus tak akan mengikuti jejak Tokobagus.com yang mengubah nama. Yang dilakukan baru-baru ini atau sekitar tiga minggu lalu, Kaskus meluncurkan situs keduanya yang pada kontennya sama saja dengan Kaskus.co.id, yaitu Kaskus.id. (Baca: Toko Belanja Kaskus Siap Meluncur Akhir Tahun Ini)

Peluncuran situs kedua Kaskus ini merupakan kerja sama dengan Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI) untuk memperkenalkan domain .id sebagai Indonesia ke seluruh dunia. “Pengguna Internet lebih gampang juga untuk menghafal Kaskus.id," ucap Andrew.

KHAIRUL ANAM

Berita terpopuler:
DKI Andalkan Pendapatan dari Pusat Belanja

Tertinggi, Konsumsi Media Online di Jawa

Tokobagus.com Ganti Nama, Promosi Harus Gencar

Berita terkait

Akhir Pekan, Harga Emas Antam Tembus Rp 1.350.000 per Gram

1 hari lalu

Akhir Pekan, Harga Emas Antam Tembus Rp 1.350.000 per Gram

Harga emas PT Aneka Tambang atauharga emas Antam melonjak ke level Rp 1.350.000 per gram dalam perdagangan akhir pekan, Sabtu, 18 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Airlangga Sebut IA-CEPA Dorong Perdagangan RI-Australia Melonjak 90 Persen

2 hari lalu

Airlangga Sebut IA-CEPA Dorong Perdagangan RI-Australia Melonjak 90 Persen

Menteri Airlangga menyatakan IA-CEPA pada tahun 2020 telah berhasil menggenjot nilai perdagangan Indonesia dan Australia melonjak hingga 90 persen.

Baca Selengkapnya

Tingkatkan Ekspor ke Amerika Selatan, Kemendag Akan Pakai Perjanjian Perdagangan Bilateral dengan Cile

2 hari lalu

Tingkatkan Ekspor ke Amerika Selatan, Kemendag Akan Pakai Perjanjian Perdagangan Bilateral dengan Cile

Kemendag berencana memanfaatkan perjanjian dagang bilateralnya dengan Cile untuk meningkatkan ekspor ke Amerika Selatan.

Baca Selengkapnya

Rupiah Menguat ke Level Rp 15.923 per Dolar AS

3 hari lalu

Rupiah Menguat ke Level Rp 15.923 per Dolar AS

Kurs rupiah hari ini ditutup menguat 104 poin ke level Rp 15.923 per dolar AS.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi Pertama Kembali Menguat, Ditutup di 7,245,1

3 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi Pertama Kembali Menguat, Ditutup di 7,245,1

Analis PT Samuel Sekuritas Indonesia menyebutkan Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG melanjutkan pergerakan positifnya

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Antisipasi Fenomena Alih Mitra Dagang di Pasar Global

3 hari lalu

Kementerian Perdagangan Antisipasi Fenomena Alih Mitra Dagang di Pasar Global

Kementerian Perdagangan mengungkapkan saat ini fenomena alih mitra dagang sejumlah negara telah mempengaruhi ekonomi global.

Baca Selengkapnya

Rupiah Menguat Setelah Rilis Indeks Harga Produsen Amerika Serikat Membaik

4 hari lalu

Rupiah Menguat Setelah Rilis Indeks Harga Produsen Amerika Serikat Membaik

Rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Rabu ditutup menguat setelah rilis data inflasi Indeks Harga Produsen (PPI) Amerika Serikat menguat.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

4 hari lalu

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebut bantuan beras merupakan langkah konkret untuk meringankan beban masyarakat.

Baca Selengkapnya

RI-China Bahas Kerja Sama Riset di Bidang Pengolahan Nikel

4 hari lalu

RI-China Bahas Kerja Sama Riset di Bidang Pengolahan Nikel

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto dan Duta Besar China untuk Indonesia Lu Kang bertemu untuk membahas penguatan kerja sama

Baca Selengkapnya

Harga Emas Antam Naik ke Angka Rp 1,33 Juta per Gram

4 hari lalu

Harga Emas Antam Naik ke Angka Rp 1,33 Juta per Gram

Harga emas Antam pada Rabu pagi, naik sebesar Rp 8.000 per gram, sehingga menjadi Rp 1.332.000 (Rp 1,33 juta) per gram.

Baca Selengkapnya