KTT APEC, Lion Air Tak Kurangi Frekuensi Terbang

Senin, 2 September 2013 18:52 WIB

Pesawat Lion Air. Tempo/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta- Lion Air menyatakan tidak akan mengurangi frekuensi penerbangan meski Bandara Ngurah Rai, Bali membatasi operasional untuk penerbangan reguler. "Tidak ada pengurangan, kami akan sesuaikan dengan slot time Ngurah Rai saja," kata Air Operation and Services Director Lion Air, Daniel Putut, saat dihubungi Tempo, Senin, 2 September 2013.

Daniel menjelaskan, saat ini Lion Air mengoperasikan 13 penerbangan dari dan menuju Bali setiap harinya. Selain itu, dua maskapai yang berada di bawah manajemen Lion Air, yaitu Batik Air dan Wings Air, juga tidak memotong frekuensi. "Batik Air ada empat penerbangan dan di Wings Air ada delapan penerbangan, tetap beroperasi," ucapnya.

PT Angkasa Pura I menyatakan operasional Bandara Ngurah Rai, Bali, akan dibatasi untuk pesawat reguler menjelang dan saat penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (KTT APEC). "Pembatasan dilakukan pada tanggal 6, 8 dan 9 Oktober mendatang," kata Corporate Communications Manager Angkasa Pura I, Handy Heryudhitiawan.

Handy menjelaskan, pembatasan tidak berlaku pada tanggal 7 Oktober 2013 karena pada hari itu seluruh kepala negara peserta KTT APEC sudah tiba di Bali. Ia menuturkan, bandara juga tidak ditutup 24 jam bagi penerbangan reguler sehingga maskapai reguler masih bisa terbang dari dan menuju Bali.

"Maskapai bisa mengalihkan jam penerbangan, atau mungkin juga ada kebijakan lain," ucapnya. Handy menyatakan saat ini masih menunggu informasi dari panitia penyelenggara KTT APEC serta Kementerian Perhubungan untuk menyiapkan Bandara Ngurah Rai, baik untuk kepentingan konferensi maupun penerbangan reguler. Namun, manajemen bandara memastikan telah menyiapkan apron untuk pesawat reguler. "Harus ada space juga untuk yang reguler."

Handy mengatakan Angkasa Pura I belum mengetahui jumlah persis pesawat pribadi yang akan mengantar para peserta konferensi. "Jumlah minimal dari 22 kepala negara," kata dia. Namun, ada kemungkinan satu negara menggunakan dua sampai tiga pesawat pribadi.


MARIA YUNIAR


Berita Terpopuler:


Berita terkait

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

8 jam lalu

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

Keamanan bandara menggunakan Advanced Imaging Technology (AIT) untuk mendeteksi kejanggalan pada penumpang itu sebelum naik pesawat.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

1 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan Bandara Sam Ratulangi, Manado belum aman untuk penerbangan akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

1 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

2 hari lalu

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

2 hari lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

Sejumlah bandara di wilayah udara Sulawesi masih ditutup operasionalnya hari ini akibat sebaran abu vulkanik dari Gunung Ruang yang kembali erupsi. AirNav Indonesia mengumumkan setidaknya ada lima bandara di wilayah Sulawesi yang penutupan operasionalnya diperpanjang.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

2 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

Gunung Ruang Erupsi Lagi, Bandara Sam Ratulangi Ditutup Sementara Hari Ini

3 hari lalu

Gunung Ruang Erupsi Lagi, Bandara Sam Ratulangi Ditutup Sementara Hari Ini

Gunung Ruang kembali erupsi. Operasional Bandara Sam Ratulangi kembali ditutup hari ini.

Baca Selengkapnya

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

3 hari lalu

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

Penumpang memiliki hak mendapat kompensasi dari maskapai jika terjadi keterlambatan penerbangan pesawat.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

3 hari lalu

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

Rute penerbangan Garuda Indonesia rute Manado - Bali akan dioperasikan sebanyak dua kali setiap minggunya pada Jumat dan Minggu.

Baca Selengkapnya

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

4 hari lalu

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

Tak semua maskapai penerbangan membolehkan penumpang bawa hewan peliharaan, pastikan tahu berikut sebelum beli tiket.

Baca Selengkapnya