Akhir Tahun, Pelindo Garap Pelabuhan Sorong  

Reporter

Editor

Rabu, 8 Agustus 2012 15:29 WIB

Gedung PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II cabang Tanjung Priok, Jakarta Utara. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PT Pelindo II atau IPC, R.J. Lino, mengatakan instansinya telah memiliki rencana untuk mengembangkan Pelabuhan Sorong. Rencana pengembangan ini dibuat untuk menambah kapasitas pelabuhan tersebut. "Rencananya, peningkatan kapasitas Pelabuhan Sorong akan kami lakukan pada akhir tahun 2012," ujar Lino saat ditemui di Gedung BNI, Rabu, 8 Agustus 2012.

Lino melanjutkan, lewat pengembangan Pelabuhan Sorong ini, diharapkan kapasitas pelabuhan tersebut meningkat ke angka 500.000 Teus (Twenty Foot Equivalent Unit). Untuk saat ini, prapengembangan, kapasitas Pelabuhan sorong hanya 25.000 Teus.

Lino menambahkan, untuk proyek pengembangan ini, Pelindo II membutuhkan dana Rp1 triliun. Kurang lebih 70 persen dari dana tersebut akan berupa pinjaman, sedangkan sisanya berasal dari ekuitas.

Lino juga menuturkan bahwa untuk pengerjaan proyek Sorong ini, Pelindo II tidak sendirian. Ia mengatakan Pelindo akan bergabung ke sebuah konsorsium untuk pengerjaan proyek tersebut. Adapun konsorsium tersebut terdiri atas PT Samudera Indonesia, Tbk, PT Meratus Line, PT Tempuran Emas, Tbk, PT Pelindo IV, PT Salam Pasific Indonesia Lines, PT Tanto Intim Line, dan PT Pembangunan Perumahan.

"Pemkab Sorong juga ikut terlibat. Kami harapkan proyek ini kelar dalam dua tahun," ujar Lino menambahkan keterangannya.

Terakhir, Lino mengatakan, lewat proyek Sorong ini, ia berharap Pelabuhan Sorong menjadi pusat distribusi barang di Indonesia timur dalam kerangka national connectivity. Lino juga yakin pelabuhan itu akan menjadi proyek penting dalam mempercepat pembangunan jaringan transportasi integratif sebagaimana dijelaskan dalam Master Plan MP3I.

"Ke depannya, Pelabuhan Sorong ini bisa mengkonsolidasikan potensi peti kemas tujuan luar negeri seperti Australia, Papua Nugini, serta Timor Timur," ujar Lino sambil mengatakan bahwa tender untuk proyek Sorong tersebut rencananya akan digelar bulan depan.

ISTMAN MP



Berita terkait

Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

12 hari lalu

Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

Sejumlah penumpang di Kota Ternate, Maluku Utara tujuan Manado, Sulawesi Utara, beralih menggunakan kapal antarpulau lintas Kota Ternate-Manado.

Baca Selengkapnya

Terkini: Sri Mulyani Adakan Rapat di Tengah Konflik Iran dan Israel, Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

17 hari lalu

Terkini: Sri Mulyani Adakan Rapat di Tengah Konflik Iran dan Israel, Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengadakan rapat bersama Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara serta jajaran eselon I Kemenkeu.

Baca Selengkapnya

Pelabuhan Alternatif Dimaksimalkan saat Arus Balik Lebaran, Ada 3 Kapal untuk Rute Panjang-Ciwandan

19 hari lalu

Pelabuhan Alternatif Dimaksimalkan saat Arus Balik Lebaran, Ada 3 Kapal untuk Rute Panjang-Ciwandan

Menhub Budi Karya menginstruksikan agar pelabuhan alternatif Panjang-Ciwandan dimaksimalkan kegunaannya selama arus balik lebaran.

Baca Selengkapnya

Menhub Instruksikan Dibuat War Room untuk Pantau Bongkar Muat di Pelabuhan Bakauheni dan Merak

19 hari lalu

Menhub Instruksikan Dibuat War Room untuk Pantau Bongkar Muat di Pelabuhan Bakauheni dan Merak

Menhub meminta dibuatkan fasilitas war room untuk menyajikan data digital untuk memantau aktivitas bongkar muat di pelabuhan Bakauheni dan Merak.

Baca Selengkapnya

5 Tips Jitu Hindari Kehabisan Tiket Pelabuhan Penyeberangan saat Arus Balik

19 hari lalu

5 Tips Jitu Hindari Kehabisan Tiket Pelabuhan Penyeberangan saat Arus Balik

Jangan biarkan arus balik Lebaran jadi berantakan karena kehabisan tiket kapal. Ikuti tips ini untuk mengamankan tiket penyeberangan

Baca Selengkapnya

Tiket Kapal Tak Dijual di Pelabuhan, Pengemudi Saat Arus Balik Diminta Beli Tiket di KM 2,41

19 hari lalu

Tiket Kapal Tak Dijual di Pelabuhan, Pengemudi Saat Arus Balik Diminta Beli Tiket di KM 2,41

Pengemudi yang akan naik kapal saat arus balik agar membeli tiket dalam jarak 2,41 KM menuju pelabuhan.

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, Pemerintah Siapkan Rencana Cadangan Penyeberangan Sumatera-Jawa

20 hari lalu

Arus Balik Lebaran, Pemerintah Siapkan Rencana Cadangan Penyeberangan Sumatera-Jawa

Pemerintah telah menyiapkan strategi guna menangani arus balik Lebaran dari Pulau Sumatera ke Jawa.

Baca Selengkapnya

Khusus Arus Balik Lebaran, ASDP Hapus Kebijakan Tiket Kedaluwarsa 24 Jam

21 hari lalu

Khusus Arus Balik Lebaran, ASDP Hapus Kebijakan Tiket Kedaluwarsa 24 Jam

PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) menghapus pemberlakuan tiket kedaluwarsa sampai dengan 24 jam sejak waktu masuk pelabuhan.

Baca Selengkapnya

Budi Karya Akui Penyelenggaraan Mudik di Merak Masih Bermasalah

22 hari lalu

Budi Karya Akui Penyelenggaraan Mudik di Merak Masih Bermasalah

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengakui penyelenggaraan mudik di Pelabuhan Merak masih bermasalah.

Baca Selengkapnya

ASDP Sebut Arus Mudik dari Bakauheni Tahun Ini Naik Dibanding Tahun Lalu

23 hari lalu

ASDP Sebut Arus Mudik dari Bakauheni Tahun Ini Naik Dibanding Tahun Lalu

ASDP Ferry Indonesia melaporkan arus mudik laut dari Pelabuhan Bakauheni (Sumatera-Jawa) meningkat dibanding tahun lalu.

Baca Selengkapnya