Krisis Listrik, Total Indonesie Kembangkan Energi Matahari  

Reporter

Editor

Rabu, 28 April 2010 09:22 WIB

Sejumlah pekerja PLN memperbaiki jaringan listrik. TEMPO/Fahmi Ali
TEMPO Interaktif, Balikpapan - Total E & P Indonesie mengembangkan solar sel atau listrik energi sinar matahari di Muara Pantuan, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. Sebelumnya, PT PLN menganggap kawasan ini tidak ekonomis untuk pengembangan jaringan listrik disebabkan terisolasi dari wilayah sekitar.

“Di sekitar kawasan Delta Mahakam. Kawasan ini jauh dari wilayah sekitar sehingga PLN tidak masuk,” kata Koordinator Program Ekonomi Coorporate Sosial Responsible (CSR) Total Indonesie, Hetty Berliana Damanik, di Balikpapan, Rabu (28/4).

Total membantu pengadaan empat unit solar sel masing masing seharga Rp 10 juta bagi fasilitas umum dan kepentingan perseorangan. Khusus peralatan solar sel bagi masyarakat, Total hanya menyiapkan proses kredit lunak dari bank relasi Total. “Agar masyarakat lebih mandiri dalam pengadaan energi listrik dari energi matahari,” ujarnya.

Program ini, kata Hetty, telah diresmikan penggunaanya oleh Gubernur Kalimantan Timur pada 2007 lalu. Pemerintah daerah dan Total berharap penggunaan sistem solar sel akan mampu membantu permasalahan krisis energi listrik di Muara Pantuan.

Menurut Hetty, penggunaan energi solar sel lebih efesien dibandingkan saat masyarakat menggunakan genset bahan bakar solar. Di samping lebih irit dalam penggunaana, solar sel juga mampu menghasilkan 800 watt energi listrik yang mencukupi bagi kebutuhan rumah tangga.

“Baterai solar sel maksimal mampu menyimpan 800 watt energi listrik saat panas matahari mencukupi. Jumlah ini cukup bagi kebutuhan rumah tangga tanpa membebani keharusan membeli bahan bakar,” tutur dia.

Pengadaan solar sel termasuk program tanggung jawab Total untuk peningkatan kualitas hidup masyarakat di wilayah operasi pengeboran minyak Delta Mahakam. Setiap tahun Total secara rutin mengalokasikan anggaran untuk pemberdayaan program tanggung jawab perusahaan di Kutai Kartanegara.

SG WIBISONO

Berita terkait

Krisis Listrik Parah, Presiden Afrika Selatan Absen dari Forum Ekonomi Dunia

16 Januari 2023

Krisis Listrik Parah, Presiden Afrika Selatan Absen dari Forum Ekonomi Dunia

Presiden Afrika Selatan Cyril Ramaphosa tidak akan menghadiri Forum Ekonomi Dunia (WEF) di Davos. Alasannya?

Baca Selengkapnya

Pembangkit Batu Bara di Eropa Kerek HBA Awal Oktober jadi USD 330,97 per Ton

4 Oktober 2022

Pembangkit Batu Bara di Eropa Kerek HBA Awal Oktober jadi USD 330,97 per Ton

Pengoperasian kembali pembangkit batu bara di sebagian negara Eropa turut mengerek permintaan batu bara global.

Baca Selengkapnya

Wacana BLU Batu Bara Bakal Picu Krisis Batu Bara PLN Jilid Kedua, Ini Sebabnya

4 Agustus 2022

Wacana BLU Batu Bara Bakal Picu Krisis Batu Bara PLN Jilid Kedua, Ini Sebabnya

Pengamat Ekonomi Energi UGM Fahmy Radhi menyatakan meski BLU Batu Bara masih wacana, tapi dampak pasokan batu bara ke PLN sudah mulai terlihat.

Baca Selengkapnya

ESDM Klaim Krisis Batu Bara Sudah Lewat: Tidak Perlu Khawatir Mati Lampu

18 Januari 2022

ESDM Klaim Krisis Batu Bara Sudah Lewat: Tidak Perlu Khawatir Mati Lampu

Rida Mulyana mengklaim masalah pasokan batu bara untuk PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) telah melewati masa krisis.

Baca Selengkapnya

Kompetitor Pertamina di Pasar Retail BBM Indonesia: Shell, Vivo dan Total

3 Januari 2022

Kompetitor Pertamina di Pasar Retail BBM Indonesia: Shell, Vivo dan Total

Sejak periode 2005, pasar retail Bahan Bakar Minyak (BBM) di Indonesia tidak lagi dimonopoli Pertamina. Shell, Vivo dan Total turut berkompetisi.

Baca Selengkapnya

Afghanistan Impor 100 Megawatt Listrik dari Iran untuk Atasi Krisis Listrik

14 November 2021

Afghanistan Impor 100 Megawatt Listrik dari Iran untuk Atasi Krisis Listrik

Afghanistan menandatangani impor listrik 100 megawatt dari Iran untuk mengatasi krisis listrik di tiga provinsi.

Baca Selengkapnya

Listrik Padam Saat Parlemen Lebanon Memulai Sesi Rapat

20 September 2021

Listrik Padam Saat Parlemen Lebanon Memulai Sesi Rapat

Sesi parlemen Lebanon pada Senin sempat tertunda selama satu jam setelah pemadaman listrik akibat memburuknya krisis bahan bakar nasional.

Baca Selengkapnya

Listrik PLN Tiga Kabupaten di Papua Ini Akhirnya Menyala 24 Jam

22 Agustus 2021

Listrik PLN Tiga Kabupaten di Papua Ini Akhirnya Menyala 24 Jam

Jam nyala harian listrik PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN di Kabupaten Dogiyai, Deiyai, dan Paniai, Papua meningkat

Baca Selengkapnya

Total dan Chevron Hentikan Pembayaran Pendapatan Gas ke Junta Myanmar

27 Mei 2021

Total dan Chevron Hentikan Pembayaran Pendapatan Gas ke Junta Myanmar

Perusahaan minyak dan gas Total dan Chevron telah menangguhkan beberapa pembayaran dari joint venture gas yang akan mengalir ke junta militer Myanmar.

Baca Selengkapnya

Tutup Seluruh SPBU di Indonesia, Total Tetap Jalankan Bisnis Hilir

7 Mei 2021

Tutup Seluruh SPBU di Indonesia, Total Tetap Jalankan Bisnis Hilir

PT Total Oil Indonesia menutup seluruh stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) atau pom bensin di Indonesia.

Baca Selengkapnya