Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Promosikan Destinasi Wisata di 19 Titik di Indonesia, Pelindo akan Datangkan 30 Yacht di Bali

Reporter

Editor

Aisha Shaidra

image-gnews
(Dari kiri) Joko Noerhudha, Direktur Utama PT Pelindo Solusi Logistik dan Wiluyo Karyanto, Senior Vice President SDM dan Umum PT Pelindo Solusi Logistik saat menghadiri Konferensi Pers Sail to Indonesia Goes to BMTH & Port Jazz Festival 2024 PT Pelindo yang digelar di kawasan Senayan, Jakarta Pusat pada Senin, 23 September 2024. TEMPO/Jasmine
(Dari kiri) Joko Noerhudha, Direktur Utama PT Pelindo Solusi Logistik dan Wiluyo Karyanto, Senior Vice President SDM dan Umum PT Pelindo Solusi Logistik saat menghadiri Konferensi Pers Sail to Indonesia Goes to BMTH & Port Jazz Festival 2024 PT Pelindo yang digelar di kawasan Senayan, Jakarta Pusat pada Senin, 23 September 2024. TEMPO/Jasmine
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo akan mengadakan acara bertajuk Sail to Indonesia Goes to BMTH (Bali Maritime Tourism Hub) dan Port Jazz Festival 2024 PT pada 2-4 Oktober di Pelabuhan Benoa, Bali. Guna mempromosikan pengembangan pariwisata maritim kepada dunia, serta destinasi pariwisata unggulan Indonesia, Pelindo akan menghadirkan sekitar 30 yacht dari berbagai negara seperti Amerika Serikat, Australia, Kanada, dan lainnya.

Direktur Utama PT Pelindo Solusi Logistik atau SPSL Joko Noerhudha mengatakan saat ini BMTH sudah pada tahap penyelesaian pembangunan. Nantinya para yachter bisa sekaligus mencoba Medana Bay Marina di Bali. “Jadi untuk titiknya bukan hanya ada di Benoa tapi ada 19 destinasi. Sudah dipersiapkan untuk menerima peserta Sail to Indonesia yang akan berkunjung ke Benoa,” katanya di Senayan Park, Jakarta Pusat pada Senin, 23 September 2024.

Ia mengatakan saat ini dalam konteks BMTH, Pelindo di regional tiga berstatus sebagai pemilik aset sementara SPSL sebagai pemilik bisnis. Skema itu berlaku semenjak SPSL merger dengan Pelindo pada 2021.

“Kami membangun Marina dengan standar internasional, dan akan kami kembangkan menjadi total ada 190 untuk yacht juga sudah ada klub khusus yacht. Setahun ke depan bisa sepenuhnya berjalan dengan standar internasional,” kata Joko. 

Tiga hari acara berlangsung nantinya akan diawali dengan gala dinner dengan menampilkan tarian Bali dengan fire dancer dengan 20 penari yang mengenakan pakaian adat Bali. Kemudian di hari kedua khusus mengundang masyarakat Bali dengan penampilan musisi-musisi lokal, salah satunya Dialog Dini Hari.

Sementara di hari ketiga Port Jazz Festival dengan menampilkan musisi-musisi ternama seperti Kunto Aji, Chandra Darusman, Sore, hingga Padi Reborn. SPSL juga mengundang Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, dan Menteri Pariwisata Sandiaga Uno untuk bertandang ke Benoa, Bali. Namun, masih menunggu konfirmasi sehingga hingga saat ini belum bisa dipastikan kehadiran ketiganya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebelumnya, melalui keterangan tertulis, Ketua panitia Sail to Indonesia Goes to BMTH Kiki Mohammad Hikmat menuturkan acara mendatang jadi kesempatan pertama 30 yacht itu bersandar di Pelabuhan Benoa, Bali. Saat bersadar, pelancong dari berbagai negara itu akan menikmati berbagai program hiburan yang telah disiapkan.

“Menjadi kesempatan luar biasa untuk mempromosikan destinasi pariwisata unggulan Indonesia, khususnya di sepanjang pesisir dan kepulauan yang kaya akan budaya dan keindahan alam,” kata Kiki dalam keterangan tertulis yang diterima Tempo, Minggu, 22 September 2024.

Sebagai informasi, BMTH merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) yang diproyeksikan dapat menjadi gerbang peningkatan ekonomi Bali melalui aktivitas pariwisata bahari. PT Pelindo menjadi salah satu perusahaan yang terlibat dalam perancangan dan penataan proyek tersebut.

Pilihan editor: Jokowi Resmikan Smelter PT Freeport di Gresik, Pabrik Raksasa Produksi Katoda Tembaga

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tiga Tahun Merger, Aset Pelindo Tembus Rp123 Triliun

11 jam lalu

Direktur Utama PT Pelindo, Arif Suhartono, saat ditemui usai rapat dengar pendapat bersama Komisi VI DPR, Rabu, 3 Juli 2024. TEMPO/Nandito Putra.
Tiga Tahun Merger, Aset Pelindo Tembus Rp123 Triliun

Dalam 3 tahun ini, Pelindo melaksanakan implementasi Inisiatif Strategis melalui program-program transformasi


Pengukuhan Pengurus Baru IHGMA 2024-2027: Meningkatkan Sinergi untuk Kemajuan Industri Hotel

1 hari lalu

Pelantikan pengurus IHGMA
Pengukuhan Pengurus Baru IHGMA 2024-2027: Meningkatkan Sinergi untuk Kemajuan Industri Hotel

Asosiasi ini memperkuat hubungan persaudaraan di antara para pengelola hotel di seluruh negeri.


Apel Gelar Pasukan Operasi Jagratara 2024 Ditjen Imigrasi, Siaga Awasi WNA

2 hari lalu

Direktur Jendral Imigrasi Kementerian hukum dan HAM, Silmy Karim saat menghadiri apel gelar pasukan operasi Jagratara 2024 di Pelabuhan Benoa, Bali, Rabu, 2 Oktober 2024. TEMPO/Intan Setiawanty
Apel Gelar Pasukan Operasi Jagratara 2024 Ditjen Imigrasi, Siaga Awasi WNA

Direktorat Jenderal Imigrasi menggelar apel pasukan Operasi Jagratara 2024 di Pelabuhan Benoa, Bali.


Pemeriksaan Paspor Hanya 20 Detik dengan Mesin Autogate di Bandara Ngurah Rai Bali

2 hari lalu

Direktur Jendral Imigrasi Kementerian hukum dan HAM, Silmy Karim dalam grand launching autogate TPI Bandara Ngurah Rai di Nusa Dua, Bali pada Selasa, 1 Oktober 2024. TEMPO/Intan Setiawanty
Pemeriksaan Paspor Hanya 20 Detik dengan Mesin Autogate di Bandara Ngurah Rai Bali

Mesin autogate yang digunakan di Bandara Ngurah Rai Bali sama dengan yang dioperasikan di bandara-bandara ternama dunia.


Saingi Singapura, Anak Mulai dari Usia 6 Tahun Bisa Pakai Autogate di Bandara Indonesia

2 hari lalu

Wisatawan mancanegara menjalani pemeriksaan keimigrasian di pintu otomatis (Autogate) yang dioperasikan di Terminal Kedatangan Internasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Selasa, 1 Oktober 2024. Direktorat Jenderal Imigrasi meresmikan pengoperasian 90 Autogate yang mengintegrasikan teknologi Face Recognition dan Border Control Management (BCM) di terminal kedatangan dan keberangkatan Internasional Bandara Bali untuk mendukung proses pemeriksaan keimigrasian yang efektif dan efisien. ANTARA/Fikri Yusuf
Saingi Singapura, Anak Mulai dari Usia 6 Tahun Bisa Pakai Autogate di Bandara Indonesia

Sebelumnya, anak-anak di bawah 14 tahun harus melewati pemeriksaan manual. Kini mereka bisa lewat autogate.


Percepat Lintasan WNA, Dirjen Imigrasi Operasikan 90 Mesin Autogate di Bandara Ngurah Rai Bali

2 hari lalu

Direktur Jenderal Imigrasi Silmy Karim (kiri) bersama Pj Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya (kanan) menekan tombol secara simbolis saat peresmian pintu otomatis (Autogate) yang dioperasikan di Terminal Kedatangan Internasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai di Nusa Dua, Badung, Bali, Selasa, 1 Oktober 2024. ANTARA/Fikri Yusuf
Percepat Lintasan WNA, Dirjen Imigrasi Operasikan 90 Mesin Autogate di Bandara Ngurah Rai Bali

Dari 90 unit yang dipasang Ditjen Imigrasi, 60 unit autogate berada di area kedatangan internasional dan 30 unit di keberangkatan internasional.


Indonesia AirAsia Rute Hong Kong-Denpasar Resmi Beroperasi, Tingkatkan Arus Wisatawan Internasional ke Bali

3 hari lalu

Air Asia. Foto: Air Asia
Indonesia AirAsia Rute Hong Kong-Denpasar Resmi Beroperasi, Tingkatkan Arus Wisatawan Internasional ke Bali

Indonesia AirAsia meresmikan rute internasional baru baru Hong Kong - Denpasar dengan melakukan penerbangan perdana hari ini, Selasa 1 Oktober 2024.


Hotel dan Resort Terbaik di Bali Pemenang World Travel Awards 2024

4 hari lalu

Raffles Bali (Raffles.com)
Hotel dan Resort Terbaik di Bali Pemenang World Travel Awards 2024

Beberapa hotel dan resor di Bali diakui kualitasnya dengan penghargaan di World Travel Awards ke-31 yang digelar di Manila, Filipina, September ini.


Daya Tarik Pererenan Bali Lingkungan Terkeren di Dunia 2024

6 hari lalu

Pantai Perenan di Bali. Bali.com
Daya Tarik Pererenan Bali Lingkungan Terkeren di Dunia 2024

Pantai Pererenan di Bali menawarkan suasana tenang dengan pemandangan indah dan ombak ideal bagi peselancar. Tempat ini juga dikenal dengan kafe unik dan kuliner lezat, menjadikannya destinasi favorit wisatawan.


Bali dan Dua Kota di Asia Tenggara Ini Disebut Destinasi Terburuk untuk Pejalan Kaki

8 hari lalu

Wisata Bali (TEMPO/Mila Novita)
Bali dan Dua Kota di Asia Tenggara Ini Disebut Destinasi Terburuk untuk Pejalan Kaki

Bali, yang terkenal dengan pantai-pantainya yang menakjubkan dan pura di kalangan wisatawan asing, dikritik karena sulit dilalui dengan berjalan kaki.