Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

15 Istilah Investasi yang Wajib Diketahui Investor Pemula

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Sebagai investor pemula, wajib memahami istilah investasi yang sering digunakan. Hal ini dilakukan agar transaksi lancar dan terhindar dari kerugian. Foto: Canva
Sebagai investor pemula, wajib memahami istilah investasi yang sering digunakan. Hal ini dilakukan agar transaksi lancar dan terhindar dari kerugian. Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSebelum memulai berinvestasi, ada baiknya investor pemula memahami beberapa istilah investasi yang populer dan kerap digunakan dalam berinvestasi.

Modal untuk memulai investasi bukan hanya uang saja, melainkan informasi dan pengetahuan mengenai investasi untuk mempermudah Anda saat melakukan transaksi sehingga terhindar dari risiko kerugian.

Berdasarkan data dari PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), di akhir semester I tahun 2022, investor di Indonesia didominasi oleh generasi muda seperti milenial dan gen Z. 

Berdasarkan data tersebut, maka bisa disebutkan bahwa masyarakat Indonesia kian melek akan pentingnya berinvestasi. Berikut ini informasi mengenai istilah investasi yang umum digunakan selama berinvestasi.

Daftar Istilah Investasi yang Perlu Dipahami

1. Lot atau Satuan Saham

Lot merupakan satuan yang digunakan untuk transaksi jual beli saham di bursa. Umumnya 1 lot saham sama dengan 100 lembar saham.

2. Manajer Investasi

Manajer investasi atau MI merupakan pihak yang mengelola portofolio efek investor pribadi atau portofolio efek yang berasal dari investasi kolektif dari kelompok investor tertentu atau investasi reksadana. 

Syarat menjadi manajer investasi adalah perusahaan tersebut telah mengantongi izin beroperasi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

3. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)

IHSG merujuk pada nilai gabungan seluruh saham pada pasar saham Indonesia, termasuk situasi di mana terjadi peningkatan atau penurunan kinerja saham di Indonesia.

4. Diversifikasi

Istilah diversifikasi digunakan sebagai metode mengurangi risiko kerugian atas investasi dengan mengalokasikan dana investasi ke dalam beberapa jenis instrumen investasi seperti saham, reksadana, obligasi, hingga deposito.

5. Bursa Efek

Bursa efek merupakan lembaga khusus yang menyediakan sistem, aturan, dan sarana untuk pemilik efek dan investor bertemu dan melakukan aktivitas perdagangan efek. Dengan kata lain bahwa transaksi perdagangan efek dinyatakan sah bila di bawah pengawasan bursa efek.

6. Akuisisi

Istilah akuisisi cukup populer, namun tahukah Anda apa artinya? Akuisisi merupakan kegiatan menggabungkan badan usaha dengan cara menguasai sebagian besar saham badan usaha tersebut dengan cara membelinya.

7. Return

Return adalah istilah yang digunakan untuk menyebutkan hasil investasi. Terdapat dua sifat return yaitu untung yang biasa disebut gain atau rugi yang biasa disebut loss. Untuk mengetahui hasil investasi tersebut, Anda bisa membandingkan harga saat membeli efek tersebut dengan harga jual efek.

8. Capital Gain

Capital gain merupakan istilah yang digunakan saat hasil investasi meraih keuntungan. Adapun cara untuk mengetahui apakah return investasi capital gain yakni dengan memastikan bahwa selisih harga beli aset dan harga jual aset bernilai positif.

9. Dividen

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dividen adalah istilah yang digunakan saat perusahaan mendapatkan keuntungan dari operasional bisnis. 

Keuntungan atau dividen tersebut akan dibagikan kepada para pemegang saham dengan nilai yang besarannya tergantung persentase saham yang dimiliki investor.

10. Cut Loss

Cut loss adalah strategi investor untuk mengantisipasi risiko kerugian sebelum nilai aset tersebut makin anjlok dengan cara menjual kembali saham walaupun dengan harga jual lebih rendah daripada harga belinya.

11. Likuiditas

Likuiditas adalah istilah untuk menggambarkan proses pencairan atau menjadikan investasi ke dalam uang tunai.

12. Emiten

Emiten merupakan pihak dalam bentuk perorangan, organisasi tertentu atau perusahaan yang mendapatkan dana dari pasar modal dengan cara menerbitkan atau menjual efek dalam bentuk saham, obligasi, dan masih banyak lagi.

13. Crowdfunding

Crowdfunding merupakan platform yang menyediakan sistem dan layanan untuk mempertemukan pemilik bisnis yang sedang mencari modal dan investor yang berencana untuk menanamkan modal pada bisnis tertentu. Tips menemukan platform crowdfunding terpercaya adalah platform yang diawasi langsung oleh OJK.

14. Initial Public Offering (IPO)

IPO salah satu istilah yang kerap didengar dalam dunia investasi. IPO merupakan istilah yang digunakan saat pertama kali perusahaan melepaskan sahamnya ke bursa saham untuk kemudian bisa dibeli oleh masyarakat umum yang ingin berinvestasi.

15. Financial Investment

Financial investment adalah istilah yang digunakan instrumen investasi keuangan berbentuk surat berharga di pasar uang. 

Contoh surat berharga tersebut antara lain obligasi, saham, deposito, sertifikat bank, dan masih banyak lagi.

Nah, itulah 15 istilah investasi yang perlu Anda ketahui saat akan berinvestasi. Pahami masing-masing pengertian istilah tersebut untuk memudahkan Anda melakukan transaksi dan berinvestasi. Semoga bermanfaat.

HERZANINDYA MAULIANTI

Pilihan Editor: Mengenal Investasi Metaverse: Peluang dan Risikonya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ini 7 Manfaat Utama Investasi

1 hari lalu

Ini 7 Manfaat Utama Investasi

Investasi menjadi salah satu langkah keuangan yang wajib dilakukan oleh semua orang.


Zulkifli Hasan Ungkap 40 Pabrik Asal Tiongkok Produksi Baja Ilegal di Tanah Air

1 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mendatangi PT Hwa Hok Steel yang memproduksi baja tulangan beton (BjTB) yang tak sesuai Standar Nasional Indonesia di Kabupaten Serang, Banten pada Jumat, 26 April 2024. Produk yang tak sesuai standar itu nantinya akan dimusnahkan. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Zulkifli Hasan Ungkap 40 Pabrik Asal Tiongkok Produksi Baja Ilegal di Tanah Air

Zulhas menyayangkan baja tak sesuai standar mutu masih diproduksi di Indonesia dengan alasan investasi.


IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

2 hari lalu

Pengunjung melihat layar pergerakan Index Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa 16 April 2024. Pada pembukaan perdagangan hari ini, IHSG ambruk 2,15% ke posisi 7.130,27. Selang 12 menit setelah dibuka, IHSG berhasil memangkas koreksinya sedikit menjadi anjlok 2,06% menjadi 7.136,796. TEMPO/Tony Hartawan
IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore, ditutup turun mengikuti pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.


Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

2 hari lalu

Benjie Yap. Foto: Linkedin
Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

Presdir Unilever Indonesia, Benjie Yap mengatakan salah satu hal yang penting bagi investor adalah fundamental bisnis.


Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

2 hari lalu

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

PT Unilever Indonesia Tbk. meraup laba bersih Rp 1,4 triliun pada kuartal pertama tahun 2024 ini.


IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

3 hari lalu

Pengunjung melihat layar pergerakan Index Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa 16 April 2024. IHSG ambruk di tengah banyaknya sentimen negatif dari global saat Indonesia sedang libur Panjang dalam rangka Hari Raya Lebaran 2024 atau Idul Fitri 1445 H, mulai dari memanasnya situasi di Timur Tengah, hingga inflasi Amerika Serikat (AS) yang kembali memanas. TEMPO/Tony Hartawan
IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

IHSG sesi I ditutup menguat 0,81 persen ke level 7.168,5. Nilai transaksi mencapai Rp 6,6 triliun.


Kejagung Tegaskan Penyitaan dalam Kasus Korupsi Timah Bukan untuk Hentikan Eksplorasi yang Merugikan Masyarakat

4 hari lalu

Tangkapan layar Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung Febrie Adriansyah. ANTARA/Putu Indah Savitri
Kejagung Tegaskan Penyitaan dalam Kasus Korupsi Timah Bukan untuk Hentikan Eksplorasi yang Merugikan Masyarakat

Kejagung menjelaskan kerugian kasus korupsi timah yang mencapai Rp 271 Triliun.


Nilai Rupiah Ditutup Menguat pada Perdagangan Akhir Pekan

4 hari lalu

Ilustrasi kurs rupiah dan mata uang Indonesia. Getty Images
Nilai Rupiah Ditutup Menguat pada Perdagangan Akhir Pekan

PT Laba Forexinfo Berjangka Ibrahim Assuaibi mencatat, mata uang rupiah ditutup menguat dalam perdagangan akhir pekan.


Apindo Sebut Keputusan MK dalam Sengketa Pilpres Berdampak Positif bagi Investasi dan Dunia Usaha

4 hari lalu

Foto presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024 - 2029 di jual di lapak penjual bingkai foto di Pasar Baru, Jakarta, Selasa 23 April 2024. Pasangan Prabowo - Gibran resmi keluar sebagai pemenang Pilpres 2024 setalah dalam sidang putusan PHPU Pilpres 2024 Mahkamah Konstitusi menolak semua permohonan sengketa pemilu yang diajukan oleh pasangan Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar dan pasangan Ganjar Pranowo - Mahfud MD. TEMPO/Subekti
Apindo Sebut Keputusan MK dalam Sengketa Pilpres Berdampak Positif bagi Investasi dan Dunia Usaha

Asosiasi Pangusaha Indonesia atau Apindo merespons soal keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) menolak seluruh gugatan dalam sengketa Pilpres.


Australia-Indonesia Kerja Sama Bidang Iklim, Energi Terbarukan dan Infrastruktur

5 hari lalu

Seremoni program Kemitraan Australia-Indonesia untuk Iklim, Energi Terbarukan dan Infrastruktur, yang akan menggabungkan modal pemerintah dan swasta untuk mempercepat investasi, 19 April 2024. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia di Jakarta
Australia-Indonesia Kerja Sama Bidang Iklim, Energi Terbarukan dan Infrastruktur

Australia lewat pendanaan campuran mengucurkan investasi transisi net zero di Indonesia melalui program KINETIK