Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Intip Kerja Sama Raffi Ahmad dan Kaesang Pangarep Terbaru, Bikin Proyek Pusat Kuliner Nusantara

image-gnews
Pasangan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad beserta keluarga menghadiri momen akad nikah Kaesang Pangarep dan Erina Gudono/Foto: Instagram/Raffinagita1717
Pasangan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad beserta keluarga menghadiri momen akad nikah Kaesang Pangarep dan Erina Gudono/Foto: Instagram/Raffinagita1717
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Selebritas Raffi Ahmad resmi menjalin kerja sama dengan anak Jokowi, Kaesang Pangarep untuk membangun proyek kuliner dan UMKM di BSD City. Proyek yang mereka namai Rans Nusantara Hebat itu akan dibangun di areal seluas 2,1 hektar dengan kapasitas kurang lebih 2 ribu orang. Rencananya, Rans Nusantara Hebat bakal jadi pusat kuliner Nusantara terbesar.

“Kami meyakini bidang kuliner sangat cocok untuk dikembangkan di BSD City. Ratusan UMKM akan hadir di sini, menghadirkan sajian otentik khas Nusantara agar masyarakat dapat mengenal, menikmati, dan melestarikan kekayaan ragam kuliner Indonesia,” kata Raffi Ahmad.

Seperti dikutip dari Koran Tempo, Keduanya menggandeng perusahaan Sinar Mas Land pada proyek ini. Peletakan batu pertama telah dilakukan pada 31 Mei 2023 lalu. Prosesi groundbreaking ini dilakukan oleh Michael Widjaja selaku Group CEO Sinar Mas Land, Raffi Ahmad selaku Founder Rans Entertainment, dan Kaesang Pangarep selaku Founder GK Hebat.

Rans Nusantara Hebat akan menghadirkan berbagai variasi masakan yang dapat memanjakan lidah para penikmat kuliner Tanah Air. Pengelola akan mengurasi lebih dari 400 UMKM yang akan menjadi tenant dengan sangat selektif. Sehingga makanan yang disajikan kepada para pengunjung merupakan hidangan terbaik dan paling beragam yang dipilih untuk eksplorasi kekayaan kuliner Nusantara.

“Pusat kuliner ini memiliki daya tarik tersendiri bagi para pengunjung baik lokal maupun dari luar daerah, sehingga dapat meningkatkan pariwisata dan pendapatan bagi bisnis di sekitarnya,” kata Kaesang Pangarep, yang juga putra bungsu Presiden Joko Widodo atau Jokowi ini.

Rans Nusantara Hebat bukanlah kali pertama kerja sama Raffi Ahmad dan Kaesang Pangarep. Pada Oktober 2021 lalu, bersamaan dengan publikasi kemitraan dengan Grup Emtek, RANS Entertainment mengangkat Kaesang Pangarep sebagai komisaris. Raffi mengatakan, Kaesang dipilih lantaran melihat rekam jejak bisnisnya di sektor makanan minuman atawa food and beverages (F&B).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Cocok dengan RANS karena kami juga mau menggerakkan bisnis F&B. Keberadaan Kaesang dibutuhkan untuk suntikan ide di generasinya,” kata suami Nagita Slavina ini.

Sementara itu, Kaesang mengaku diajak oleh Raffi Ahmad untuk membantu mengawasi perusahaannya. Dia menyambut baik ajakan Raffi karena bisnis Rans Entertainment masih sejalan dengan latar belakangnya, yakni dunia kreatif. Apalagi, kata Kaesang, dirinya merupakan jebolan marketing. Tugasnya sebagai komisaris, untuk mengawasi kegiatan bisnis RANS Entertainment.

“Jadi sejalanlah sama saya. Makanya saya ingin bantu-bantu walaupun tidak banyak,” kata Kaesang.

Pilihan Editor:

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

1 hari lalu

Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM Arif Rahman Hakim
KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

KemenkopUKM tidak menemukan aturan yang melarang secara spesifik warung Madura untuk beroperasi sepanjang 24 jam dalam Perda Kabupaten Klungkung


Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

1 hari lalu

Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia atau PSI, Kaesang Pangarep dalam konferensi pers penutupan pembekalan anggota legislatif terpilih PSI di Hotel Aryaduta, Menteng, Jumat, 26 April 2024. Dok. PSI
Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

Kaesang mengingatkan kader PSi untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada 2024 pada wilayah dengan potensi jumlah kursi terbanyak.


Kaesang Berharap PSI Dapat Satu Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, resmi membuka pendaftaran bakal calon kepada daerah untuk Pilkada 2024 pada 26 April hingga 1 Agustus 2024. Acara berlangsung dalam penutupan pembekalan anggota legislatif terpilih PSI di Hotel Aryaduta, Menteng, Jumat 26 April 2024. TEMPO/Intan Setiawanty
Kaesang Berharap PSI Dapat Satu Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Tak sedikit kader PSI yang minta dua jatah kursi. "Satu-satu dulu, lobby-nya susah," ujar Kaesang menimpali.


PSI Resmi Buka Pendaftaran Calon untuk Pilkada 2024

1 hari lalu

Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, resmi membuka pendaftaran bakal calon kepada daerah untuk Pilkada 2024 pada 26 April hingga 1 Agustus 2024. Acara berlangsung dalam penutupan pembekalan anggota legislatif terpilih PSI di Hotel Aryaduta, Menteng, Jumat 26 April 2024. TEMPO/Intan Setiawanty
PSI Resmi Buka Pendaftaran Calon untuk Pilkada 2024

Kaesang berharap putra-putri terbaik bangsa mau ikut membangun negeri dengan mendaftarkan diri menjadi kepala daerah lewat PSI.


Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

1 hari lalu

Logo Tokopedia, Lazada, dan Shopee
Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

Tokopedia, Shopee dan Lazada menaikkan biaya layanan hingga 6.5 persen untuk mitra penjual, pelaku UMKM diminta tidak naikkan harga.


Gerindra Sumut Usung Calon Kepala Daerah yang Mampu Jalankan Visi Misi Prabowo, Ini Alasannya

3 hari lalu

Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra sekaligus calon presiden terpilih pada Pilpres 2024 Prabowo Subianto saat ditemui di kediaman Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad, Jakarta, Kamis 11 April 2024. ANTARA/Agatha Olivia Victoria
Gerindra Sumut Usung Calon Kepala Daerah yang Mampu Jalankan Visi Misi Prabowo, Ini Alasannya

Gerindra Sumut mengutamakan kadernya sendiri di Pilkada 2024 untuk mewujudkan program Prabowo hingga ke tingkat desa.


37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

3 hari lalu

Pemilik RANS Cilegon FC, Rafi Ahmad bersama Rudy Salim dalam acara Superstar Announcement RANS Cilegon FC di Prestige Motorcars, Pluit, Jakarta, Selasa, 29 Maret 2022. Namun, kedatangan Ronaldinho tersebut tidak untuk memperkuat RANS Cilegon FC di Liga 1. Ronaldinho akan meramaikan sederetan acara yang akan digelar oleh RANS FC. TEMPO/ Faisal Ramadhan
37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

Pengusaha muda Rudy Salim hari ini berusia 37 tahun. Ia pernah drop ot (DO) dari dua fakultas kedokteran, untuk mendalami bisnis otomotif.


BRI Bantu Usaha Kue Kering di Sidoarjo Penuhi Permintaan saat Lebaran

4 hari lalu

BRI Bantu Usaha Kue Kering di Sidoarjo Penuhi Permintaan saat Lebaran

Usaha kue kering Retas Snacks and Cookies semakin berkembang pesat setelah mendapat bantuan KUR dari BRI.


Kesal Video dengan Nagita Slavina Dipotong, Kiky Saputri Singgung Film Budi Pekerti

6 hari lalu

Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Kiky Saputri, dan Muhammad Khairi. Foto: Instagram/@kikysaputri
Kesal Video dengan Nagita Slavina Dipotong, Kiky Saputri Singgung Film Budi Pekerti

Kiky Saputri ramai dikritik netizen karena menyebut nama Ayu Ting Ting di depan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.


Pemilu Rawan Politik Uang Kaesang Usulkan Sistem Pemilu Proporsional Tertutup, Ini Bedanya dengan Proporsional Terbuka

7 hari lalu

Presiden Joko Widodo beradu panco dengan anaknya Kaesang Pangarep. youtube.com
Pemilu Rawan Politik Uang Kaesang Usulkan Sistem Pemilu Proporsional Tertutup, Ini Bedanya dengan Proporsional Terbuka

Ketua Umum PSI yang juga putra Jokowi, Kaesang Pangarep usulkan pemilu selanjutnya dengan sistem proporsional tertutup karena marak politik uang.