TEMPO.CO, Jakarta - Kabar baik bagi Anda yang tengah mencari pekerjaan, sejumlah perusahaan swasta hingga BUMN kini sedang membuka lowongan kerja hingga akhir Juni 2023.
Lowongan kerja tersebut terbuka bagi para job seeker dengan pendidikan minimal SMA, S1, hingga S2 yang baru lulus (fresh graduate) maupun yang sudah berpengalaman. Adapun lowongan kerja yang saat ini terbuka hingga tenggat pada akhir Juni 2023 sebagai berikut:
1. PT Pertamina Training & Consulting (PTC)
PT Pertamina Training & Consulting (PTC) adalah anak perusahaan PT. Pertamina (Persero) yang memfokuskan diri pada pengembangan sumber daya manusia melalui jasa pelatihan, konsultasi, dan manajemen human capital sebagai solusi.
Adapun posisi lowongan yang dibuka oleh PT Pertamina Training dan Consulting, diantaranya:
1. Assistant Facilities Rep Env Operations
2. Engineer HES
3. Maintenance Advisor
4. Maintenance Specialist PGT
5. Tenaga Ahli Kelistrikan
6. Civil Engineer FE
7. Technical Compliance Assurance Coordinator
8. Risk Engineer
9. Electrical Engineer
10. Mechanical Engineer
Untuk informasi selengkapnya, Anda dapat mengunjungi website disnakerja.com. Lowongan ini dibuka hingga 26 Juni 2023.
2. PT Adaro Minerals Indonesia Tbk
PT Adaro Minerals Indonesia Tbk adalah anak usaha Adaro Energy yang bergerak di bidang pertambangan batu bara. Hingga akhir tahun 2021, perusahaan ini menguasai lima konsesi tambang batu bara dengan total luas 146.579 hektar di Kalimantan Tengah dan Kalimantan Timur.
Saat ini PT Adaro Minerals Indonesia Tbk membuka lowongan kerja dengan posisi sebagai berikut:
1. Warehouse Section Head
2. IT Section Head
3. HRGA Section Head
4. Logistic Officer
5. Material Control Officer Procurement Officer
6. Project Controller
7. Catalogr
8. IT Officer HRGA Officer
9. Contract Management Specialist
10. Logistic Officer
11. Procurement Officer
12. Recruitment Officer
Untuk informasi selengkapnya, Anda dapat mengunjungi website disnakerja.com. Lowongan ini dibuka hingga 30 Juni 2023.
3. PT Indonesia Chemical Alumina (ANTAM Group)
PT. Indonesia Chemical Alumina (PT. ICA), anak perusahaan salah satu BUMN, adalah perusahaan patungan antara Antam dan SDK yang merupakan perusahaan Jepang, dimana porsi saham masing-masing adalah 80 persen dan 20 persen.
Adapun posisi yang dibutuhkan yakni Budgeting Supervisor dan Costing Supervisor. Untuk informasi selengkapnya, Anda dapat mengunjungi website disnakerja.com.
4. PT Best Agro International
Best Agro International sebagai salah satu perusahaan perkebunan kelapa sawit yang ada di Indonesia, telah memulai kontribusinya di bidang usaha perkebunan kelapa sawit sejak 1995.
Saat ini PT Best Agro International kembali membuka lowongan kerja terbaru pada bulan Juni 2023. Adapun dibawah ini adalah posisi jabatan yang saat ini tersedia bagi Anda para pencari kerja yang tertarik untuk mengembangkan karir Anda bersama PT Best Agro International dengan kualifikasi sebagai berikut.
Lowongan Kerja PT Best Agro International
1. Guru TK/SD/SMP/SMK
2. MT Assistant Agronomi
3. Mandor Agronomi
4. Mekanik Kendaraan
5. Operator Bubut & Las
6. Teknisi Listrik
7. Analis Lab
Informasi selengkapnya dapat Anda lihat dalam website disnakerja.com. Lowongan kerja ini dibuka hingga 25 Juni 2023.
5. PT Nippon Indosari Corpindo TBK
PT Nippon Indosari Corpindo Tbk merupakan salah satu perusahaan roti dengan merek dagang Sari Roti terbesar di Indonesia. Saat ini PT Nippon Indosari Corpindo Tbk kembali membuka lowongan kerja terbaru pada bulan Juni 2023.
Posisi jabatan yang tersedia adalah Staff Recruitment & Training. Adapun persyaratannya sebagai berikut:
- Min. Pendidikan S1 Psikologi
- Memiliki pengalaman di bidang yang sama 2 tahun di perusahaan FMCG
- Mampu melakukan proses rekrutmen
- Mampu menggunakan alat tes Psikologi
- Menguasai Microsoft Excel
- Penempatan area Cikarang
Informasi selengkapnya dapat Anda lihat dalam website disnakerja.com. Lowongan kerja ini dibuka hingga 30 Juni 2023.
Pilihan editor : Terpopuler Bisnis: Lowongan Kerja Direktur di Otorita IKN, Warganet Penasaran Gaji Kompol Petrus