TEMPO.CO, Jakarta -Harga emas Antam dan UBS di Pegadaian pada Rabu, 8 Juni 2022, turun tipis dibanding kemarin.
Emas Antam dijual dalam bentuk batangan dengan beberapa ukuran berat 0,5 gram, 1 gram, 2 gram, 5 gram, hingga 1.000 gram. Selain emas batangan cetakan Antam, Pegadaian juga menjual emas UBS dari dari PT Untung Bersama Sejahtera.
Dikutip dari laman resmi Pegadaian, harga emas Antam standar ukuran 1 gram dibanderol Rp 1.011.000, turun Rp 4.000 dibanding kemarin. Sementara untuk ukuran 0,5 gram, emas Antam standar dijual seharga Rp 558.000 atau turun Rp 2.000 dibanding kemarin.
Sedangkan emas Antam Retro ukuran 0,5 gram dijual Rp 509.000 dan Antam Batik Rp 630.000. Adapun emas Antam Retro ukuran 1 gram dijual Rp 953.000 dan Antam Batik Rp 1.166.000.
Sementara itu harga emas cetakan UBS juga turun hari ini dengan harga Rp 958.000 per ukuran 1 gram atau turun Rp 4.000 dibanding kemarin. Untuk ukuran 0,5 gram, emas UBS dibanderol Rp 512.000 atau turun 1.000 dibanding harga kemarin.
Berikut daftar rinci harga emas Antam dan UBS pada hari ini, Rabu, 8 Juni 2022.
Harga emas Antam 1 gram Rp 1.011.000
Harga emas Antam 2 gram Rp 1.958.000
Harga emas Antam 3 gram Rp 2.911.000
Harga emas Antam 5 gram Rp 4.816.000
Harga emas Antam 10 gram Rp 9.547.000
Harga emas Antam 25 gram Rp 23.803.000
Harga emas Antam 50 gram Rp 47.523.000
Harga emas Antam 100 gram Rp 94.964.000
Harga emas Antam 250 gram Rp 237.134.000
Harga emas Antam 500 gram Rp 474.094.000
Harga emas Antam 1000 gram Rp 948.057.000