Sempat Menolak, 11 Perusahaan Teken Kontrak Listrik Terbarukan

Jumat, 8 September 2017 18:53 WIB

TEMPO/Hariandi Hafid

TEMPO.CO, Jakarta - PT PLN (Persero) meneken kontrak jual beli listrik (Power Purchase Agreement/PPA) dengan 11 pengembang listrik berbasis energi baru terbarukan. Mereka merupakan perusahaan yang sebelumnya menolak menandatangi kerja sama tersebut.

PLN berencana melakukan PPA dengan 62 perusahaan. Namun pada 2 Agustus lalu, hanya 53 perusahaan yang bersedia menekan kontrak jual beli. Sisanya batal karena tidak mencapai kesepakatan.

Hari ini, 11 perusahaan tersebut menyatakan bersedia bekerja sama. "Mungkin mereka menghitung ulang dan sudah cocok harganya," kata Direktur Utama PLN, Sofyan Basir, Jakarta, Jumat, 8 September 2017. Dia mengatakan, para pengembang pasti ingin lebih memastikan keuntungan yang mereka dapat karena kontrak tersebut berlaku untuk 25 tahun.

Kerja sama kali ini diteken dengan mengacu kepada Peraturan Menteri (Permen) ESDM Nomor 50 Tahun 2017. Sementara perjanjian sebelumnya dengan 53 perusahaan menggunakan Permen ESDM Nomor 12 Tahun 2017.

Dalam aturan baru, PLN dan pengembang bisa menegosiasikan harga listrik dari seluruh sumber energi baru terbarukan. Dalam Permen Nomor 12, negosiasi hanya berlaku bagi listrik dari pembangkit listrik berbasis panas bumi dan biomassa. Dampaknya, terdapat perbedaan biaya pokok produksi (BPP).

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Ignasius Jonan, mengatakan, 11 proyek pembangkit energi baru terbarukan ini memiliki kisaran harga jual antara US$ 6,52 - 8,6 per KWH. "Ada yang lebih rendah maupun sama dari nilai BPP," kata dia.

Pembangkit yang akan dibangun 11 proyek tersebut adalah untuk proyek Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) dan Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTM). Pembangkit listrik tersebut akan tersebar di Sumatera Utara, Sumatera Barat, Bengkulu, Lampung, Jawa Tengah, dan Sulawesi Selatan. Total investasi untuk proyek tersebut sekitar Rp 8 triliun.

VINDRY FLORENTIN

Berita terkait

PLN Bantu Nelayan Bangka Belitung Pangkas Biaya Operasional Lewat Electrifying Marine

1 jam lalu

PLN Bantu Nelayan Bangka Belitung Pangkas Biaya Operasional Lewat Electrifying Marine

PT PLN (Persero) menyalurkan bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) lewat program Electrifiying Marine kepada nelayan di Desa Suak Gual.

Baca Selengkapnya

Dirut PLN Paparkan Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik

1 jam lalu

Dirut PLN Paparkan Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik

PLN mendukung pengembangan ekosistem kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) di tanah air

Baca Selengkapnya

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

18 hari lalu

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

Di setiap lokasi rest area SPKLU terdapat posko siaga PLN yang dapat dimanfaatkan para pengguna mobil listrik untuk beristirahat dan menunggu pengisian baterai.

Baca Selengkapnya

Tersedia SPKLU PLN di Sumatra Bikin Nyaman Mudik dengan Kendaraan Listrik

18 hari lalu

Tersedia SPKLU PLN di Sumatra Bikin Nyaman Mudik dengan Kendaraan Listrik

Kehadiran fasilitas SPKLU menjadi salah satu faktor penting dalam kelancaran arus mudik Lebaran tahun ini bagi kendaraan listrik

Baca Selengkapnya

PLN Siapkan SPKLU di Banyak Lokasi, Pemudik: Pakai Mobil Listrik Jadi Nyaman!

22 hari lalu

PLN Siapkan SPKLU di Banyak Lokasi, Pemudik: Pakai Mobil Listrik Jadi Nyaman!

PLN telah menyiagakan 1.299 unit SPKLU yang tersebar di seluruh penjuru tanah air. Khusus momen mudik tahun ini, PLN juga menyiagakan petugas yang berjaga 24 jam untuk membantu para pemudik

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran ke Bali dengan Mobil Listrik? Ini Titik-titik SPKLU di Pulau Dewata

27 hari lalu

Mudik Lebaran ke Bali dengan Mobil Listrik? Ini Titik-titik SPKLU di Pulau Dewata

PT PLN (Persero) telah menyiapkan 76 SPKLU di 30 lokasi di Bali untuk mendukung mobilitas kendaraan listrik selama periode Lebaran tahun 2024.

Baca Selengkapnya

PLN Siagakan 1.124 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum untuk Mudik 2024

34 hari lalu

PLN Siagakan 1.124 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum untuk Mudik 2024

PLN juga mengerahkan 3.504 pegawai yang akan stand by selama 24 jam nonstop di SPKLU.

Baca Selengkapnya

PLN Dukung Ketetapan Pemerintah: Tarif Listrik Tidak Naik

34 hari lalu

PLN Dukung Ketetapan Pemerintah: Tarif Listrik Tidak Naik

Berbagai upaya efisiensi dan digitalisasi yang telah dilakukan PLN menjadi kunci dalam mewujudkan komitmen ini.

Baca Selengkapnya

PLN Dukung Kepengurusan Forum Manajemen Risiko BUMN 2024-2027

34 hari lalu

PLN Dukung Kepengurusan Forum Manajemen Risiko BUMN 2024-2027

Kepengurusan Forum Manajemen Risiko dinilai proaktif. Memudahkan kolaborasi antara BUMN.

Baca Selengkapnya

PLN Energi Primer Indonesia Siapkan Gasifikasi Pembangkit di Sulawesi-Maluku

34 hari lalu

PLN Energi Primer Indonesia Siapkan Gasifikasi Pembangkit di Sulawesi-Maluku

Pengembangan program gasifikasi pembangkit turut melibatkan konsorsium.

Baca Selengkapnya