Jasa Marga Ungkap Kronologi Penganiayaan Alumnus ITB Hermansyah

Reporter

Sabtu, 15 Juli 2017 15:53 WIB

Ahli IT ITB, Hermansyah, menjadi korban pembacokan di jalan tol Jagorawi Km 6, Jakarta Timur, 9 Juli 2017. Foto : facebook

TEMPO.CO, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk merilis kronologi penganiayaan yang dialami ahli teknologi informasi alumnus Institut Teknologi Bandung, Hermansyah, 46 tahun. Penganiayaan tersebut terjadi di jalan tol Jagorawi, Ahad dinihari, 9 Juli 2017.

AVP Corporate Communications Dwimawan Heru Santoso mengatakan Hermansyah ditemukan oleh petugas konstruksi dari kontraktor pembangunan light rail transit (LRT) yang baru selesai melaksanakan pemasangan balok landasan proyek LRT Cawang Cibubur. "Petugas yang datang ke lokasi kejadian bukan petugas operasional Jasa Marga," kata dia seperti dilansir melalui keterangan tertulis, Sabtu, 15 Juli 2017.

Dwi mengatakan petugas konstruksi LRT tersebut melihat Hermansyah dikeroyok para pelaku. Pelaku yang sadar aksinya diketahui orang lain kabur meninggalkan korban di lokasi kejadian.

Menurut Dwi, petugas konstruksi LRT itu tidak memiliki keahlian untuk menangani korban luka. Dia kemudian menginformasikan kejadian tersebut melalui saluran komunikasi internal operasional jalan tol Jagorawi.

Petugas Patroli Jalan Raya (PJR) yang mendapat informasi kemudian memerintahkan petugas ambulans Jasa Marga meluncur ke lokasi. Namun setibanya di sana, korban telah dilarikan ke rumah sakit di daerah Depok. "Petugas ambulans Jasa Marga tidak bertemu dengan korban," kata dia.

Dwi mengatakan Jasa Marga akan mendukung upaya penanganan kejadian di jalan tol yang dikelola agar penyelidikan semua tindak kejahatan oleh kepolisian bisa tuntas. Terkait dengan kasus ini, pihaknya telah menyerahkan rekaman CCTV, baik CCTV lajur maupun CCTV gerbang, yang diminta oleh kepolisian untuk mengidentifikasi pelaku pengeroyokan.

VINDRY FLORENTIN

Berita terkait

Cerita di Balik Penemuan Jasad Pegawai Honorer Kementerian Terkubur di dalam Rumah di Bandung

10 hari lalu

Cerita di Balik Penemuan Jasad Pegawai Honorer Kementerian Terkubur di dalam Rumah di Bandung

Seorang pegawai honorer kementerian berusia 42 tahun dilaporkan hilang sejak 30 Maret 2024 lalu. Jasadnya ditemukan terkubur di dalam rumahnya.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Pembunuhan Wanita Enam Tahun Lalu di Makassar, Pelaku Suami Sendiri

13 hari lalu

Polisi Ungkap Pembunuhan Wanita Enam Tahun Lalu di Makassar, Pelaku Suami Sendiri

Polres Makassar mengungkap kasus pembunuhan seorang ibu rumah tangga berinisial J, 35 tahun, yang terjadi pada enam tahun lalu

Baca Selengkapnya

Kasus 3 Anggota TNI Aniaya Jurnalis di Maluku Utara, Danlanal Ternate: Copot Jabatan juga Sanksi

18 hari lalu

Kasus 3 Anggota TNI Aniaya Jurnalis di Maluku Utara, Danlanal Ternate: Copot Jabatan juga Sanksi

Jurnalis itu dianiaya tiga anggota TNI AL setelah memberitakan penangkapan kapal bermuatan bahan bakar minyak jenis Dexlite.

Baca Selengkapnya

Kasus 3 Tentara Aniaya Jurnalis, TNI AL Ternate: yang Paling Bertanggung Jawab Komandan

19 hari lalu

Kasus 3 Tentara Aniaya Jurnalis, TNI AL Ternate: yang Paling Bertanggung Jawab Komandan

Komandan Pangkalan TNI AL Ternate Letkol Ridwan Aziz menanggapi kasus penganiayaan seorang jurnalis di Halmahera Selatan, Maluku Utara, Sukandi Ali.

Baca Selengkapnya

Penganiayaan Jurnalis oleh 3 Anggota TNI AL Dipicu Berita Penangkapan Kapal Pengangkut Minyak Milik Ditpolairud Polda Malut

20 hari lalu

Penganiayaan Jurnalis oleh 3 Anggota TNI AL Dipicu Berita Penangkapan Kapal Pengangkut Minyak Milik Ditpolairud Polda Malut

Direktur Polairud Polda Malut membantah bahwa kapal pengangkut minyak milik mereka ditangkap KRI milik TNI AL. Berbuntut penganiayaan jurnalis.

Baca Selengkapnya

Pedagang Bensin Eceran di Bintaro Dibacok di Jalan, Diduga Persaingan Bisnis

20 hari lalu

Pedagang Bensin Eceran di Bintaro Dibacok di Jalan, Diduga Persaingan Bisnis

Kapolsek memastikan polisi telah mengantongi identitas pelaku pembacokan di Bintaro Sektor 9 itu.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Tersangka Penganiayaan Anggota TNI di Bantargebang saat Naik Bus Tujuan Palembang

23 hari lalu

Polisi Tangkap Tersangka Penganiayaan Anggota TNI di Bantargebang saat Naik Bus Tujuan Palembang

Aria Wira Raja tersangka penganiayaan anggota TNI hingga tewas di Bantargebang ditangkap saat hendak pulang ke Palembang.

Baca Selengkapnya

Culik dan Aniaya Maling Motor di Binjai, 6 Prajurit TNI Dituntut 6 Bulan Penjara

24 hari lalu

Culik dan Aniaya Maling Motor di Binjai, 6 Prajurit TNI Dituntut 6 Bulan Penjara

Perkara penganiayaan ini bermula dari video viral Sures yang mengaku diculik dan dianiaya enam prajurit TNI dari Yonif Raider 100/PS.

Baca Selengkapnya

Ketua LPM di Depok Laporkan Dugaan Penganiayaan oleh Pasutri Polisi, Korban Developer Nakal

24 hari lalu

Ketua LPM di Depok Laporkan Dugaan Penganiayaan oleh Pasutri Polisi, Korban Developer Nakal

Selain menganiaya Ketua LPM Bedahan Depok tersebut pasutri itu diduga juga memukul karyawan dan mengintimidasi istri Rizal.

Baca Selengkapnya

KKJ Desak KSAL Adili 3 Anggota TNI AL Pelaku Kekerasan terhadap Jurnalis di Maluku Utara

26 hari lalu

KKJ Desak KSAL Adili 3 Anggota TNI AL Pelaku Kekerasan terhadap Jurnalis di Maluku Utara

Tiba di pos, anggota TNI AL menginterogasi Sukandi soal berita yang dibuatnya.

Baca Selengkapnya