Menteri Jonan: Pasokan Listrik dan BBM di Bali Aman

Reporter

Minggu, 25 Juni 2017 09:04 WIB

Sejumlah penumpang berada di kawasan Terminal Domestik Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, 22 Juni 2017. Arus mudik di Bandara Ngurah Rai pada H-3 Lebaran terpantau meningkat dan diperkirakan akan mencapai puncaknya pada H-2 Lebaran atau Jumat (23/6) mendatang. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignatius Jonan memastikan pasokan listrik dan bahan bakar minyak (BBM) di Bali selama Idul Fitri 2017 aman.

Jonan memperkirakan pemakaian listrik di Bali hampir 900 kilowatt. Kapasitas listrik yang terpasang saat ini mencapai 1.300 megawatt. "Ada cadangan sekitar 40 persen," ujarnya, Sabtu, 24 Juni 2017.

Jonan mengatakan permintaan listrik di Bali saat libur Lebaran tak jauh berbeda dari hari biasa. Meski libur panjang dan banyak tempat usaha tutup, pasokan listrik yang dibutuhkan hampir sama. "Kalau pun turun, maksimum lima persen," ujarnya. Berbeda dengan Pulau Jawa yang bebannya turun 20-30 persen.

Baca: Menteri Jonan: Tarif Listrik Tidak Naik Tahun Ini

Di sisi lain, kebutuhan BBM di Bali selama masa Lebaran diprediksi meningkat. Libur panjang mendorong masyarakat bepergian menuju tempat kerabat dan tempat wisata.

Direktur Pengolahan PT Pertamina (Persero), Toharso, mengatakan realisasi peningkatan konsumsi BBM di wilayah Bali tertinggi terjadi pada 23 Juni 2017, yaitu sebesar 3.026 KL per hari. "Jumlahnya naik 22 persen dari normal," kata dia.

Toharso memprediksi konsumsi tertinggi arus balik akan terjadi pada 3 - 4 Juli 2017 sebesar 3.076 KL. Jumlahnya diperkirakan naik 24 persen dari normal.

Baca juga: Obama dan Najib di Bali, Menteri Jonan Jamin Listrik Tak Byar-Pet

Untuk memastikan pasokan BBM siap, Pertamina mengawasi pasokan di depo. Sebab, jika BBM di terminal kurang, penyaluran ke stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) akan terhambat. Dia mengatakan stok BBM dan LPG pada Lebaran ini rata-rata hingga 23 hari.

Menteri Jonan berharap agar peningkatan konsumsi BBM ini diantisipasi, di antaranya dengan menyediakan layanan produk BBM dalam bentuk kemasan di SPBU yang berada di jalur strategis. SPBU di jalur strategis juga diinstruksikan buka selama 24 jam, menjaga ketahanan stoknya melalui penambahan delivery order, serta membentuk SPBU kantong.

VINDRY FLORENTIN

Berita terkait

Letusan Gunung Ruang Rusak Fasilitas Pemantau Kegempaan, Alat Apa Saja yang Dipasang?

9 hari lalu

Letusan Gunung Ruang Rusak Fasilitas Pemantau Kegempaan, Alat Apa Saja yang Dipasang?

Erupsi Gunung Ruang sempat merusak alat pemantau aktivitas vulkanik. Gunung tak teramati hingga adanya peralatan pengganti.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Tragedi Brexit 2016, Sedikitnya 12 Pemudik Tewas dalam Arus Mudik Lebaran

16 hari lalu

Kilas Balik Tragedi Brexit 2016, Sedikitnya 12 Pemudik Tewas dalam Arus Mudik Lebaran

Tragedi macet terparah mudik pada 2016. Kilas balik tragedi Brexit yang tewaskan belasan orang.

Baca Selengkapnya

Daftar Anggota MWA ITB Terpilih 2024-2029, Ada Nama Ignasius Jonan dan Salman Subakat

25 hari lalu

Daftar Anggota MWA ITB Terpilih 2024-2029, Ada Nama Ignasius Jonan dan Salman Subakat

Ignasius Jonan dan Salman Subakat ada di antara empat nama anggota MWA ITB unsur wakil masyarakat. Menunggu pengesahan mendikbudristek.

Baca Selengkapnya

Peringatan, Erupsi Gunung Semeru dan Marapi Siaga III

56 hari lalu

Peringatan, Erupsi Gunung Semeru dan Marapi Siaga III

MAGMA Indonesia memperingatkan adanya Erupsi Gunung Semeru dan Marapi. Masyarakat diimbau tidak beraktivitas pada radius 5 kilometer.

Baca Selengkapnya

34 Ribu Rice Cooker Gratis Telah Dibagikan, Terbanyak Jawa-Bali

18 Januari 2024

34 Ribu Rice Cooker Gratis Telah Dibagikan, Terbanyak Jawa-Bali

Jawa-Bali merupakan daerah yang paling banyak menerima rice cooker gratis. Total anggaran program ini Rp 347 miliar.

Baca Selengkapnya

8 Penyebab Mati Listrik di Indonesia, Salah Satunya Beban Berlebih

8 Desember 2023

8 Penyebab Mati Listrik di Indonesia, Salah Satunya Beban Berlebih

Pemadaman listrik ini dapat disebabkan oleh berbagai faktor, dari bencana alam hingga kerusakan peralatan kelistrikan. Simak penjelasan lengkapnya.

Baca Selengkapnya

Ignasius Jonan Disebut Anies Baswedan Jika Bangun Kereta Api di Kalimantan Selatan, Ini Serba-serbi Eks Menhub

6 Desember 2023

Ignasius Jonan Disebut Anies Baswedan Jika Bangun Kereta Api di Kalimantan Selatan, Ini Serba-serbi Eks Menhub

Anies Baswedan sebut akan libatkan Ignasius Jonan bangun jalur kereta api di Kalimantan Selatan, jika terpilih. Ini serba-serbi eks Menhub itu.

Baca Selengkapnya

Sosok Ignasius Jonan, yang Dilirik Anies untuk Bantu Urus Kereta Api Bila jadi Presiden

6 Desember 2023

Sosok Ignasius Jonan, yang Dilirik Anies untuk Bantu Urus Kereta Api Bila jadi Presiden

Anies Baswedan berjanji bakal melibatkan mantan Menhub Ignasius Jonan dalam pembangunan transportasi kereta api di Kalimantan.

Baca Selengkapnya

Citibank Tutup Layanan Consumer Banking, Berikut 5 Tokoh Alumnusnya: Ada Ignasius Jonan

25 November 2023

Citibank Tutup Layanan Consumer Banking, Berikut 5 Tokoh Alumnusnya: Ada Ignasius Jonan

Citibank tutup bisnis consumer banking dan kartu kredit di Indonesia sejak 17 November lalu. berikut 5 tokoh alumnus Citibank, termasuk Ignatius Jonan

Baca Selengkapnya

Ignasius Jonan Diangkat Jadi Komandan Ksatria Santo Gregorius Agung oleh Paus

18 November 2023

Ignasius Jonan Diangkat Jadi Komandan Ksatria Santo Gregorius Agung oleh Paus

Paus Fransiskus memberikan penghargaan untuk tiga tokoh awam Katolik Indonesia, mereka adalah Ignasius Jonan, Lucia Maria Liando, dan Rudy Lawantara.

Baca Selengkapnya