Pemudik Diminta Ekstra Hati-hati Melintasi Jalan Tol Fungsional  

Kamis, 22 Juni 2017 15:36 WIB

Ratusan kendaraan terjebak kemacetan saat menuju pintu keluar Tol Brebes Timur (Brexit) di Brebes, Jawa Tengah, 22 Juni 2017. Kemacetan tersebut terjadi akibat penutupan ruas jalan tol fungsional Brebes-Batang pada malam hari dan seluruh kendaraan diarahkan ke Brexit. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah mengimbau para pemudik untuk ekstra hati-hati dalam melintasi jalan tol fungsional. Sebab, jalan tol fungsional tidak sama dengan jalan tol operasional yang semestinya.

Masyarakat harus tetap mematuhi rambu-rambu dan melaju dengan kehati-hatian ekstra. "Jalur darurat itu bagaimana penggunaannya? Apabila di satu-dua titik bermasalah dan macet total, baru jalur itu dimanfaatkan," ujar Direktur Jenderal Perhubungan Darat Pudji Hartanto Iskandar, Kamis, 22 Juni 2017.

Kakorlantas, kata Pudji, akan memanfaatkan dua unit Patroli Jalan Raya (PJR) untuk mengawal jalur tersebut yang minim rambu dan guard rail. Ini dilakukan untuk mencegah aksi saling salip di jalan. "Dua lajur di sana dipakai dua-duanya arah ke timur semua dalam pengawalan. Tidak ada lagi yang melebihi batas kecepatan melebihi 40 kilometer per jam," katanya.

Pudji memantau lalu lintas jalur darurat relatif aman, kendati ada beberapa insiden yang terjadi. "Kecelakaan kita tidak kehendaki, namun saya ketahui sudah ada dua yang mendapat kerugian materiil, di antaranya Honda Freed yang terbalik itu," tuturnya.

Baca:
H-5 Lebaran, Jalur Mudik di Jabar Masih Normal
H-3 Lebaran, Jalan Tol Ngawi-Kertosono Belum Dioperasionalkan


Tercatat, pada Selasa kemarin, 20 Juni 2017 terjadi kecelakaan tunggal di ruas tol fungsional Pemalang, Jawa Tengah. Sebuah mobil Honda Freed terperosok ke parit sungai dengan kondisi terbalik.

Tak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Pengemudi mobil tersebut yang berasal dari Jakarta Utara mengakui dirinya memang lelah dan mengantuk hingga kemudinya oleng. Untuk itu, Pudji mengimbau agar pengemudi mempersiapkan fisiknya dengan baik dan tak ragu menggunakan fasilitas rest area yang disediakan pemerintah.

Kemacetan yang sempat terjadi malam tadi di pintu gerbang tol Palimanan sepanjang 14 kilometer sudah dikoordinasikan Kementerian Perhubungan penguraiannya dengan Korlantas di lapangan. "Saat mudik yang namanya kemacetan itu pasti ada, tapi kami jamin tidak akan seterusnya. Kami lihat banyak jumlah kendaraan yang berangkat bersamaan malam hari, setelah berbuka atau setelah salat tarawih, sehingga harus dibagi," ujarnya.

Pada Rabu malam, dari pantauan Tempo, terjadi antrean di pintu gerbang tol Palimanan mulai dari KM 174. Padahal pintu Tol Palimanan utama berada di KM 188. Pudji mengakui, selain gerbang tol Palimanan, simpul kemacetan lain ada di pintu keluar Brexit dan pintu keluar Gringsing.

AGHNIADI | RR ARIYANI

Video Terkait:
Jalan Tol Fungsional Brebes - Batang Mulai Dipadati Pemudik




Berita terkait

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

2 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

7 hari lalu

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

Hindari risiko fatal dengan travel gelap. Ketahui dampak buruknya, termasuk kecelakaan, asuransi, dan tarif tak jelas.

Baca Selengkapnya

Dirjen Hubud Apresiasi Kinerja Karyawan AirNav

12 hari lalu

Dirjen Hubud Apresiasi Kinerja Karyawan AirNav

Perum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (LPPNPI) atau AirNav Indonesia, menerima kunjungan kerja Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Maria Kristi Endah Murni.

Baca Selengkapnya

Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

12 hari lalu

Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

Setelah Lebaran 2024, gelombang arus balik memulai perjalanan banyak orang kembali ke perantauan

Baca Selengkapnya

Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

13 hari lalu

Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memberangkatkan peserta arus balik gratis Lebaran 2024 dengan 160 bus.

Baca Selengkapnya

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

15 hari lalu

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

Loading pengiriman sepeda motor, masuk ke truk, dan diberangkatkan sekitar pukul 14.00 menuju ke Terminal Pulo Gadung.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Siapkan 3 Armada Kapal Rute Panjang-Ciwandan untuk Arus Balik Lebaran

15 hari lalu

Kemenhub Siapkan 3 Armada Kapal Rute Panjang-Ciwandan untuk Arus Balik Lebaran

Kapal tersebut diperuntukkan bagi kendaraan sepeda motor dan mobil kecil. Sedangkan selama arus balik, truk 3 sumbu untuk sementara tak diperbolehkan.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Siapkan Rencana Cadangan Penyeberangan Sumatera-Jawa

15 hari lalu

Pemerintah Siapkan Rencana Cadangan Penyeberangan Sumatera-Jawa

Salah satu instruksinya yakni mempercepat dikeluarkannya Surat Perintah Berlayar (SPB) kapal.

Baca Selengkapnya

Menhub Tinjau Persiapan Arus Balik di Bandara Soekarno-Hatta

15 hari lalu

Menhub Tinjau Persiapan Arus Balik di Bandara Soekarno-Hatta

AirNav Indonesia diminta untuk mengoptimalkan runway ketiga di Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek Diduga karena Sopir Mengantuk

20 hari lalu

Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek Diduga karena Sopir Mengantuk

Kecelakaan di ruas Tol Jakarta-Cikampek selama arus mudik lebaran diduga karena sopir mengantuk.

Baca Selengkapnya