PT KAI Gelar Promo Akhir Tahun, Ini Daftar Harganya  

Reporter

Editor

Erwin prima

Minggu, 13 November 2016 23:01 WIB

Kepala PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 8 Surabaya Wiwik Widayanti (kanan) memberangkatkan Kereta Api Singosari Ekspres saat peluncuran di stasiun Kota Baru, Malang, Jawa Timur 19 Agustus 2016. TEMPO/Aris Novia Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia kembali menggelar promo menyambut liburan akhir tahun. Pada promo kali ini, KAI memberikan harga tiket kereta api super murah ke beberapa kota di Pulau Jawa.

Senior Manager Humas Daerah Operasional (Daop) 1 Jakarta Sapto Hartoyo mengatakan program promo tiket Early Holiday Sale ini berlaku untuk periode penjualan dan pemesanan pada 15 November hingga 7 Desember 2016, dan periode keberangkatan 15, 16, 22, 23, 29, 30 November serta 6 dan 7 Desember 2016 di 31 kereta api komersial (non-PSO) di berbagai kota tujuan di Jawa.

"Dalam program promo ini, pengguna jasa kereta api dapat menikmati tarif spesial yang lebih murah berkisar antara Rp 40.000 hingga Rp 330.000," ujar Sapto dalam pesan tertulisnya, Ahad, 13 November 2016.

Bagi masyarakat yang ingin mendapat tiket promo Early Holiday Sale, bisa melakukan pemesanan tiket di contact center 121, jalur eksternal penjualan tiket PT KAI, aplikasi KAI Access, dan reservasi internet. Pembelian tiket promo ini tidak dapat dilayani di loket penjualan di stasiun.

"Penempatan tempat duduk untuk tiket promo tersebut acak pada masing-masing kereta di tiap rangkaian kereta api," ucap Sapto.

Tiket promo ini tidak dapat ditunda atau dibatalkan, serta tidak dapat digabung dengan reduksi atau promo lainnya, dan setiap kereta disediakan kuota 35 tempat duduk, tergantung kesediaan tempat duduk.

Sapto berharap program-program promo yang dihadirkan ini dapat menarik minat masyarakat dan wisatawan untuk menggunakan moda transportasi kereta api sehingga dapat mengurangi kemacetan dan polusi di jalan raya.

Baca:
Kereta Rangkasbitung-Labuan Ditargetkan Beroperasi 2020
PT KAI Uji Coba Rangkaian Baru Kereta Kesehatan
Kereta Jakarta-Surabaya Masih Terbuka untuk Cina, AS, Eropa

Berikut daftar kereta beserta harga promonya:

1. Argo Anggrek, Gambir-Surabaya Ps. Turi PP: Rp 300.000 (Kelas Eksekutif)
2. Argo Lawu, Gambir-Solo Balapan PP: Rp 250.000 (Kelas Eksekutif)
3. Argo Dwipangga, Gambir-Solo Balapan PP: Rp 250.000 (Kelas Eksekutif)
4. Argo Sindoro, Gambir-Semarang Tawang PP: Rp 200.000 (Kelas Eksekutif)
5. Argo Muria, Gambir-Semarang Tawang PP: Rp 200.000 (Kelas Eksekutif)
6. Argo Jati, Gambir-Cirebon PP: Rp 100.000 (Kelas Eksekutif)
7. Argo Parahyangan, Gambir-Bandung PP: Rp 60.000 (Kelas Eksekutif) dan Rp 40.000 (Kelas Bisnis)
8. Gajayana, Gambir-Malang PP: Rp 330.000 (Kelas Eksekutif)
9. Bima, Gambir-Malang PP: Rp 330.000 (Kelas Eksekutif)
10. Sembrani, Gambir-Surabaya Ps. Turi PP: Rp 300.000 (Kelas Eksekutif)
11. Bangunkarta, Gambir-Surabaya Gubeng PP: Rp 240,000 (Eksekutif)
12. Taksaka, Gambir-Yogyakarta PP: Rp 230.000 (Eksekutif)
13. Tegal Bahari, Gambir-Tegal PP: Rp 110.000 (Eksekutif) dan Rp 70.000 (Ekonomi)
14. Cirebon Ekspres, Gambir-Cirebon PP: Rp 110.000 (Eksekutif) dan Rp 70.000 (Ekonomi)
15. Purwojaya, Gambir-Cilacap PP: Rp 180.000 (Eksekutif)
16. Gumarang, Pasar Senen-Surabaya Ps. Turi PP: Rp 240.000 (Eksekutif), Rp 220.000 (Bisnis), Rp 180.000 (Ekonomi)
17. Menoreh, Pasar Senen-Semarang Tawang PP: Rp 90.000 (Ekonomi)
18. Senja Utama Solo, Pasar Senen-Solo Balapan PP : Rp 150.000 (Bisnis)
19. Fajar Utama Yogya, Pasar Senen-Yogyakarta PP: Rp 140.000 (Bisnis)
20. Senja Utama Yogya, Pasar Senen-Yogyakarta PP: Rp 140.000 (Bisnis)
21. Sawunggalih, Pasar Senen-Kutoarjo PP: Rp 180.000 (Eksekutif), Rp 150.000 (Bisnis)
22. Majapahit, Pasar Senen-Malang PP: Rp 190.000 (Ekonomi)
23. Bogowonto, Pasar Senen-Lempuyangan Yogyakarta PP: Rp 90.000 (Ekonomi)
24. Gajahwong, Pasar Senen-Lempuyangan Yogyakarta PP: Rp 90.000 (Ekonomi)
25. Krakatau, Merak-Kediri PP: Rp 165.000 (Ekonomi)
26. Jayabaya, Pasar Senen-Malang PP: Rp 190.000 (Ekonomi)
27. Jakatingkir, Pasar Senen-Purwosari Solo PP: Rp 110.000 (Ekonomi)
28. Progo, Pasar Senen-Lempuyangan Yogyakarta PP: Rp 75.000 (Ekonomi)
29. Kutojaya Utara, Pasar Senen-Kutoarjo PP: Rp 65.000 (Ekonomi)
30. Tawangjaya, Pasar Senen-Semarang Poncol PP: Rp 70,000 (Ekonomi)
31. Kertajaya, Pasar Senen-Surabaya Ps. Turi PP: Rp 100,000 (Ekonomi)

DESTRIANITA

Berita terkait

Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

6 jam lalu

Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

Operator kereta di Jerman Deutsche Bahn atau DB mengumumkan melarang merokok ganja di area-area stasiun. Aturan ini berlaku mulai 1 Juni 2024

Baca Selengkapnya

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

2 hari lalu

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

KAI mengoperasikan sejumlah kereta api baru, di antaranya seperti KA Argo Merbabu relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Baca Selengkapnya

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

2 hari lalu

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

Saat bepergian jarak jauh menggunakan kereta, ketahui beberapa tips memilih kursi kereta agar tidak mundur. Berikut ini tipsnya.

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

2 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

2 hari lalu

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

Selain soal sesar gempa di sekitar IKN dan syarat TOEFL untuk pelamar kerja di PT KAI, ada pula prediksi ketibaan musim kemarau di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

3 hari lalu

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

Skor TOEFL yang tinggi menjadi syarat dalam rekrutmen sejumlah perusahaan. Bagaimana tips untuk mencapainya?

Baca Selengkapnya

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

3 hari lalu

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

Unggahan rekrutmen Management Trainee oleh PT KAI mengundang perdebatan warganet terkait IPK minimal 3.5 hingga sertifikat TOEL minimal bernilai 500

Baca Selengkapnya

Mengintip Desain Mewah Sleeper Train Venice Simplon-Orient-Express

3 hari lalu

Mengintip Desain Mewah Sleeper Train Venice Simplon-Orient-Express

Sleeper train L'Observatoire Venice Simplon-Orient-Express mulai beroperasi tahun 202

Baca Selengkapnya

Venice Simplon-Orient-Express Hadirkan Sleeper Train yang Dirancang Seniman

3 hari lalu

Venice Simplon-Orient-Express Hadirkan Sleeper Train yang Dirancang Seniman

Venice Simplon-Orient-Express pertama kalinya menghadirkan sleeper train yang dirancang khusus oleh seniman

Baca Selengkapnya

Dua Remaja Dipergoki Curi Baut Bantalan Rel Kereta Api

4 hari lalu

Dua Remaja Dipergoki Curi Baut Bantalan Rel Kereta Api

Mereka berencana menjual baut bantalan rel kereta api itu kepada penadah barang bekas.

Baca Selengkapnya