Pertamina Kurangi Impor Premium 6 Juta Barel  

Rabu, 31 Agustus 2016 18:02 WIB

Gedung Utama Kantor Pusat Pertamina. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pertamina (Persero) menyepakati kerja sama pengolahan minyak mentah dengan Shell International Eastern Trading Company (Sietco). Kemitraan ini bakal memangkas impor Premium Pertamina sebanyak enam juta barel sampai akhir tahun mendatang.

"Pada masa lalu, kami selalu mendapat tekanan impor produk yang besar. Ini langkah mengurangi impor langsung," ujar Direktur Utama Pertamina Dwi Soetjipto di kantor pusat Pertamina, Rabu, 31 Agustus 2016.

Kongsi Pertamina dengan Sietco sebenarnya sudah diteken sejak Juni lalu. Hari ini kedua perusahaan menyepakati penambahan klausul berupa kerja sama pengolahan Pertamax dan avtur. Kerja sama tersebut, menurut Dwi, bisa diperpanjang jika prospek tahun depan menguntungkan.

Sietco bakal mengolah minyak mentah Pertamina sebanyak sejuta barel per bulan. Minyak berasal dari lapangan West Qurna I yang sebagian sahamnya dimiliki Pertamina. Minyak itu berjenis Basrah Crude.

Sietco sudah melakukan pengiriman Premium sejak Juli dan Agustus lalu, masing-masing sejuta barel. Vice Presiden Integrated Supply Chain Pertamina Daniel Purba menuturkan pengolahan Pertamax dan avtur bakal dimulai pada Oktober mendatang.

Usulan pengolahan Pertamax disebabkan oleh konsumsi bahan bakar minyak jenis ini meningkat sejak awal Juli lalu. Kebutuhannya diketahui sebanyak tiga juta barel per bulan. Dari angka itu, sebanyak 1,25 juta barel dipenuhi dari impor. Daniel belum menghitung rencana pengolahan Pertamax dan avtur pada Oktober nanti.

Daniel mengatakan kerja sama pengolahan minyak bisa menghasilkan efisiensi sebanyak 15 persen dibanding membeli produk langsung dari pasar spot. "Biaya pembeliannya jadi lebih murah."

Pertamina juga berencana mengolah minyak hasil produksi lapangan migas di Malaysia dan Aljazair. Jumlahnya masing-masing sekitar 900 ribu barel dan 300 ribu barel per bulan. Pertamina sebelumnya hanya menjual produksi migas ini di pasar ekspor.

Presiden Direktur Shell Indonesia Darwin Silalahi menyatakan kemitraan ini berawal dari seleksi yang dilakukan Pertamina sejak Januari lalu. "Kami berusaha melihat ruang untuk bisa bekerja sama yang saling menguntungkan dengan Pertamina," ujar Darwin.

ROBBY IRFANY




Berita terkait

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

34 hari lalu

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

PT Pertamina (Persero) melangkah maju dengan strategi pertumbuhan ganda untuk mempertahankan kebutuhan energi nasional.

Baca Selengkapnya

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

37 hari lalu

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

Pengamat politik Adi Prayitno, menilai bagi-bagi jabatan komisaris BUMN ke para pendukung Prabowo-Gibran adalah balas budi politik dan alamiah.

Baca Selengkapnya

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

27 Februari 2024

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

PT Pertamina (Persero) akan menjadi salah satu yang terdepan dalam menghadirkan 29 Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) unggulan di pameran produk kerajinan Inacraft 2024.

Baca Selengkapnya

Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

1 Februari 2024

Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

Rumah Sakit Otak dan Jantung Pertamina di Makassar menjadi pionir operasi tumor otak berbasis pemindaian tiga dimensi di Indonesia Timur.

Baca Selengkapnya

5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

7 Oktober 2023

5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

5 lowongan kerja perusahaan BUMN ini dapat dikirim selama Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

Diperiksa KPK, Dahlan Iskan Mengaku Tak Tahu Masalah Teknis Pengadaan LNG Pertamina

14 September 2023

Diperiksa KPK, Dahlan Iskan Mengaku Tak Tahu Masalah Teknis Pengadaan LNG Pertamina

Dahlan Iskan menerangkan pemeriksaan tersebut memakan waktu yang lama karena memeriksa dokumen lama.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Kenaikan BBM Nonsubsidi, Berapa Harga Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex Srekarang?

5 Juli 2023

Ini Alasan Kenaikan BBM Nonsubsidi, Berapa Harga Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex Srekarang?

PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga untuk bahan bakar minyak atau BBM nonsubsidi per 1 Juli 2023. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Catat, Ini Daftar 75 Daerah yang Wajib Gunakan MyPertamina untuk Pembelian BBM Bersubsidi

7 Maret 2023

Catat, Ini Daftar 75 Daerah yang Wajib Gunakan MyPertamina untuk Pembelian BBM Bersubsidi

Pertamina baru saja memperbarui daftar 75 daerah yang wajib menggunakan QR Code melalui MyPertamina untuk pembelian BBM bersubsidi.

Baca Selengkapnya

65 Tahun Pertamina, Berikut Profil 2 Periode Nicke Widyawati Pimpin PT Pertamina (Persero)

11 Desember 2022

65 Tahun Pertamina, Berikut Profil 2 Periode Nicke Widyawati Pimpin PT Pertamina (Persero)

Pertamina telah 65 tahun, Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati, masuk dalam Daftar Wanita Paling Berpengaruh di Dunia versi Forbes.

Baca Selengkapnya

65 Tahun Sepak Terjang Pertamina, Tahun-tahun Bersejarah Perusahaan Minyak dan Gas Negara Ini

10 Desember 2022

65 Tahun Sepak Terjang Pertamina, Tahun-tahun Bersejarah Perusahaan Minyak dan Gas Negara Ini

PT Pertamina (Persero) telah berusia 65 tahun pada hari ini, Sabtu, 10 Desember 2022. Berikut tahun-tahun penting perusahaan minyak dan gas negara ini

Baca Selengkapnya