Gajah Mati, Balai Konservasi Periksa Kebun Binatang Bandung  

Reporter

Kamis, 12 Mei 2016 22:07 WIB

Koleksi 24 ekor buaya di kebun binatang ini bertujuan untuk mempromosikan konservasi satwa liar. Selain buaya, pengunjung pengunjung dapat melihat koleksi hewan lainnya seperti ular, burung eksotik dan lemur. dailymail.co.uk

TEMPO.CO, Jakarta - Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Provinsi Jawa Barat akan memeriksa kesehatan 900 satwa koleksi Kebun Binatang Bandung setelah satu gajah Sumatera kebun binatang milik Yayasan Margasatwa Tamansari itu mati karena sakit dan tak terawat pada Rabu, 11 Mei 2016.

"Akan kami lakukan karena takutnya ada virus yang menyebar ke tempat lainnya. Terlebih, di sini masih ada tiga gajah lainnya yang hidup dan jangan sampai yang ada ini ikut (sakit) juga," kata Kepala BBKSDA Jawa Barat Sylvana Ratina di Bandung, Kamis, 12 Mei 2016.

BBKSDA Jawa Barat, menurut dia, juga akan menurunkan petugasnya untuk memonitor kondisi kebun binatang dan satwa koleksinya selama 30 hari.

"Petugas ini akan standby selama 30 hari ke depan untuk melihat apakah pengelola melakukan perbaikan-perbaikan setelah kejadian ini. Kami memberikan kesempatan kepada pihak pengelola," kata Sylvana.

Kepala Balai Pengujian dan Penyelidikan Penyakit Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner Dinas Peternakan Jawa Barat, Sri Mujiarti Ningsih, mengatakan petugasnya telah mengambil sampel darah tiga gajah lain yang ada di Kebun Binatang Bandung untuk diperiksa.

"Sampel darah tiga gajah lainnya akan kami teliti di laboratorium Rumah Sakit Hewan Jawa Barat Cikole," kata dia.

Ia menambahkan, untuk sementara, pengunjung Kebun Binatang Bandung tidak diperkenankan mendekati tempat gajah Sumatera bernama Yani mati. "Kandang gajah pun untuk sementara kami tutup," katanya.

ANTARA

Berita terkait

Bulog dan Pemerintah Kota Bandung Sediakan 500 Ton Beras untuk Tekan Harga

27 Januari 2023

Bulog dan Pemerintah Kota Bandung Sediakan 500 Ton Beras untuk Tekan Harga

Pemerintah Kota Bandung dan Bulog menyiapkan 500 ton beras medium untuk menekan kenaikan harga beras.

Baca Selengkapnya

Kebun Binatang Keluarga Lombok Wildlife Park, Ada Koleksi Satwa Membanggakan

20 Juni 2021

Kebun Binatang Keluarga Lombok Wildlife Park, Ada Koleksi Satwa Membanggakan

Kebun Binatang Lombok Wildlife Park memiliki 420 ekor satwa dari 62 jenis satwa.

Baca Selengkapnya

Delapan Gorila di San Diego Sembuh Dari Covid-19

16 Februari 2021

Delapan Gorila di San Diego Sembuh Dari Covid-19

Delapan gorila di Kebun Binatang San Diego telah pulih sepenuhnya setelah tertular Covid-19 bulan lalu.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Akan Wajibkan Pembayaran Non Tunai bagi ASN Bandung

13 Agustus 2018

Ridwan Kamil Akan Wajibkan Pembayaran Non Tunai bagi ASN Bandung

Ridwan Kamil juga mengajak seluruh warga Kota Bandung untuk membiasakan diri melakukan pembayaran non tunai.

Baca Selengkapnya

Dukung Gerakan Non Tunai, BJB Luncurkan Bandung Smart Card

13 Agustus 2018

Dukung Gerakan Non Tunai, BJB Luncurkan Bandung Smart Card

Bandung Smart Card hasil kerja sama BJB dengan Pemerintah Kota Bandung.

Baca Selengkapnya

Kebun Binatang Ragunan Didatangi 150 Ribu Orang, Satwa Bisa Stres

19 Juni 2018

Kebun Binatang Ragunan Didatangi 150 Ribu Orang, Satwa Bisa Stres

Dokter hewan menyarankan Kebun Binatang Ragunan membatasi jumlah pengunjung agar satwa tidak stres.

Baca Selengkapnya

Penumpang Transjakarta Menuju Kebun Binatang Ragunan Meningkat

19 Juni 2018

Penumpang Transjakarta Menuju Kebun Binatang Ragunan Meningkat

PT Transjakarta mencatat jumlah penumpang bus Transjakarta rute Kebun Binatang Ragunan mengalami peningkatan selama libur Lebaran 2018.

Baca Selengkapnya

Pengelola Kebun Binatang Ragunan Bantah Kawasannya Minim Tempat Sampah

19 Juni 2018

Pengelola Kebun Binatang Ragunan Bantah Kawasannya Minim Tempat Sampah

Disebut minim tempat sampah, begini tanggapan pengelola Kebun Binatang Ragunan.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran 2018, 95 Persen Satwa Ragunan Dipamerkan

18 Juni 2018

Libur Lebaran 2018, 95 Persen Satwa Ragunan Dipamerkan

Kepala Unit Pengelola Taman Margasatwa Ragunan Dina Himawati mengatakan 95 persen satwa koleksi dipamerkan selama Libur Lebaran 2018.

Baca Selengkapnya

Ini 5 Alasan Publik Wajib Membuka Website Humas Kota Bandung

28 Mei 2018

Ini 5 Alasan Publik Wajib Membuka Website Humas Kota Bandung

Maraknya kasus-kasus hoaks yang menimbulkan berkurangnya kondusifitas di masyarakat menjadi perhatian khusus pemerintah.

Baca Selengkapnya