Pertamina Targetkan 100 Ribu Kiloliter Dexlite Terjual

Jumat, 15 April 2016 15:03 WIB

Direktur Utama Pertamina Dwi Soetjipto, Direktur Pemasaran Pertamina Ahmad Bambang, dan selebriti Marissa Nasution dalam launching Dexlite di SPBU Lenteng Agung, Jakarta Selatan, 15 April 2016. TEMPO/Vindry Florentin

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pertamina (Persero) menargetkan 500 stasiun pengisian bahan bakar umum penyedia Dexlite hingga akhir 2016. Jumlah konsumsi bahan bakar minyak tersebut hingga akhir tahun ditargetkan melampaui 100 ribu kiloliter.

"Saya justru maunya target konsumsi bisa sampai 500 ribu kiloliter," kata Direktur Pemasaran Pertamina Ahmad Bambang setelah meluncurkan Dexlite di SPBU Lenteng Agung, Jumat, 15 April 2016. Ahmad mengatakan stok solar Pertamina saat ini cukup untuk memenuhi target tersebut.

Saat ini ada 33 pom bensin yang menyediakan Dexlite, yang terdiri atas 27 SPBU milik swasta dan enam SPBU COCO. Terdapat masing-masing enam SPBU di Bekasi, Tangerang, serta Bogor dan Depok. Sedangkan di Jakarta ada 15 SPBU yang menyediakan Dexlite.

Pertamina berencana memasarkan Dexlite di wilayah Jawa pada Mei 2016. Tahap selanjutnya ialah memasarkannya di Sumatera Utara dan Kalimantan pada Juni 2016. Dua bulan setelah itu, Dexlite akan dipasarkan di Sumatera Selatan dan Sulawesi. Wilayah Papua dan Maluku baru bisa merasakan Dexlite pada September 2016.

Ahmad optimistis target tersebut mampu tercapai. Pencapaian target itu akan bergantung pada dorongan Pertamina untuk menjual Dexlite. Selain itu, ia yakin masyarakat sadar akan kualitas dan harga yang ditawarkan.

Pasalnya, menurut Ahmad, dengan spesifikasi yang lebih unggul dari solar bersubsidi, Dexlite mampu membuat akselerasi jadi enteng. Mesin pun jadi lebih bertenaga karena Dexlite menghasilkan torsi lebih tinggi. Suara mesin berbahan bakar Dexlite juga lebih halus dibandingkan menggunakan solar subsidi. Temperatur mesin pun lebih dingin.

Yang paling penting, menurut Ahmad, adalah harganya yang murah. "Jangan dilihat harga per liter, tapi per kilometer," ujarnya. Konsumen Dexlite lebih hemat 9 persen dibandingkan pengguna solar subsidi.

VINDRY FLORENTIN

Berita terkait

Kementerian Desa PDTT Apresiasi Pertamina dalam Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat di Wilayah Transmigrasi

7 hari lalu

Kementerian Desa PDTT Apresiasi Pertamina dalam Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat di Wilayah Transmigrasi

Komitmen Pertamina ini telah mendapatkan apresiasi dan penghargaan dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, karena telah berkontribusi dalam menjalankan Program TJSL yang mendorong kawasan transmigrasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

9 hari lalu

Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

PT Pertamina International Shipping (PIS) memperkuat posisinya sebagai pengangkut LPG 'top tier' di Asia Tenggara dengan menambah dua kapal tanker gas raksasa Very Large Gas Carrier (VLGC), yakni Pertamina Gas Caspia dan Pertamina Gas Dahlia.

Baca Selengkapnya

Pertamina dan Polri Bekerjasama Mengamankan Objek Vital Nasional

10 hari lalu

Pertamina dan Polri Bekerjasama Mengamankan Objek Vital Nasional

Pertamina dan Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam) Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menandatangani perjanjian kerjasama pengamanan objek vital nasional.

Baca Selengkapnya

Kapal Ikan Asal Juwana Ditangkap di Laut Arafura Karena Transhipment Ilegal dan Selundupkan Solar

31 hari lalu

Kapal Ikan Asal Juwana Ditangkap di Laut Arafura Karena Transhipment Ilegal dan Selundupkan Solar

Kapal pengangkut ikan asal Indonesia ditangkap kerena melakukan alih muatan (transhipment) dengan dua Kapal Ikan Asing (KIA) di Laut Arafura, Maluku.

Baca Selengkapnya

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

55 hari lalu

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

PT Pertamina (Persero) melangkah maju dengan strategi pertumbuhan ganda untuk mempertahankan kebutuhan energi nasional.

Baca Selengkapnya

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

59 hari lalu

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

Pengamat politik Adi Prayitno, menilai bagi-bagi jabatan komisaris BUMN ke para pendukung Prabowo-Gibran adalah balas budi politik dan alamiah.

Baca Selengkapnya

Pemerintah akan Batasi Pembelian BBM Jenis Pertalite dalam Waktu Dekat, Apa Alasannya?

59 hari lalu

Pemerintah akan Batasi Pembelian BBM Jenis Pertalite dalam Waktu Dekat, Apa Alasannya?

Setelah BBM jenis premium ditarik dari peredaran, maka Pertalite menjadi pilihan masyarakat. Namun, kini pemerintah akan batasi pada 2024.

Baca Selengkapnya

Istri Polisi Dilaporkan Kasus Penipuan Investasi Bisnis BBM Solar, Kerugian Para Korban Capai Rp 35 Miliar

19 Maret 2024

Istri Polisi Dilaporkan Kasus Penipuan Investasi Bisnis BBM Solar, Kerugian Para Korban Capai Rp 35 Miliar

Polda Kalsel telah menaikkan penanganan kasus penipuan investasi BBM solar ini ke tahap penydikan. Namun belum ada penetapan tersangka.

Baca Selengkapnya

Terkini: Profil BBN Airlines Indonesia, Insiden Pilot Tertidur selain Batik Air

13 Maret 2024

Terkini: Profil BBN Airlines Indonesia, Insiden Pilot Tertidur selain Batik Air

Berita terkini: Profil maskapai baru BBN Airlines Indonesia, insiden pilot tertidur di pesawat selain Batik Air.

Baca Selengkapnya

Penjualan Pertalite dan Solar Dibatasi, Berapa Anggaran dan Kuotanya Tahun Ini?

13 Maret 2024

Penjualan Pertalite dan Solar Dibatasi, Berapa Anggaran dan Kuotanya Tahun Ini?

Konsumsi Pertalite tahun lalu di bawah kuota, dan tahun ini jatah BBM bersubsidi ini turun jadi 31, juta kiloliter. Kuota solar naik jadi 19 juta KL.

Baca Selengkapnya