Jaga Kedaulatan, Transmigran akan Ditempatkan di Perbatasan

Reporter

Jumat, 19 Februari 2016 23:03 WIB

Kapal penumpang dan barang untuk pulau kecil dan terluar yang akan diresmikan oleh Kemendes PDTT Marwan Jafar, di Galangan kapal PT Proskoneo Kadarusman, Muara Baru, Jakarta, 21 Desember 2015.TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah sedang berupaya menjaga kedaulatan dan keutuhan bangsa di daerah perbatasan. Menurut Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Marwan Jafar, permasalahan yang kerap timbul di daerah perbatasan dengan negara tetangga berawal dari pergeseran dengan cara mencaplok suatu wilayah.

Untuk mengantisipasi hal tersebut, Kementerian menggalakkan program transmigrasi, yang akan menempatkan para transmigran di daerah perbatasan Indonesia. “Transmigrasi kita di daerah Perbatasan akan kami kembangkan," ucap Marwan dalam keterangan tertulis, Jumat 19 Februari 2016.

Tahun ini kata Marwan, sudah mulai di perbatasan Kalimantan. Target minimal dua juta hektare untuk kawasan transmigrasi di sepanjang Kalimantan. "Untuk tahun berikutnya, kami akan fokus di Papua atau NTT dan daerah-daerah perbatasan lainnya."

Untuk merealisasikan program tersebut Mendes Marwan menyebutkan, pihaknya telah melakukan sinerjiitas program dengan kementerian atau lembaga negara dan pemerintah daerah setempat. Alhamdulillah komunikasi kami sangat baik dan kondusif dengan LHK (Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan) dan Agraria (Kementerian Agraria dan Tata Ruang). Saling memberi dan menerima, mana tanah yang dilepaskan mana yang tidak," ujarnya

Selain menjaga kedaulatan dan keutuhan Republik Indonesia, menurut Marwan transmigrasi yang dilakukan secara terpadu ini juga akan menyerap tenaga kerja baru, memanfaatkan lahan lahan yang kurang produktif serta bisa melahirkan kawasan kawasan kota terpadu. Untuk menarik minat dan agar para transmigran betah di daerah tersebut, Marwan berjanji akan membuatkan fasilitas umum di kawasan tersebut.

“Nanti di sana akan ada rumah sakit, Puskemas, pasar, tempat ibadah, pendidikan, pasar, semua berpadu menjadi satu,” katanya.

DESTRIANITA K

Berita terkait

Transmigrasi Swakarsa Mandiri Hadir di Kabupaten Banyuasin

41 hari lalu

Transmigrasi Swakarsa Mandiri Hadir di Kabupaten Banyuasin

Transmigrasi dilakukan dengan biaya sendiri, namun berdasarkan bimbingan dan juga fasilitas yang diberikan oleh pemerintah

Baca Selengkapnya

Bendahara Dinas Transmigrasi Papua Barat Tersangka Korupsi, Uang Dipakai untuk Bagikan THR

44 hari lalu

Bendahara Dinas Transmigrasi Papua Barat Tersangka Korupsi, Uang Dipakai untuk Bagikan THR

Dugaan sementara kerugian keuangan negara akibat korupsi di Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja Papua Barat itu sebesar Rp 1.074.118.209.

Baca Selengkapnya

BNPT Gandeng Kemendes PDTT Sukseskan Desa Siapsiaga

58 hari lalu

BNPT Gandeng Kemendes PDTT Sukseskan Desa Siapsiaga

Program Desa Siapsiaga merupakan pelibatan semua unsur masyarakat di desa dalam mencegah terorisme.

Baca Selengkapnya

Awal Mula 12 Desember sebagai Hari Bhakti Transmigrasi, Ini Peran Sukarno dan Bung Hatta

12 Desember 2023

Awal Mula 12 Desember sebagai Hari Bhakti Transmigrasi, Ini Peran Sukarno dan Bung Hatta

12 Desember sebagai Hari Bhakti Transmigrasi, bagaimana awal mulanya? Berikut 3 dampak program transmigrasi.

Baca Selengkapnya

12 Desember Hari Bhakti Transmigrasi, di Lokasi Mana Transmigrasi Pertama Dilakukan?

12 Desember 2023

12 Desember Hari Bhakti Transmigrasi, di Lokasi Mana Transmigrasi Pertama Dilakukan?

Hari bhakti transmigrasi pada 12 Desember, ini sejarah transmigrasi pertama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kemendes Buka Seleksi Tim Teknis dan Fasilitator, 275 Kuota untuk Lulusan S1

27 Oktober 2023

Kemendes Buka Seleksi Tim Teknis dan Fasilitator, 275 Kuota untuk Lulusan S1

Total kebutuhan tim teknis dan fasilitator Kemendes untuk lulusan S1 mencapai 275 orang.

Baca Selengkapnya

Siapa Berhak Dapat BLT Kemiskinan Ekstrem, Apa Saja Kriterianya dan Berapa Besarannya?

26 September 2023

Siapa Berhak Dapat BLT Kemiskinan Ekstrem, Apa Saja Kriterianya dan Berapa Besarannya?

Apa syarat warga dapat Bantuan langsung tunai atau BLT kemiskinan ekstrem? Berapa rupiah yang bisa diperolehnya?

Baca Selengkapnya

Kementerian Kesehatan Luncurkan 3 Fokus Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer

1 September 2023

Kementerian Kesehatan Luncurkan 3 Fokus Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer

Kementerian Kesehatan melalui Direktorat Kesehatan Masyarakat luncurkan Integrasi Layanan Kesehatan Primer di Jakarta, 31 Agustus 2023. Apakah itu?

Baca Selengkapnya

Wacana Anies Baswedan Soal Kementerian Perkotaan, 10 Negara Ini Punya Menteri Perkotaan

18 Juli 2023

Wacana Anies Baswedan Soal Kementerian Perkotaan, 10 Negara Ini Punya Menteri Perkotaan

Bakal capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan wacanakan Soal Kementerian Perkotaan. Beberapa negara juga tela

Baca Selengkapnya

1.000 Mahasiswa UGM akan Diterjunkan di Kawasan Transmigrasi

17 Mei 2023

1.000 Mahasiswa UGM akan Diterjunkan di Kawasan Transmigrasi

Sekitar 1.000 mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) akan diterjunkan untuk melaksanakan program KKN-PPM di kawasan transmigrasi.

Baca Selengkapnya