Presiden Jokowi dan Mengunjungi Kilang TPPI Tuban  

Reporter

Rabu, 11 November 2015 12:05 WIB

Pabrik PT. Trans Pacific Petrochemical Indotama (PT. TPPI) di Kabupaten Tuban, Jawa Timur. TEMPO/Sujatmiko

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo dijadwalkan mengunjungi kilang PT Trans Pacific Petrochemical Indotama (TPPI) Tuban, siang hari ini. Jokowi akan melihat pengoperasian kilang tersebut setelah 15 tahun tidak memiliki kepastian.

Rombongan Jokowi yang berangkat dari Surabaya siang ini akan dijemput Menteri Badan Usaha Milik Negara, Rini Soemarno; Direktur Utama PT Pertamina, Dwi Soetjipto; serta Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Wiratmaja Puja, yang sudah terlebih dulu berada di lokasi.

Saat ini kilang TPPI telah beroperasi dan produksi mencapai lebih dari 40 persen target Pertamina. TPPI mulai beroperasi sejak bulan Oktober lalu. Keberadaan TPPI diharapkan dapat mengurangi 20 persen impor BBM premium karena produksinya dapat mencapai 61 ribu barel per hari.

Juru bicara PT Pertamina Wianda Pusponego mengatakan, dengan turunnya volume impor tersebut, pengeluaran devisa negara menjadi berkurang. "Ini yang mungkin menjadi dapat perhatian Pak Presiden yang besok berkenan datang langsung untuk melihat bagaimana kegiatan operasi TPPI dilaksanakan," kata dia di Terminal Bahan Bakar Minyak, Surabaya, kemarin, Selasa, 10 November 2015.

Kebutuhan impor BBM semakin berkurang jika mendapat tambahan produksi Proyek Residual Catalytic Cracking (RFCC) Kilang Cilacap yang mencapai 30 ribu barel per hari. Gabungan produksi TPPI 61 ribu barel per hari ditambah produksi RFCC Cilacap 30 ribu barel per hari tersebut dapat mengurangi impor premium 91 ribu barel per hari.

Menurut Wianda, jika menggunakan asumsi harga minyak US$ 60 per barel, total penghematan impor BBM dapat mencapai US$ 1,2 miliar per tahun. Dari dua infrastruktur tersebut, dia memperkirakan penghematan dapat mencapai Rp 16 triliun setiap tahun jika menggunakan kurs tengah Rp 13 ribu per dolar.

ALI HIDAYAT

Berita terkait

9 Mantan Komisioner KPK Kirim Surat ke Jokowi soal Kriteria Pansel KPK

37 menit lalu

9 Mantan Komisioner KPK Kirim Surat ke Jokowi soal Kriteria Pansel KPK

Pemilihan Pansel KPK patut menjadi perhatian karena mereka bertugas mencari figur-figur komisioner dan Dewan Pengawas KPK mendatang.

Baca Selengkapnya

Pansel KPK Tuai Perhatian dari Sejumlah Kalangan, Istana dan DPR Beri Respons

1 jam lalu

Pansel KPK Tuai Perhatian dari Sejumlah Kalangan, Istana dan DPR Beri Respons

Pembentukan Pansel Capim KPK menuai perhatian dari sejumlah kalangan. Pihak Istana dan DPR beri respons ini.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sampai Pimpin Rapat Revisi Ketiga Permendag 36/2023, Ada Apa?

1 jam lalu

Jokowi Sampai Pimpin Rapat Revisi Ketiga Permendag 36/2023, Ada Apa?

Presiden Jokowi memimpin rapat khusus sebelum diterbitkannya revisi ketiga Permendag 36/2023tentang larangan pembatasan barang impor.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tak Diundang ke Rakernas PDIP, Pengamat Sebut Hukuman Politik

6 jam lalu

Jokowi Tak Diundang ke Rakernas PDIP, Pengamat Sebut Hukuman Politik

Djarot mengatakan Jokowi dan Ma'ruf tidak diundang ke Rakernas PDIP lantaran keduanya sedang sibuk dan menyibukkan diri.

Baca Selengkapnya

Jokowi Revisi Aturan Impor agar Ribuan Kontainer Barang Tak Menumpuk di Pelabuhan, Ini Poin-poin Ketentuannya

6 jam lalu

Jokowi Revisi Aturan Impor agar Ribuan Kontainer Barang Tak Menumpuk di Pelabuhan, Ini Poin-poin Ketentuannya

Menteri Airlangga mengatakan ada beberapa poin dalam Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 8 Tahun 2024 yang direvisi oleh Peresiden Jokowi. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Bos BPJS Kesehatan soal Penerapan Perbedaan Kelas Saat Ini: Mau-maunya Rumah Sakit Sendiri

7 jam lalu

Bos BPJS Kesehatan soal Penerapan Perbedaan Kelas Saat Ini: Mau-maunya Rumah Sakit Sendiri

Dirut BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti menjelaskan empat pengertian dari KRIS yang masih dibahas bersama dengan DPR dan lembaga terkait.

Baca Selengkapnya

Reaksi Istana hingga KSP Soal PDIP Tak Undang Jokowi dan Ma'ruf Amin ke Rakernas

7 jam lalu

Reaksi Istana hingga KSP Soal PDIP Tak Undang Jokowi dan Ma'ruf Amin ke Rakernas

Ali Ngabalin mengatakan Presiden Jokowi disibukkan dengan seabrek jadwal.

Baca Selengkapnya

Bahas RUU Kementerian Negara Bersama Pemerintah, DPR Tunggu Surpres Jokowi

14 jam lalu

Bahas RUU Kementerian Negara Bersama Pemerintah, DPR Tunggu Surpres Jokowi

Baleg DPR siapa menteri yang ditunjuk presiden untuk membahas RUU Kementerian Negara.

Baca Selengkapnya

Prabowo Akan Tambah Kementerian pada Kabinetnya, Faisal Basri: Menteri Sekarang Sudah Kebanyakan

15 jam lalu

Prabowo Akan Tambah Kementerian pada Kabinetnya, Faisal Basri: Menteri Sekarang Sudah Kebanyakan

Ekonom Faisal Basri mempertanyakan alasan pemerintahan Prabowo-Gibran berencana menambah sejumlah kementerian baru dalam kabinetnya mendatang.

Baca Selengkapnya

Jokowi Revisi Aturan tentang Pengetatan Impor, Begini Penjelasan Airlangga

16 jam lalu

Jokowi Revisi Aturan tentang Pengetatan Impor, Begini Penjelasan Airlangga

Presiden Joko Widodo telah merevisi aturan Kementerian Perdagangan tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor menjadi Permendag baru Nomor 8 Tahun 2024.

Baca Selengkapnya