Pemerintah Buat Kantor Khusus di Batam untuk Tarik Investor

Reporter

Editor

Saroh mutaya

Selasa, 28 Juli 2015 19:19 WIB

Pulau Puteri, Batam. ANTARA/Joko Sulistyo

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah akan menyelesaikan persoalan zona perdagangan bebas, dan kawasan industri di Batam, Bintan, dan Karimun, agar dapat menarik lebih banyak investor asal Singapura menanamkan modalnya di Indonesia.



Presiden Joko Widodo mengatakan pemerintah akan menyelesaikan persoalan regulasi, dan kewenangan daerah di Batam, Bintan, dan Karimun dengan membuat kantor khusus yang menangani persoalan zona perdagangan bebas, serta kawasan industri di ketiga kawasan tersebut.



"Kami ingin sekali lagi mengundang investor Singapura sebanyak-banyaknya untuk menanamkan investasinya di kawasan Batam, Bintan, Karimun, dan sekitarnya," katanya seperti dikutip laman resmi Sekretariat Negara, Selasa, 28 Juli 2015.


Advertising
Advertising


Selama ini, ketiga kawasan tersebut menjadi tujuan utama investor asal Singapura untuk mengembangkan usahanya, karena lokasinya yang relatif dekat dengan negara tersebut. Akan tetapi, rumitnya perizinan dan regulasi investasi dalam negeri dianggap menghambat alur investasi.



Teten Masduki, Tim Komunikasi Presiden, sebelumnya mengatakan Presiden Jokowi membicarakan upaya peningkatan ekspor dan impor dengan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong.



Tujuannya, Presiden ingin meningkatkan penjualan produk pertanian dan olahan unggas dari dalam negeri ke Singapura.



"Indonesia ingin meningkatkan ekspor produk-produk pertanian dan olahan unggas," katanya melalui siaran pers, Selasa, 28 Juli 2015.



Teten menuturkan Presiden Jokowi juga meminta Singapura melakukan diversifikasi investasi di Indonesia. Pasalnya, saat ini Pemerintah Indonesia mendorong investasi sektor agribisnis, transportasi, komunikasi, dan energi.



Menurutnya, kunjungan Presiden Jokowi ke Singapura menjadi momentum baru bagi kedua negara untuk meningkatkan kepercayaan dan hubungan yang saling menguntungkan bagi kedua negara. Apalagi, Singapura merupakan negara yang berbatasan langsung dengan Indonesia di kawasan Asia Tenggara.



Dalam kesempatan itu, kedua negara sepakat untuk bekerjasama mengembangkan dan melakukan promosi cruise tourism. Indonesia dan Singapura juga akan mempercepat penyelesaian perbatasan maritim yang selama ini belum mencapai kesepakatan.





BISNIS

Berita terkait

Bos Apindo Kepri Curhat ke Zulhas: FTZ Batam Seperti Dikebiri, Banyak Regulasi yang Membatasi..

18 Desember 2023

Bos Apindo Kepri Curhat ke Zulhas: FTZ Batam Seperti Dikebiri, Banyak Regulasi yang Membatasi..

Kepada Mendag Zulkifli Hasan atau Zulhas, bos Apindo Kepri mengeluhkan kondisi FTZ Batam saat ini yang seperti tengah dikebiri. Apa maksudnya?

Baca Selengkapnya

KPK Bakal Tetapkan Tersangka di Kasus Pengaturan Cukai Rokok di Tanjungpinang

11 Agustus 2023

KPK Bakal Tetapkan Tersangka di Kasus Pengaturan Cukai Rokok di Tanjungpinang

KPK akan melakukan penetapan tersangka dalam kasus dugaan korupsi soal pengaturan barang kena cukai dalam pengelolaan

Baca Selengkapnya

Perusahaan AS Powin LCC Tertarik Investasi Industri Semikonduktor di Batam

21 Juli 2023

Perusahaan AS Powin LCC Tertarik Investasi Industri Semikonduktor di Batam

Perusahaan ramah lingkungan asal Amerika Serikat Powin LCC tertarik membenamkan investasi di Batam.

Baca Selengkapnya

Melihat Gelaran Tokyo Drift Ala Batam di Area Mirip Parkiran Mal

14 September 2021

Melihat Gelaran Tokyo Drift Ala Batam di Area Mirip Parkiran Mal

Baru-baru ini media sosial dihebohkan lewat aksi gelaran mirip Tokyo Drift di wilayah Batam, Kepulauan Riau, Indonesia.

Baca Selengkapnya

KPK Sita 3 Kardus dan Satu Koper Dokumen Soal Cukai Rokok dari Kantor FTZ Bintan

2 Maret 2021

KPK Sita 3 Kardus dan Satu Koper Dokumen Soal Cukai Rokok dari Kantor FTZ Bintan

KPK menyita sejumlah dokumen yang diduga berkaitan dengan cukai rokok dari kantor Free Trade Zone Kabupaten Bintan

Baca Selengkapnya

PTA Diteken, Mozambik Janjikan Free Trade Zone untuk Indonesia

28 Agustus 2019

PTA Diteken, Mozambik Janjikan Free Trade Zone untuk Indonesia

Setelah PTA diteken, Pemerintah Mozambik menjanjikan kemudahan bagi investor Indonesia masuk dengan free trade zone

Baca Selengkapnya

Ini Janji Kepala BP Batam untuk Pulihkan Kejayaan Batam

19 Oktober 2017

Ini Janji Kepala BP Batam untuk Pulihkan Kejayaan Batam

Kepala BP Batam Lukita Dinarsyah Tuwo berjanji mengembalikan kejayaan Batam, termasuk menaikkan pertumbuhan menjadi 7 persen.

Baca Selengkapnya

Langkah Strategis Perlu Hadapi Trade Promotion Authority

1 Juli 2015

Langkah Strategis Perlu Hadapi Trade Promotion Authority

Indonesia Siapkan langkah strategis pasca pengesahan perpanjangan regulasi tentang Trade Promotion Authority (TPA) oleh Kongres Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Jatim Usulkan Perda Standardisasi Produk Asing

8 Mei 2014

Jatim Usulkan Perda Standardisasi Produk Asing

Setiap dokter, khususnya yang masuk ke Jawa Timur, akan disaring. Mereka harus bisa berbahasa Indonesia plus Madura.

Baca Selengkapnya

Menteri Hatta Tak Setuju Zona Perdagangan Bebas Dicabut

12 September 2011

Menteri Hatta Tak Setuju Zona Perdagangan Bebas Dicabut

Ia menganggap free trade zone telah berjalan dengan baik.

Baca Selengkapnya