Ogah Bayar Pajak, Warga Korea Ini Terpaksa Disandera  

Reporter

Editor

Grace gandhi

Sabtu, 20 Juni 2015 05:24 WIB

Ilustrasi. azpenalreform.a

TEMPO.CO, Jakarta - Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan menyandera penanggung pajak yang merupakan warga negara Korea berinisial HJH. Penunggak ini ditangkap di Tangerang, Banten, pada Kamis, 18 Juni 2015.

"Dia salah satu target kami," ujar Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Jakarta Khusus Muhammad Haniv di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Salemba, Jakarta Pusat, Jumat, 19 Juni 2015.

HJH adalah Direktur Utama PT TM, yang terdaftar di Kantor Pelayanan Pajak Penanaman Modal Asing Enam (KPP PMA 6). Kini HJH disandera di LP Salemba sejak Kamis petang lalu.

Tersandera diketahui menunggak pajak sebanyak Rp 2 miliar. Sebelumnya, Subdirektorat Penagihan Pajak telah meminta HJH melunasi pajaknya Namun warga Negeri Ginseng tersebut malah kabur ke negeri asalnya.

Keberadaan HJH yang sudah datang di Indonesia dilaporkan Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia ke Ditjen Pajak. HJH diketahui datang untuk menandatangani faktur. "Setelah tanda tangan, kami langsung meringkusnya dan membawa ke lapas," ujar Kasubdit Penagihan Ditjen Pajak Lindawaty.

Ide penyanderaan HJH sudah muncul sejak awal Juni lalu. Buktinya, Kementerian Keuangan sudah meneken surat izin penyanderaan nomor SR-1725/MK.03/2015 pada 9 Juni 2015.

Haniv berharap penyanderaan ini bisa membuat penunggak pajak takut dan segera melunasi utang pembayaran. Kini Kementerian sudah mengantongi surat perintah penyanderaan terhadap 14 wajib pajak.

HJH bakal ditahan hingga enam bulan ke depan di LP Salemba. Jika manut membayar pajak, ia akan dibebaskan.

"Kami yakin ini akan menimbulkan deterrent effect bagi penunggak lain," tutur Haniv.

ROBBY IRFANY

Berita terkait

Direktorat Jenderal Pajak dan Australia Kerja Sama bidang Pertukaran Informasi Cryptocurrency

12 hari lalu

Direktorat Jenderal Pajak dan Australia Kerja Sama bidang Pertukaran Informasi Cryptocurrency

Kesepakatan kerja sama ini dirancang untuk meningkatkan deteksi aset yang mungkin memiliki kewajiban pajak di kedua negara.

Baca Selengkapnya

Prabowo Banggakan Rasio Pajak Orba, Begini Respons Direktorat Jenderal Pajak

43 hari lalu

Prabowo Banggakan Rasio Pajak Orba, Begini Respons Direktorat Jenderal Pajak

Respons Direktorat Jenderal Pajak terhadap pernyataan Prabowo Subianto yang membanggakan rasio pajak era Orba.

Baca Selengkapnya

Dampak Menggunakan Materai Palsu, Bisa Mengurangi Pendapatan Pajak Negara

46 hari lalu

Dampak Menggunakan Materai Palsu, Bisa Mengurangi Pendapatan Pajak Negara

Penggunaan meterai palsu secara marak bisa mengganggu sistem pajak dan merugikan negara

Baca Selengkapnya

Rafael Alun Tetap Dihukum 14 Tahun Penjara di Putusan Banding

53 hari lalu

Rafael Alun Tetap Dihukum 14 Tahun Penjara di Putusan Banding

Rafael Alun Trisambodo, bekas pejabat Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan, dalam putusan banding tetap menjatuhkan vonis 14 tahun penjara. Dengan denda Rp 500 juta.

Baca Selengkapnya

DJP Kantongi Setoran Pajak Digital Rp 16,9 Triliun, Ini Rinciannya

5 Januari 2024

DJP Kantongi Setoran Pajak Digital Rp 16,9 Triliun, Ini Rinciannya

DJP Kemenkeu mencatat telah memungut pajak pertambahan nilai perdagangan melalui sistem elektronik alias pajak digital sebesar Rp 16,9 triliun pada akhir 2023.

Baca Selengkapnya

2024 NIK Jadi NPWP, Ini Cara Memadankannya

29 November 2023

2024 NIK Jadi NPWP, Ini Cara Memadankannya

Setelah tanggal 31 Desember 2023, masyarakat menggunakan NIK untuk melaksanakan hak dan kewajiban perpajakannya. Begini caranya jadi NPWP

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengecek NIK Sudah Terintegrasi dengan NPWP atau Belum

29 November 2023

Begini Cara Mengecek NIK Sudah Terintegrasi dengan NPWP atau Belum

Kemenkeu akan segera menerapkan kebijakan NIK jadi NPWP secara penuh pada pertengahan 2024. Berikut cara cek NIK yang sudah tertintegrasi dengan NPWP.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Memadankan NIK-NPWP

8 November 2023

Begini Cara Memadankan NIK-NPWP

Memadankan NIK-NPWP dilakukan paling lambat Desember 2023. Begini caranya.

Baca Selengkapnya

DJP Pastikan Kerahasiaan Data Wajib Pajak pada Skema Prepopulated

27 Oktober 2023

DJP Pastikan Kerahasiaan Data Wajib Pajak pada Skema Prepopulated

DJP memastikan bahwa kerahasiaan data yang berkaitan dengan wajib pajak akan terjaga saat skema prepopulated diterapkan.

Baca Selengkapnya

DJP Sebut Insentif Sektor Properti Tak Kurangi Penerimaan Pajak Negara

27 Oktober 2023

DJP Sebut Insentif Sektor Properti Tak Kurangi Penerimaan Pajak Negara

Insentif pajak properti yang ditanggung pemerintah berasal dari pajak masyarakat yang kemudian dibayarkan oleh Direktorat Jenderal Anggaran.

Baca Selengkapnya