Jalan Tol Mojokerto-Kertasono Diresmikan Besok

Reporter

Minggu, 12 Oktober 2014 16:58 WIB

Pekerja berdiri di jalan Tol Trans Jawa Kertosono-Mojokerto seksi satu di Tembelang, Jombang, Jawa Timur, 23 Juli 2014. Tol trans Jawa seksi satu rencana bisa dilalui kendaraan saat mudik Lebaran, belum bisa digunakan meski pembangunan sudah 90 persen. ANTARA/Syaiful Arif

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto akan meresmikan Jalan Tol Mojokerto-Kertosono Seksi I sebagai proyek nasional Tol Trans-Jawa dengan total jarak 40,5 kilometer pada Senin, 13 Oktober 2014. Pembangunan jalan tol ini merupakan solusi bagi kepadatan arus lalu lintas dari Jombang menuju Kertosono dan Ploso serta sebaliknya.

"Targetnya, seksi I dapat mulai beroperasi sebelum akhir 2014. Kesiapan seksi I awal dari kesiapan jalan tol yang menghubungkan Bandarkedungmulyo-Jombang," ujar Presiden Direktur PT Marga Harjaya Infrastruktur Wiwiek D. Santoso dalam keterangan tertulis, Ahad, 12 Oktober 2014. (Baca:Pemerintah Cari Pinjaman Luar Negeri untuk Tol Solo-Kertosono)

Dia mengatakan ruas tol seksi 1 ini dibangun dengan perkerasan beton baik pada lajur utama maupun bahu jalan. Ruas tol ini akan dijadikan tiga lajur, sehingga median jalan sebagian besar seksi ini sangat lebar. "Gerbang sisi barat disebut Gerbang Bandar, berada di Kecamatan Bandarkedungmulyo, sedangkan gerbang sisi timur yang disebut Gerbang Jombang berada di Tembelang," ujarnya.

PT Marga Jarjaya Infrastruktur sebagai badan usaha jalan tol pemegang hak konsesi ruas tol ini merupakan bagian dari grup Astra International, yakni PT Astratel Nusantara, yang bergerak di bidang infrastruktur dan logistik.

Direktur PT Astra International Tbk Paulus Bambang Widjanarko mengatakan Astra membangun tol ini dengan sangat serius karena ingin menjadikannya sebagai salah satu tol terbaik di Indonesia. "Desain gerbang dan kantornya dibuat dengan memperhatikan budaya setempat, namun dalam nuansa modern. Sirip-sirip pada atap menyerupai susunan batu pada candi-candi di Jawa Timur," kata Paulus.

PT Astra International Tbk melalui PT Marga Mandala Sakti sebelumnya mengoperasikan jalan tol untuk ruas Tangerang-Merak sepanjang 72,5 kilometer.


AMOS SIMANUNGKALIT




Baca juga:
Pesona Shaheer Sheikh, Bintang Panah Asmara Arjuna
Selangkah Lagi, Aero Aswar Juara Dunia 2014
Dirisak, Pemkot Bekasi Mestinya Langsung 'Action'
Pesawat Sriwijaya Air Terbakar di Bengkel Garuda

Berita terkait

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

1 hari lalu

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menerima agenda Company Visit dari para Mahasiswa Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI), Program Studi Ilmu Administrasi Niaga, ke Jasa Marga Tollroad Command Center (JMTC) untuk belajar sekaligus mengenal proses bisnis dan digitalisasi layanan operasional Jasa Marga

Baca Selengkapnya

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

2 hari lalu

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini memulai pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

Baca Selengkapnya

Disuntik PMN Rp 18,6 Triliun, PT Hutama Karya Lanjutkan Proyek Tol Trans Sumatera

3 hari lalu

Disuntik PMN Rp 18,6 Triliun, PT Hutama Karya Lanjutkan Proyek Tol Trans Sumatera

PT Hutama Karya (Persero) kembali mendapatkan dana segar melalui Penyertaan Modal Negara (PMN) untuk proyek Jalan Tol Trans Sumatera.

Baca Selengkapnya

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

4 hari lalu

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

Anggota Komisi II DPR RI, Arsyadjuliandi Rachman, mendesak pemerintah untuk segera menyelesaikan pembayaran lahan Tol Pekanbaru-Padang.

Baca Selengkapnya

10 Jalan Raya Terpanjang di Dunia, Mencapai 48.000 Kilometer

6 hari lalu

10 Jalan Raya Terpanjang di Dunia, Mencapai 48.000 Kilometer

Berikut ini deretan jalan raya terpanjang di dunia, ada yang membentang hingga puluhan ribu kilometer. Adakah di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Tol Yogya-Solo Kembali Ditutup Pasca Libur Lebaran, Berapa Total Kendaraan yang Melintas ?

8 hari lalu

Tol Yogya-Solo Kembali Ditutup Pasca Libur Lebaran, Berapa Total Kendaraan yang Melintas ?

Akses keluar yang menjadi favorit pengguna Jalan Tol Yogya-Solo adalah arah Ngawen sebanyak total 40.965 kendaraan.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Jalan Tol Palembang - Betung Ditarget Rampung 2025, Rupiah Makin Keok

9 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Jalan Tol Palembang - Betung Ditarget Rampung 2025, Rupiah Makin Keok

Kementerian PUPR menargetkan Jalan Tol Palembang - Betung selesai pada 2025. Untuk itu butuh tambahan tim percepatan.

Baca Selengkapnya

PUPR Targetkan Tol Palembang - Betung Tuntas di 2025, Basuki: Tambah Tim Percepatan

9 hari lalu

PUPR Targetkan Tol Palembang - Betung Tuntas di 2025, Basuki: Tambah Tim Percepatan

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono telah melihat langsung progres konstruksi dan pernak-pernik permasalahan di Jalan Tol Kayu Agung-Palembang-Betung.

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, Jasa Marga Kembali Berikan Diskon Tarif Tol 20 Persen Mulai Hari Ini

11 hari lalu

Arus Balik Lebaran, Jasa Marga Kembali Berikan Diskon Tarif Tol 20 Persen Mulai Hari Ini

Diskon tarif tol 20 persen ini kembali berlaku mulai hari ini, Rabu, 17 April 2024 pukul 05.00 sampai 19 April 2024 pukul 05.00.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Arus Balik Lebaran KAI Tawarkan Promo Tarif Spesial, Cek Titik Rawan Macet dan Kecelakaan Arus Balik Lebaran

13 hari lalu

Terpopuler: Arus Balik Lebaran KAI Tawarkan Promo Tarif Spesial, Cek Titik Rawan Macet dan Kecelakaan Arus Balik Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI memberikan promo tarif spesial selama masa arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya