Pertamina Saving Invesment Kemungkinan Ditutup

Reporter

Editor

Rabu, 8 September 2004 20:33 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: PT Pertamina (Persero) kemungkinan akan menutup anak perusahaannya, PT Pertamina Saving Invesment (PSI), yang baru saja kebobolan dana lebih dari Rp 200 miliar. Karena bidang usaha PSI di sektor perbankan, dinilai tidak sesuai dengan bisnis kompetensi (core bisnis) Pertamina sebagai perusahaan minyak dan gas. Menurut Komisaris Utama Pertamina, Laksamana Sukardi, mengelola bisnis perbankan bukanlah hal yang mudah. Apalagi, Pertamina sebagai perusahaan migas tidak memiliki pengalaman bisnis di bidang tersebut. Sehingga kejadian pembobolan dana investasi seperti itu lumrah karena memang moral hazard-nya tinggi sekali. "Jadi kita akan tinjau lagi, apakah PSI harus diteruskan. Karena kalau memang kerugian begitu besar, modalnya pun bisa habis," ujarnya usai rapat dengar pendapat dengan komisi Energi dan Sumber Daya Mineral DPR, di Jakarta, Rabu (8/9). Laksamana mengaku sangat menyayangkan kejadian tersebut. Karena itu, ia menyarankan Pertamina agar segera melakukan restrukturisasi terhadap anak-anak perusahaannya. Pertamina, lanjutnya, harus kembali pada bisnis kompetensinya sebagai perusahaan yang bergerak di bidang minyak dan gas, sesuai dengan UU 20/2001 tentang Minyak dan Gas. Karena itu bisnis di bidang lain lebih baik dilepas daripada membebani perseroan dan berisiko menciptakan usaha yang sulit dikontrol. Direktur Utama Pertamina, Widya Purnama, sepakat dengan saran yang diusulkan Laksamana. Karena memiliki anak perusahaan yang mendatangkan kerugian bagi perseroan justru menjadi beban tersendiri. "Jangan kita yang mengelola. Kita nggak bisa mengelola itu," kata dia. Retno Sulistyowati - Tempo News Room

Berita terkait

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

38 hari lalu

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

PT Pertamina (Persero) melangkah maju dengan strategi pertumbuhan ganda untuk mempertahankan kebutuhan energi nasional.

Baca Selengkapnya

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

42 hari lalu

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

Pengamat politik Adi Prayitno, menilai bagi-bagi jabatan komisaris BUMN ke para pendukung Prabowo-Gibran adalah balas budi politik dan alamiah.

Baca Selengkapnya

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

27 Februari 2024

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

PT Pertamina (Persero) akan menjadi salah satu yang terdepan dalam menghadirkan 29 Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) unggulan di pameran produk kerajinan Inacraft 2024.

Baca Selengkapnya

Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

1 Februari 2024

Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

Rumah Sakit Otak dan Jantung Pertamina di Makassar menjadi pionir operasi tumor otak berbasis pemindaian tiga dimensi di Indonesia Timur.

Baca Selengkapnya

5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

7 Oktober 2023

5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

5 lowongan kerja perusahaan BUMN ini dapat dikirim selama Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

Diperiksa KPK, Dahlan Iskan Mengaku Tak Tahu Masalah Teknis Pengadaan LNG Pertamina

14 September 2023

Diperiksa KPK, Dahlan Iskan Mengaku Tak Tahu Masalah Teknis Pengadaan LNG Pertamina

Dahlan Iskan menerangkan pemeriksaan tersebut memakan waktu yang lama karena memeriksa dokumen lama.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Kenaikan BBM Nonsubsidi, Berapa Harga Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex Srekarang?

5 Juli 2023

Ini Alasan Kenaikan BBM Nonsubsidi, Berapa Harga Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex Srekarang?

PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga untuk bahan bakar minyak atau BBM nonsubsidi per 1 Juli 2023. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Catat, Ini Daftar 75 Daerah yang Wajib Gunakan MyPertamina untuk Pembelian BBM Bersubsidi

7 Maret 2023

Catat, Ini Daftar 75 Daerah yang Wajib Gunakan MyPertamina untuk Pembelian BBM Bersubsidi

Pertamina baru saja memperbarui daftar 75 daerah yang wajib menggunakan QR Code melalui MyPertamina untuk pembelian BBM bersubsidi.

Baca Selengkapnya

65 Tahun Pertamina, Berikut Profil 2 Periode Nicke Widyawati Pimpin PT Pertamina (Persero)

11 Desember 2022

65 Tahun Pertamina, Berikut Profil 2 Periode Nicke Widyawati Pimpin PT Pertamina (Persero)

Pertamina telah 65 tahun, Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati, masuk dalam Daftar Wanita Paling Berpengaruh di Dunia versi Forbes.

Baca Selengkapnya

65 Tahun Sepak Terjang Pertamina, Tahun-tahun Bersejarah Perusahaan Minyak dan Gas Negara Ini

10 Desember 2022

65 Tahun Sepak Terjang Pertamina, Tahun-tahun Bersejarah Perusahaan Minyak dan Gas Negara Ini

PT Pertamina (Persero) telah berusia 65 tahun pada hari ini, Sabtu, 10 Desember 2022. Berikut tahun-tahun penting perusahaan minyak dan gas negara ini

Baca Selengkapnya