Tunjangan dan Gaji Hakim Janji Dinaikkan, Hashim Klaim Para Hakim Sekarang Dukung Prabowo

Jumat, 11 Oktober 2024 20:39 WIB

Kunjungan Para Hakim yang menuntut kenaikan gaji ke Kantor Tempo, Palmerah, Jakarta, Kamis, 10 Oktober 2024. TEMPO/Ilham Balindra

TEMPO.CO, Jakarta - Adik kandung presiden terpilih Prabowo Subianto, Hashim Djojohadikusumo, bercerita kalau sekarang para hakim resmi mendukung pemerintahan Prabowo. Cerita itu ia dapatkan dari seorang hakim agung yang ia temui secara tidak sengaja di Bandara Changi, Singapura.

"Pak Hashim, saya dan kawan-kawan (hakim), mereka akan mendukung Prabowo," ujar Hashim menirukan perkataan hakim agung tersebut, yang ia katakan masih terlihat sangat muda.

Dukungan itu, diklaim Hashim, terjadi setelah beberapa waktu lalu Prabowo menjanjikan kenaikan gaji dan tunjangan untuk para hakim. Janji tersebut, kata dia, akan direalisasikan dua minggu lagi. Tepat setelah Prabowo dilantik menjadi presiden.

"Ini dua minggu lagi akan berubah, ya. Saya berjanji itu, ya. Pak Prabowo sudah berjanji (kenaikan gaji hakim)," katanya dalam acara Dialog Kebangsaan Forum Masyarakat Indonesia Emas, Jum'at, 11 Oktober 2024 di Jakarta.

Hashim berseloroh, ia dan kakaknya, Prabowo Subianto, sebetulnya sudah sejak beberapa waktu lalu mengetahui permasalahan mengenai kecilnya gaji hakim. Ia mengatakan, gaji hakim saat ini hanya berkisar Rp2-4 juta tanpa disertai tunjangan.

Advertising
Advertising

"Kalau kita lihat gaji seorang hakim antara 2 sampai 4 juta sebulan, Pak. Dan tunjangan-tunjangan itu dihapus," ucap dia.

Oleh karena itu, ia dan Prabowo meminta agar para hakim untuk bersabar sedikit, menunggu dua minggu lalu. Ia memastikan gaji para hakim akan naik, setelah terakhir kali mengalami kenaikan gaji sekitar 11 tahun lalu.

Ia menyebut Prabowo sangat memperhatikan kesejahteraan hakim. Prabowo ingin memastikan agar para hakim hidup bermartabat sehingga tidak mengganggu integritasnya. Ia ingin agar kehidupan 9.000 hakim yang kini menderita dengan kecilnya gaji, kemudian bisa mendapatkan kesejahteraaan.

Janji terkait kenaikan gaji hakim itu disampaikan oleh Prabowo melalui sambungan telepon dengan Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad yang memimpin rapat dengar pendapat umum (RDPU) dengan para hakim di kompleks parlemen Senayan, Jakarta pada Selasa, 8 Oktober 2024. Sebelumnya diketahui para hakim melakukan cuti massal menuntut adanya kenaikan gaji.

Sultan Abdurrahman berkontribusi dalam penulisan artikel ini.

Pilihan Editor: Cerita Hakim di Daerah Periksa Objek Perkara di Antah Berantah

Berita terkait

Terima Usulan Calon Menteri dari Partai Koalisi, Prabowo: Banyak yang Bagus

3 jam lalu

Terima Usulan Calon Menteri dari Partai Koalisi, Prabowo: Banyak yang Bagus

Menurut Prabowo, mayoritas nama yang diajukan oleh para pimpinan partai memiliki kapabilitas untuk membantu menjalankan visi misinya.

Baca Selengkapnya

Gibran Ungkap Belum Ada Keputusan Program Makan Bergizi Sehari Dua Kali: Masih Uji Coba

3 jam lalu

Gibran Ungkap Belum Ada Keputusan Program Makan Bergizi Sehari Dua Kali: Masih Uji Coba

Gibran mengatakan ada usulan dari Hashim Djojohadikusumo soal pelaksanaan makan bergizi gratis sehari dua kali.

Baca Selengkapnya

Prabowo ke Elite PKS: Kalau Mendapat Kawan Baru, Kawan Lama Jangan Dilupakan

4 jam lalu

Prabowo ke Elite PKS: Kalau Mendapat Kawan Baru, Kawan Lama Jangan Dilupakan

Pimpinan PKS menyatakan keseriusannya untuk berkoalisi dengan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Gibran Mengaku Tak Ada Persiapan Khusus untuk Pelantikan Presiden-Wakil Presiden

4 jam lalu

Gibran Mengaku Tak Ada Persiapan Khusus untuk Pelantikan Presiden-Wakil Presiden

Gibran mengaku tak punya persiapan khusus untuk pelantikannya sebagai Wakil Presiden terpilih pada Ahad, 20 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Dewan Guru Besar UGM Luncurkan Buku 'Tantangan Presiden ke-8'

4 jam lalu

Dewan Guru Besar UGM Luncurkan Buku 'Tantangan Presiden ke-8'

Dewan Guru Besar UGM meluncurkan buku 'Tantangan Presiden ke-8 Republik Indonesia' yang berisi pesan untuk presiden terpilih, Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Hashim Sebut Makan Bergizi Gratis Tidak Wajib: Kalau Tidak Mau Makan Boleh Saja

4 jam lalu

Hashim Sebut Makan Bergizi Gratis Tidak Wajib: Kalau Tidak Mau Makan Boleh Saja

Hashim Djojohadikusumo, yang merupakan adik kandung dari presiden terpilih Prabowo Subianto, mengatakan bahwa program makan bergizi gratis tidak diwajibkan.

Baca Selengkapnya

Anatomi Otoritas Swiss Ancam Sita Rekening Bank Hashim: Diduga Ada Masalah Pajak

4 jam lalu

Anatomi Otoritas Swiss Ancam Sita Rekening Bank Hashim: Diduga Ada Masalah Pajak

Ketika dimintai konfirmasi, Hashim enggan banyak berkomentar banyak. "Itu lagu lama," ucapnya.

Baca Selengkapnya

PUPR: Lembaga Asal China Berminat Kerja Sama Bangun Proyek Tanggul Laut Raksasa Prabowo

4 jam lalu

PUPR: Lembaga Asal China Berminat Kerja Sama Bangun Proyek Tanggul Laut Raksasa Prabowo

Rencana minat kerja sama pembangunan tanggul laut disampaikan setelah pertemuan terakhir Kementerian PUPR dengan perusahaan asal China.

Baca Selengkapnya

Alasan Prabowo Jalin Kerja Sama dengan Semua Partai Politik

5 jam lalu

Alasan Prabowo Jalin Kerja Sama dengan Semua Partai Politik

Prabowo menerima rombongan Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-Jufri di kediamannya, hari ini. Ia mengungkap alasannya bekerja sama semua partai.

Baca Selengkapnya

Cerita Hakim Saat Periksa Objek Perkara: Massa Datang Bawa Parang

5 jam lalu

Cerita Hakim Saat Periksa Objek Perkara: Massa Datang Bawa Parang

Indriyani Nasir mengatakan keamanan menjadi salah satu yang disoroti hakim perempuan. Ia menceritakan pengalamannya berhadapan dengan massa yang membawa parang.

Baca Selengkapnya