Tambah Empat Helikopter Baru Tahun Ini, Helicity Siapkan Modal Rp 372 Miliar

Reporter

Joniansyah

Editor

Aisha Shaidra

Jumat, 21 Juni 2024 14:58 WIB

Petugas mengamati helikopter Helicity milik Maskapai Charter Transportasi WhiteSky Aviation mendarat di Lapangan Aldiron, Jakarta, 22 Desember 2017. Layanan helicopter menjadi transportasi alternatif penduduk jakarta dan sekitarnya yang ingin terhindar dari kemacetan jalan ibu kota. ANTARA

TEMPO.CO, Tangerang - PT Whitesky Aviation operator layanan taksi udara (Helicity) akan menambah empat helikopter baru pada 2024 ini. Untuk pengadaan empat Helikopter anyar ini, Helicity menyiapkan dana sekitar US$ 24 juta atau sekitar Rp 372 miliar." Satu unit harganya sekitar US$ 6 juta dikalikan 4 saja," ujar CEO Whitesky Avation Denon Prawiraatmadja saat ditemui di Cengkareng Heliport, Kamis 20 Juni 2024.

Denon mengatakan, empat helikopter baru ini akan memperkuat armada Helicity yang dimiliki Whitesky Aviation yang saat ini berjumlah 12 unit sehingga menjadi 16 unit. Menurut dia, pembelian helikopter ini akan dilakukan pada gelaran Heli Expo Asia 2024 pada 26-30 Juni 2024 di Cengkareng Heliport. "Ada beberapa agenda kerjasama pada Heli Expo Asia 224 ini, salah satunya soal kerja sama pengadaan helikopter baru," kata Denon.

Denon yang juga menjabat sebagai Ketua Umum INACA mengatakan Heli Expo Asia 2024 yang akan digelar pada 26-30 Juni mendatang bakal jadi ajang pameran industri manufaktur untuk memperkenalkan produk-produk helikopter ini kepada pengguna jasa yang ada di Indonesia. "Tentu adanya ajang Expo ini disambut baik INACA dalam hal mendorong regulasi dari penerbangan helikopter ini banyak memberikan penggunaan untuk operasional dan kegiatan penunjangnya dalam menyelenggarakan servis helikopter," ujarnya.

Ketua Umum INACA dan CEO Whitesky Aviation, Denon Prawiraatmadja saat memberikan keterangan penyelenggaraan Heli Expo Asia 2024 di Cengkareng Helipet, Kamis 20 Juni 2024. Tempo / Joniansyah Hardjono

Denon menyatakan, potensi industri helikopter di Indonesia sangat besar. Hal ini terlihat masih kecilnya populasi helikopter di Indonesia saat ini. "Kalau berdasarkan data yang diperoleh dari Kementerian Perhubungan dan INACA itu kurang lebih sekitar 100 helikopter," ujarnya.

Advertising
Advertising

Kondisi ini, kata Denon, jauh berbeda jika dibandingkan dengan negara-negara lain seperti Australia yang jumlah populasi helikopternya sekitar 2.000 atau dibandingkan dengan Jepang yang sudah lebih dari 1.000.

Menurut Denon, Indonesia sebagai negara kepulauan yang penduduknya lebih dari 270 juta jiwa dengan berbagai macam sektor industri yang membutuhkan helikopter. "Memang sebaiknya menjadi negara yang mengedepankan industri helikopter," ucapnya.

Menurut dia, hal ini sangat membutuhkan kebijakan pemerintah. Dia berharap dukungan pemerintah yang selama ini dilakukan oleh Kementerian Perhubungan Direktorat Jenderal Perhubungan Udara terus berkelanjutan sehingga industri Helikopter di Indonesia tumbuh dengan baik dan cepat.

Sekarang ini, ujar Denon, Indonesia sedang mengarah untuk bisa menjadi negara perekonomian terbesar nomor 4 di dunia pada tahun 2045. "Melihat kondisi geografis kita yang berbentuk kepulauan maka banyak sekali sebetulnya sektor transportasi udara yang masih bisa dikembangkan," kata Denon.

Pilihan editor: 2020, Perusahaan Helicity Pasang Target Pertumbuhan Ambisius

JONIANSYAH HARDJONO

Berita terkait

Whitesky Aviation Bangun Showroom Khusus Helikopter di Cengkareng, Beroperasi Januari 2025

3 hari lalu

Whitesky Aviation Bangun Showroom Khusus Helikopter di Cengkareng, Beroperasi Januari 2025

PT Whitesky Aviation, operator layanan taksi udara (Helicity) menggandeng manufaktur ternama Bell Helicopters untuk membangun showroom VVIP

Baca Selengkapnya

Top 3 Hukum: Sewa Helikopter Menteri Budi Karya, Saksi Ahli untuk Pemeriksaan Teyeng Wakatobi, dan Kronologi Penggerebekan Uang Palsu

9 hari lalu

Top 3 Hukum: Sewa Helikopter Menteri Budi Karya, Saksi Ahli untuk Pemeriksaan Teyeng Wakatobi, dan Kronologi Penggerebekan Uang Palsu

3 berita top hukum: sewa helikopter Menteri Budi Karya, saksi ahli Teyeng Wakatobi, dan kronologi penggerebekan uang palsu.

Baca Selengkapnya

Heli Expo Asia 2024 Digelar 26-30 Juni, Diikuti 30 Peserta Mancanegara

9 hari lalu

Heli Expo Asia 2024 Digelar 26-30 Juni, Diikuti 30 Peserta Mancanegara

Heli Expo Asia akan menawarkan beragam atraksi menarik bagi pengunjung segala usia.

Baca Selengkapnya

Naik Helikopter, Cara Baru Menikmati Sensasi Wisata Udara di Solo Raya

21 hari lalu

Naik Helikopter, Cara Baru Menikmati Sensasi Wisata Udara di Solo Raya

Selain untuk wisata udara, unit helikopter juga bisa dipergunakan untuk jasa angkut wisatawan atau penumpang dari Kota Solo ke kota lain

Baca Selengkapnya

Iran Rilis Laporan Awal Penyelidikan Jatuhnya Helikopter Presiden: Tidak Ada Tembakan

37 hari lalu

Iran Rilis Laporan Awal Penyelidikan Jatuhnya Helikopter Presiden: Tidak Ada Tembakan

Laporan Iran mengindikasikan bahwa tidak ada bekas tembakan maupun kerusakan serupa ditemukan pada bagian helikopter Presiden Ebrahim Raisi

Baca Selengkapnya

Heli Expo Asia 2024 Digelar Juni 2024, Apa Istimewanya dan Berapa Harga Tiket Pameran Ini?

37 hari lalu

Heli Expo Asia 2024 Digelar Juni 2024, Apa Istimewanya dan Berapa Harga Tiket Pameran Ini?

Pameran helikopter terbesar di Asia Tenggara Heli Expo Asia digelar pada 26-30 Juni 2024 di Cengkareng Heliport, Tangerang, Banten. Apa istimewanya?

Baca Selengkapnya

Pemakaman Presiden Iran Dihadiri Ratusan Ribu Orang, Termasuk Wakil 68 Negara

38 hari lalu

Pemakaman Presiden Iran Dihadiri Ratusan Ribu Orang, Termasuk Wakil 68 Negara

Sebanyak 68 negara mengirimkan pejabatnya untuk menghadiri pemakaman mendiang Presiden Iran Ebrahim Raisi yang tewas dalam kecelakaan helikopter.

Baca Selengkapnya

Iran Undang Pemerintah RI Hadiri Pemakaman Presiden Ebrahim Raisi

39 hari lalu

Iran Undang Pemerintah RI Hadiri Pemakaman Presiden Ebrahim Raisi

Kedubes Iran mengundang pemerintah RI untuk hadir di upacara pemakaman Presiden Ebrahim Raisi di Teheran.

Baca Selengkapnya

Guru Besar Hukum Internasional UI Prediksi Iran akan Tetap Dukung Hamas setelah Ebrahim Raisi Wafat

40 hari lalu

Guru Besar Hukum Internasional UI Prediksi Iran akan Tetap Dukung Hamas setelah Ebrahim Raisi Wafat

Hikmahanto Juwana optimis Iran akan tetap mendukung Hamas pasca-wafatnya Presiden Ebrahim Raisi dalam kecelakaan helikopter

Baca Selengkapnya

Jarang Terjadi, AS Sebut Iran Sempat Minta Bantuannya setelah Helikopter Ebrahim Raisi Jatuh

40 hari lalu

Jarang Terjadi, AS Sebut Iran Sempat Minta Bantuannya setelah Helikopter Ebrahim Raisi Jatuh

Amerika Serikat mengaku tidak bisa memberi bantuan kepada Iran saat helikopter yang membawa Ebrahim Raisi jatuh karena alasan logistik.

Baca Selengkapnya