Mudik Lebaran 2024, Cek Tarif Tol Trans Jawa

Reporter

Andika Dwi

Editor

Agung Sedayu

Rabu, 27 Maret 2024 14:57 WIB

Sejumlah kendaraan melintas di Gerbang Pintu Jalan Tol Trans Jawa Gayamsari, Semarang, Jawa Tengah, Senin, 25 Desember 2023. PT Jasa Marga Tbk (JSMR) bersama sejumlah Badan Usaha Jalan Tol (BJJT) memberlakukan potongan tarif sebesar 10 persen untuk Jalan Tol Trans Jawa, berlaku pada perjalanan dari Jakarta menuju Semarang dan sebaliknya pada periode arus mudik serta arus balik libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. ANTARA FOTO/Makna Zaezar

TEMPO.CO, Jakarta - Informasi terkait tarif tol terbaru perlu diketahui oleh masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik Lebaran 2024 menggunakan kendaraan pribadi. Salah satu ruas jalan yang hampir selalu dipadati kendaraan selama tradisi pulang ke kampung halaman adalah Tol Trans Jawa.

PT Jasa Marga (Persero) Tbk merilis besaran tarif tol Trans Jawa terbaru untuk kendaraan golongan I. Adapun jenis kendaraan bermotor yang termasuk golongan I, yaitu sedan, jip, pick up, truk kecil, dan bus.

“Mimin informasikan update tarif Tol Trans Jawa, khususnya untuk kendaraan golongan I. Kawan JM dapat menghitung besaran tarif tol perjalanan mudik Lebaran 2024 menggunakan aplikasi Travoy pada fitur Tarif Tol,” tulis akun Instagram @official.jasamarga, Sabtu, 23 Maret 2024.

Rincian Tarif Tol Trans Jawa Selama Mudik Lebaran 2024

Berikut daftar tarif tol Trans Jawa untuk kendaraan golongan I:

Advertising
Advertising

- Ruas Tol Jakarta-Tangerang: Rp 8.000.

- Ruas Tol Tangerang-Merak: Rp 53.500.

- Ruas Tol Jakarta Outer Ring Road: Rp 17.000.

- Ruas Tol Jakarta-Cikampek: Rp 27.000.

- Ruas Tol Cikopo-Palimanan: Rp 119.000.

- Ruas Tol Palimanan-Kanci: Rp 13.500.

- Ruas Tol Kanci-Pejagan: Rp 31.500.

- Ruas Tol Pejagan-Pemalang: Rp 66.000.

- Ruas Tol Pemalang-Batang: Rp 53.000.

- Ruas Tol Batang-Semarang (Kalikangkung): Rp 111.500.

- Ruas Tol Semarang ABC: Rp 5.500.

- Ruas Tol Semarang-Solo: Rp 92.000.

- Ruas Tol Solo-Ngawi: Rp 131.000.

- Ruas Tol Ngawi-Kertosono: Rp 98.000.

- Ruas Tol Kertosono-Mojokerto: Rp 50.000.

- Ruas Tol Surabaya-Mojokerto: Rp 39.000.

- Ruas Tol Pandaan-Malang: Rp 35.500.

- Ruas Tol Surabaya-Gempol Segmen Dupak-Waru: Rp 6.000.

- Ruas Tol Surabaya-Gempol Segmen Waru-Porong: Rp 10.000.

- Ruas Tol Surabaya-Gempol Segmen Porong-Gempol: Rp 9.500.

- Ruas Tol Gempol-Pasuruan (Grati): Rp 46.500.

- Ruas Tol Gempol IC-Pandaan: Rp 13.000.

- Ruas Tol Pasuruan (Grati)-Gending: Rp 52.000.

Perkiraan akumulasi tarif tol untuk golongan I, dari Jakarta menuju Cirebon, Semarang, Yogyakarta, atau Surabaya:

- Jakarta (via Ruas Tol Jakarta-Cikampek) ke Cirebon (via Gerbang Tol Kanci): Rp 176.500.

- Jakarta (via Ruas Tol Jakarta-Cikampek) ke Semarang (via Gerbang Tol Kalikangkung): Rp 444.000.

- Jakarta (via Ruas Tol Jakarta-Cikampek) ke Solo/Yogyakarta (via Gerbang Tol Colomadu): Rp 537.000.

- Jakarta (via Ruas Tol Jakarta-Cikampek) ke Surabaya (via Gerbang Tol Warugunung): Rp 854.000.

Titik Macet di Jalan Tol Saat Lebaran

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memperkirakan kemacetan pada periode mudik Lebaran 2024 akan terjadi di ruas Tol Cipali. “Kita memang mengamati adanya kemungkinan kemacetan di tiga tempat, salah satunya di Cipali (Cikopo-Palimanan) karena memang ada ruas yang lebih kecil,” kata Budi dalam jumpa pers virtual yang dipantau dari Jakarta, Minggu, 17 Maret 2024, seperti dikutip dari Antara.

Senada dengan hal itu, Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Aan Suhanan menyebut adanya tambahan titik kepadatan dalam ruas Tol Cipali selama mudik. “Kemudian, tol sendiri ada penambahan titik krusial, titik macet di Tol Cipali,” ucapnya dalam kesempatan yang sama.

Aan juga memproyeksikan adanya titik kemacetan di pertemuan dari Cisumdawu (Cileunyi-Sumedang-Dawuan) yang dilalui masyarakat Bandung menuju daerah Jawa (ke arah timur Jawa) dan Cipali. “Titik dari Cisumdawu dan Cipali akan terjadi bottleneck (jalur menyempit),” ujarnya.

MELYNDA DWI PUSPITA

Pilihan Editor: Jokowi Terbitkan Aturan Pencairan THR dan Gaji Ke-13 untuk PNS, Berikut Regulasi dan Besaran Tiap Golongan



Berita terkait

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

7 jam lalu

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

Staf Khusus Menteri Keuangan mengatakan Jokowi sudah memerintahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berkomunikasi dengan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

4 hari lalu

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperbaiki ruas Tol Jagorawi mulai hari ini, Ahad, 5 sampai 12 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

5 hari lalu

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja mengatakan Jalan Tol Semarang-Demak merupakan proyek strategis nasional (PSN) .

Baca Selengkapnya

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

6 hari lalu

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

Jasa Marga menutup sementara off ramp atau jalan keluar di Jalan Tol Grogol KM 13+800 menuju Grogol atau Jalan S. Parman.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

7 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

7 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

8 hari lalu

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

Jasa Marga melakukan pemeliharaan perkerasan di ruas Jalan Tol Jakarta-Tangerang. Pekerjaan jalan ini dijadwalkan berlangsung hingga Rabu, 8 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Pendapatan Jasa Marga Tumbuh 24 Persen

8 hari lalu

Pendapatan Jasa Marga Tumbuh 24 Persen

PT Jasa Marga (Persero) Tbk membukukan pendapatan usaha senilai Rp 4,21 triliun pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

9 hari lalu

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

PT Jasamarga Transjawa Tol melakukan pemeliharaan jalan tol di KM 24+185 sampai KM 24+806 arah Cikampek lajur 1.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

12 hari lalu

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menerima agenda Company Visit dari para Mahasiswa Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI), Program Studi Ilmu Administrasi Niaga, ke Jasa Marga Tollroad Command Center (JMTC) untuk belajar sekaligus mengenal proses bisnis dan digitalisasi layanan operasional Jasa Marga

Baca Selengkapnya