Libur Nyepi dan Awal Ramadan, Konsumsi BBM Pertamax di Jateng-DIY Naik 10 Persen

Reporter

Septia Ryanthie

Editor

Khairul anam

Kamis, 14 Maret 2024 06:05 WIB

Petugas melayani konsumen yang mengisi bahan bakar pada SPBU di Jakarta, Senin, 2 Oktober 2023. PT Pertamina (Persero) resmi melakukan penyesuaian harga BBM non-subsidi pada 1 Oktober 2023 untuk jenis Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite, Pertamina Dex, dan Pertamax Green 95. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Solo - PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah mencatat kenaikan konsumsi bahan bakar minyak (BBM) di Provinsi Jawa Tengah (Jateng) dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) hingga 10 persen untuk jenis Pertamax selama masa libur panjang jelang Nyepi dan awal Ramadan, 9-12 Maret 2024. Kenaikan itu bahkan lebih tinggi dari prediksi sebelumnya yang hanya berkisar 9 persen.

Puncak kenaikan konsumsi BBM itu terjadi pada 9 Maret 2024 dengan total volume Pertamax naik hingga 10 persen. Angka tersebut dibandingkan dengan rerata harian konsumsi Februari 2024.

Pejabat Sementara Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah Marthia Mulia Asri mengatakan realisasi tertinggi berada di Kabupaten Batang, yaitu naik sebesar 56 persen. Disusul Kota Pekalongan dengan kenaikan 39 persen dan Kota Salatiga yang naik 26 persen.

"Kenaikan konsumsi saat libur panjang terjadi juga pada produk LPG BrightGas," ujar Marthia kepada awak media di Kota Solo, Jawa Tengah, Rabu, 13 Maret 2024.

Penjualan BrightGas selama periode 9 hingga 12 Maret 2024 naik hingga 11 persen dibandingkan rerata harian di periode Februari. Kota di Jawa Tengah yang mengalami kenaikan konsumsi LPG BrightGas tertinggi, lanjut Marthia, adalah Kabupaten Wonogiri, Kabupaten Blora, dan Kabupaten Boyolali. Sedangkan untuk wilayab DIY adalah Kabupaten Kulon Progo, Kota Yogyakarta, dan Kabupaten Bantul.

Advertising
Advertising

Guna memastikan layanan tetap optimal di saat libur lebaran nanti, Pertamina akan membuat satuan tugas atau Satgas Ramadan dan Idul Fitri (RAFI) 2024 di akhir Maret atau sekitar 2 minggu sebelum Lebaran.

“Stok di SPBU dapat kami pantau secara realtime melalui sistem Command Center kami, dan kami terus memastikan para wisatawan dan masyarakat yang sedang berlibur dapat terlayani dengan baik,” tuturnya.

Pilihan Editor: Ikatan Pedagang Pasar Dukung Kenaikan HET Beras Premium, Harapkan Produksi Melimpah Segera

Berita terkait

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

4 hari lalu

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

Perayaan bulan suci Ramadan dan hari raya Idul Fitri juga dapat memacu pertumbuhan ekonomi domestik lebih lanjut.

Baca Selengkapnya

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

5 hari lalu

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

Sejumlah toko ritel melakukan pembatasan penjualan gula pasir imbas dari naiknya harga gula.

Baca Selengkapnya

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

11 hari lalu

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

BFI Finance mencatat laba bersih terkumpul pada kuartal I sebesar Rp 361,4 miliar.

Baca Selengkapnya

Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

12 hari lalu

Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

Wakil Ketua Badan Itelijen Negara (BIN) I Nyoman Cantiasa mengapresiasi acara puncak Dharma Santi Nasional Hari Suci Nyepi Saka 1946.

Baca Selengkapnya

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

13 hari lalu

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

Gopay menyalurkan zakat dan donasi dengan total Rp 31 miliar yang terkumpul selama Ramadan.

Baca Selengkapnya

Konsumsi BBM Gasoline Meningkat Selama Arus Mudik dan Balik Lebaran, Gasoil Turun

20 hari lalu

Konsumsi BBM Gasoline Meningkat Selama Arus Mudik dan Balik Lebaran, Gasoil Turun

Konsumsi BBM meningkat selama arus balik lebaran.

Baca Selengkapnya

Rupiah Tergelincir, Analis: Perputaran Besar saat Ramadan dan Idul Fitri Tak Mampu Membendung Dolar AS

21 hari lalu

Rupiah Tergelincir, Analis: Perputaran Besar saat Ramadan dan Idul Fitri Tak Mampu Membendung Dolar AS

Rupiah tergelincir 76 poin atau 0,47 persen menjadi Rp16.252 per dolar AS dari sebelumnya sebesar Rp16.176 per dolar AS.

Baca Selengkapnya

Aryaduta Menteng: Membagikan Kebahagiaan dan Kebersamaan dalam Momentum Ramadan

22 hari lalu

Aryaduta Menteng: Membagikan Kebahagiaan dan Kebersamaan dalam Momentum Ramadan

Aryaduta Menteng tidak hanya menjadi sebuah hotel, tetapi juga sebuah tempat yang mampu menyatukan beragam kalangan untuk berbagi kebahagiaan.

Baca Selengkapnya

Konsumsi BBM Pertamax Series di Jateng dan DIY Meningkat hingga 94 Persen saat Arus Balik Lebaran 2024

23 hari lalu

Konsumsi BBM Pertamax Series di Jateng dan DIY Meningkat hingga 94 Persen saat Arus Balik Lebaran 2024

BBM jenis Gasoline di Jateng dan DIY, mengalami peningkatan pada Sabtu, 13 April 2024 sebesar 48 persen dari rata-rata harian normal.

Baca Selengkapnya

Besok Puncak Arus Balik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta

24 hari lalu

Besok Puncak Arus Balik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta

Besok diprediksi bakal menjadi puncak arus balik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Selengkapnya