Terkini: Harga Beras Tembus Rekor Tertinggi, Pertalite akan Diganti Pertamax Green 92

Reporter

Tempo.co

Editor

Agung Sedayu

Kamis, 31 Agustus 2023 12:00 WIB

Presiden Joko Widodo (kedua kiri) didampingi Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (kiri) berdialog dengan pedagang beras di Pasar Johar Baru, Jakarta Pusat, Rabu 5 April 2023. Presiden Jokowi berkunjung ke pasar di Jakarta untuk mengecek harga dan ketersediaan bahan pokok selama Ramadhan sekaligus mendengarkan aspirasi secara langsung dari masyarakat. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

TEMPO.CO, Jakarta - Melambungnya harga beras menjadi berita terkini yang banyak mendapat perhatian pembaca Tempo.co. Berdasarkan catatan Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) harga beras medium secara nasional saat ini mencapai Rp 12.400 per kilogram. Harga tersebut menembus rekor tertinggi harga beras selama ini.

Berita lain yang banyak dibaca adalah mengenai PT Industri Kereta Api atau INKA (Persero) buka suara ihwal gangguan kereta Light Rail Transit atau LRT Jabodebek saat beroperasi pada hari ketiga, Rabu kemarin, 30 Agustus 2023. Akibat gangguan itu penumpang LRT Jabodebek dari bekasi dievakuasi dan pindah kereta.

Kemudian berita tentang penjelasan Dirut Pertamina Nicke Widyawati mengenai rencana pemerintah mengganti bahan bakar minyak (BBM) Pertalite dengan Pertamax Green 92.

Lalu berita dari Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Brigadir Jenderal Adi Vivid Agustiadi Bachtiar yang mengatakan pihaknya telah mengantongi sejumlah nama selebgram, artis, hingga publik figur yang diduga telah mempromosikan judi online.

Berita kelima adalah dari Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati yang akan membuat peraturan mengenai insentif fiskal, sehingga impor mobil listrik utuh (CBU) bisa bebas pajak.

Advertising
Advertising

Berikut rangkuman lima berita terkini Tempo.co.

Selanjutnya: Harga Beras Medium Capai Rp 12.400 ...

<!--more-->

  1. Harga Beras Medium Capai Rp 12.400 Per Kilogram, IKAPPI: Kondisi Terburuk

Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) merilis data harga beras terbaru per Kamis, 31 Agustus 2023.

Untuk harga beras medium secara nasional di kisaran Rp12.300-Rp12.400 per kilogram. Sedangkan untuk harga beras premium di kisaran Rp14.000-Rp14.200 per kilogram.

“Kondisi ini merupakan kondisi terburuk dan record kenaikan harga beras,” kata Ketua Umum IKAPPI Abdullah Mansuri dalam keterangannya, Kamis, 31 Agustus 2023.

Untuk itu, IKAPPI mendorong pemerintah agar segera melakukan upaya-upaya percepatan pencegahan sehingga Indonesia tidak masuk ke dalam ‘darurat beras nasional’

“Meski belum masuk pada fase darurat beras secara nasional, tetapi memang potensi itu terus ada karena kami melihat bahwa di lapangan saat ini di tingkat penggilingan sudah cukup sulit mendapatkan beras bahkan berebut,” ujarnya.

Berita lengkap bisa dibaca di sini.

  1. LRT Jabodebek Alami Gangguan, PT INKA Sampaikan Permintaan Maaf

PT Industri Kereta Api atau INKA (Persero) buka suara ihwal gangguan kereta Light Rail Transit atau LRT Jabodebek saat beroperasi pada hari ketiga, Rabu kemarin, 30 Agustus 2023. Akibat gangguan itu penumpang LRT Jabodebek dari bekasi dievakuasi dan pindah kereta.

Senior Manager Humas dan Kantor Perwakilan PT INKA Agung Dwi Cahyono mengatakan bahwa salah satu gangguan LRT Jabodebek pada bagian pintu. “Perihal pintu yang akhir-akhir ini sering gangguan, hal ini menjadi konsentrasi INKA untuk menyelesaikan,” kata dia, Kamis, 31 Agustus 2023.

Menurut dia, LRT Jabodebek didesain menggunakan sistem Grade of Automation level 3 atau GoA3. Maka, seluruh bagian termasuk pintu berfungsi dan dimonitor oleh sensor. Namun, dalam operasionalnya masih terjadi gangguan kondisi teknis pintu.

“Yang menjadi evaluasi dan perbaikannya seperti kurang sentris sistem mekanik akibat getaran, limit switch tidak respon,” ungkap Agung.

Ia menyatakan, proses perbaikan terus dilakukan oleh PT INKA, selaku produsen LRT Jabodebek. Tahap perbaikan gangguan pada sistem pintu ditargetkan rampung dalam waktu secepatnya.

Berita lengkap bisa dibaca di sini.

Selanjutnya: Pertalite akan Diganti Pertamax Green 92 ...

<!--more-->

  1. Pertalite akan Diganti Pertamax Green 92, Ini Penjelasan Dirut Pertamina

Dirut Pertamina Nicke Widyawati mengatakan rencana pemerintah mengganti bahan bakar minyak (BBM) Pertalite dengan Pertamax Green 92 belum diputuskan pemerintah. Rencana itu masih menjadi kajian yang dilakukan di internal Pertamina.

Pertamax Green 92 merupakan produk campuran Pertalite dengan etanol 7 persen. Nicke menuturkan, kajian soal Pertamax Green 92 dilakukan untuk menghasilkan kualitas BBM yang lebih baik. Sebab, bahan bakar dengan kadar oktan yang lebih tinggi diklaim semakin ramah lingkungan. Selain berdampak baik pada mesin kendaraan, nomor oktan yang tinggi bisa menurunkan emisi.

"Namun ini baru usulan sehingga tidak untuk menjadi perdebatan,” kata Nicke, dikutip dari keterangan tertulis, Kamis, 31 Agustus 2023.

Namun jika usulan tersebut dibahas dan dapat menjadi program pemerintah, harganya akan diatur pula oleh pemerintah. “Tidak mungkin Jenis BBM Khusus Penugasan (JBKP) harganya diserahkan ke pasar karena ada mekanisme subsidi dan kompensasi di dalamnya,” kata Nicke.

Adapun dalam rapat dengar pendapat (RDP) bersama Komisi VII DPR RI pada Rabu, 30 Agustus 2023, Nicke menyampaikan bahwa pada 2024 Pertamina akan menjual 3 produk. Ketiga produk itu adalah Pertamax Green 92, Pertamax Green 95 (Pertamax ron 92 dengan campuran etanol 8 persen) dan Pertamax Turbo.

Berita lengkap bisa dibaca di sini.

  1. Dari Selebgram, Artis, hingga Publik Figur Diduga Promosikan Judi Online

Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Brigadir Jenderal Adi Vivid Agustiadi Bachtiar mengatakan pihaknya telah mengantongi sejumlah nama selebgram, artis, hingga publik figur yang diduga telah mempromosikan judi online.

"Kemarin ada beberapa nama yang viral, tentu akan kami tindaklanjuti. Kami akan tindaklanjuti, dan kalau memang nanti terpenuhi unsur pidananya, pasti akan kami proses," tutur Vivid saat ditemui di gedung Bareskrim Polri, Rabu kemarin, 30 Agustus 2023.

Vivid mengatakan mereka akan secara bertahap dipanggil untuk diminta klarifikasi, meski situs website judi online yang dipromosikan sudah tidak aktif lagi.

"Tinggal kita lihat kalau kejadian lama website sudah tidak beroperasi, tetap kami panggil lagi. Kami imbau lagi, tetap ini sudah jadi catatan bahwa dulu ia pernah mengendorse judi tentunya kami akan ada klasifikasi mana yang masih aktif atau tidak," kata dia.

Vivid pun memperingatkan keras agar selebgram, artis, hingga publik figur berhenti mempromosikan judi online. Sebab, kata dia, hal tersebut dapat dijerat dengan Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).

Berita lengkap bisa dibaca di sini.

  1. Sri Mulyani Siapkan Aturan Impor Mobil Listrik Utuh Bebas Pajak

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati akan membuat peraturan mengenai insentif fiskal, sehingga impor mobil listrik utuh (CBU) bisa bebas pajak.

"Jadi PMK (Peraturan Menteri Keuangan)-nya saja ya nanti, kita sesuai rapat kabinet yang terakhir," ujar Sri Mulyani saat ditemui usai rapat di Gedung DPR/MPR/DPD RI di Senayan, Jakarta, Rabu, 30 Agustus 2023.

Namun, dia tidak bisa memastikan waktu PMK tersebut akan terbit. Dia hanya berujar beleid itu akan terbit segera.

"Nanti kita lihat anggarannya di tahun 2023 ini ya," tutur dia.

Pada bulan lalu, Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan pemerintah akan menyiapkan regulasi untuk memberikan insentif terhadap calon investor yang hendak membawa investasi mobil listrik ke Indonesia.

Berita lengkap bisa dibaca di sini.

Pilihan Editor: LRT Jabodebek Dipuji Jokowi dan Para Menteri, Masyarakat: Rem Kurang Halus

Berita terkait

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

14 jam lalu

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

Staf Khusus Menteri Keuangan mengatakan Jokowi sudah memerintahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berkomunikasi dengan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Pertamina Patra Niaga Pastikan Masih Salurkan Pertalite Sesuai Penugasan

16 jam lalu

Pertamina Patra Niaga Pastikan Masih Salurkan Pertalite Sesuai Penugasan

PT Pertamina Patra Niaga mmasih menyalurkan BBM jenis Pertalite (RON 90) kepada masyarakat sesuai kuota tahun 2024 yang ditetapkan pemerintah

Baca Selengkapnya

Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ini Tujuannya

20 jam lalu

Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ini Tujuannya

Yustinus Prastowo mengatakan Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah memerintahkan Sri Mulyani berkomunikasi dengan Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani: Investasi Bidang Pendidikan Membuka Peluang Indonesia Maju

20 jam lalu

Sri Mulyani: Investasi Bidang Pendidikan Membuka Peluang Indonesia Maju

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan investasi di bidang pendidikan akan membuka peluang Indonesia menjadi lebih maju.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Diusulkan Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta, Bagaimana Tanggapannya?

21 jam lalu

Sri Mulyani Diusulkan Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta, Bagaimana Tanggapannya?

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) DKI mengusulkan Menteri Keuangan Sri Mulyani sebagai calon Gubernur DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

LRT Layani 10 Juta Penumpang Sejak Beroperasi Agustus Tahun Lalu

1 hari lalu

LRT Layani 10 Juta Penumpang Sejak Beroperasi Agustus Tahun Lalu

Pengguna tertinggi terjadi di bulan April 2024 sejak pertama kali LRT beroperasi, capai 1,4 juta penumpang.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Masuk Bursa Pilkada DKI Jakarta, Ini Kata Staf Khusus Menteri Keuangan

1 hari lalu

Sri Mulyani Masuk Bursa Pilkada DKI Jakarta, Ini Kata Staf Khusus Menteri Keuangan

Staf khusus Menteri Keuangan memastikan Sri Mulyani dan Kementerian Keuangan menghormati segala diskusi dan aspirasi yang ada di masyarakat

Baca Selengkapnya

PT Pertamina Patra Niaga Tetap Salurkan BBM Pertalite

1 hari lalu

PT Pertamina Patra Niaga Tetap Salurkan BBM Pertalite

PT Pertamina Patra Niaga selaku anak usaha Pertamina masih terus menyalurkan BBM jenis Pertalite (RON 90), sesuai kuota tahun 2024 yang ditetapkan Pemerintah.

Baca Selengkapnya

Polri Ungkap 115 Kasus Judi Online dalam Dua Pekan Terakhir, Tangkap 142 Tersangka

1 hari lalu

Polri Ungkap 115 Kasus Judi Online dalam Dua Pekan Terakhir, Tangkap 142 Tersangka

Polri juga mengajukan permintaan pemblokiran 2.862 situs judi online ke Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).

Baca Selengkapnya

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

1 hari lalu

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

Berita soal Sri Mulyani masuk radar PDIP untuk menjadi calon gubernur DKI Jakarta masuk menjadi berita politik terpopuler di kanal Nasional.

Baca Selengkapnya