Gurita Bisnis Vindes Corp, Terbaru Gelar 'Bahkan Voli'

Selasa, 29 Agustus 2023 15:42 WIB

Dari kiri: Deddy Mahendra Desta , Lukman Sardi, Andre Taulany dan Vincent Rompies dalam konpers acara Bahkan Voli. Instagram/Vindes

TEMPO.CO, Jakarta - Artis sekaligus pembawa acara Vincent dan Desta (Vindes) telah beberapa kali menyelenggarakan acara olahraga dengan mengundang sejumlah artis Tanah Air untuk ikut berpartisipasi dalam pertandingannya. Cabang olahraga yang dipertandingkan pun sangat bervariasi, mulai dari pingpong, badminton, tenis, hingga voli.

Semua acara yang digelar dua sahabat dekat tersebut ditayangkan melalui kanal YouTube VINDES. Event tersebut tak ayal menjadi perbincangan ramai masyarakat di media sosial. Bahkan, acara terbaru VINDES yang bertajuk ‘Bahkan Voli’ berhasil menjadi trending topik nomor satu di Twitter selama beberapa hari belakangan ini.


Mengenal VINDES Corp

Vindes Corp adalah sebuah perusahaan yang bergerak di sektor industri kreatif. Perusahaan yang didirikan oleh Vincent Rompies dan Deddy Mahendra Desta ini pertama kali berdiri pada Agustus 2021. Saat ini, Vindes menjadi wadah yang dikhususkan bagi anak muda agar bisa mengekspresikan diri dalam industri kreatif melalui sebuah karya, baik seni maupun musik.

Melansir dari situs resminya, VINDES merupakan media digital dan platform tempat generasi muda dapat menemukan kebahagiaannya, memberdayakan aspirasinya, berkolaborasi satu sama lain, dan menampilkan karyanya. VINDES memiliki visi untuk berkontribusi dalam industri kreatif dan seni generasi muda Indonesia untuk menciptakan generasi yang produktif dan bertanggung jawab.

Advertising
Advertising

Lantas, apa saja deretan bisnis VINDES Corp? Simak rangkuman informasi selengkapnya berikut ini.


1. VINDES Sport

Lini bisnis VINDES yang pertama adalah VINDES Sport. Melalui proyek ini, VINDES menggelar sejumlah pertandingan olahraga di kalangan selebriti yang disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube-nya. Beberapa pertandingan yang pernah digelar oleh VINDES Sport adalah Tepok Bulu pada 2022 lalu, Tiba-Tiba Tenis (2022), Tiba-Tiba Tenis Lagi (2023), dan yang terbaru adalah 'Bahkan Voli' (2023).

Pertandingan Bahkan Voli antara klub motor artis The Prediksi melawan tim The Actors. Instagram/The Prediksi


2. VINDES Store

Ini adalah lini bisnis yang bergerak di bidang apparel. Lini bisnis apparel VINDES memiliki sejumlah produk eksklusif mulai dari kaos, crewneck, hingga lanyard. VINDES Store juga kerap menjual produk khusus dari acara yang digelar oleh VINDES Sport.


3. Vincent Desta Show


Vincent Desta Show adalah program andalan dari VINDES Corp. Melansir dari situs resmi perusahaan, melalui program ini duo Vincent dan Desta membahas banyak hal dengan santai (obrolan tongkrongan) dengan bintang tamu yang sudah diduga sebelumnya, namun tidak diketahui kepastiannya.


4. Pos Asmara


Pos Asmara adalah program VINDES yang mengundang Ardhito Pramono sebagai pembawa acaranya. Melalui program ini, pelantun lagu ‘Bitterlove’ tersebut akan menemani malam hari penonton dengan membacakan berbagai curhatan. Program ini dapat disaksikan melalui kanal YouTube VINDES.

Selanjutnya: 5. Jasiman...

<!--more-->

5. Jasiman


Jasiman adalah sebuah program yang akan memberikan sejumlah tips termutakhir dalam mengatasi berbagai permasalahan. Dipandu oleh Jasiman, konten ini dapat disaksikan melalui kanal YouTube VINDES.


6. Ngapain Bang


Program ini dibuat untuk menunjukkan berbagai eksperimen fiktif maupun ilmiah di kehidupan sehari-hari. Project ini disiarkan melalui kanal YouTube VINDES dan dipandu oleh Om Leo, Andy, serta Fajar.


7. Namanya Juga Orang


Ini merupakan program yang dipandu oleh Indra Frimawan dan Baba Rigen. Konten dari YouTube VINDES ini berisi obrolan sehari-hari dari kedua pembawa acaranya.


8. Di Balik Behind


Project konten bisnis Vincent dan Desta ini mengupas berbagai hal yang terjadi di balik layar. Mulai dari awal mula Vincent dan Desta ingin membuat perusahaan, pengukuhan satuan kerja VINDES, hingga sejumlah kegiatan di kantor VINDES Corp.


9. Oven Beo


Oven Beo adalah singkatan dari obrolan venting berita olahraga. Program ini mengupas berita terhangat dari berbagai olahraga disertai dengan obrolan ringan dari pembawa acaranya. Selain Vincent dan Desta, program ini juga diisi oleh sejumlah komedian, seperti Rispo, Hafidzi, dan dustin.


10. Bervakansi


Bervakansi adalah program VINDES untuk membagikan pengalaman melakukan sejumlah perjalanan ke berbagai destinasi wisata. Sama seperti program lainnya, Bervakansi juga ditayangkan di kanal YouTube VINDES.


11. Vindesiar


Preject VINDES yang selanjutnya adalah Vindesiar. Ini merupakan konten siniar atau podcast yang diunggah melalui akun Spotify VINDESIAR. Konten ini berisi obrolan para satuan kerja dan orang-orang yang terlibat dalam perusahaan VINDES. Nama lain dari program ini adalah Di Balik Suara Behind.


RADEN PUTRI | SWA

Pilihan Editor: Anomali Coffee Kolaborasi dengan Vindes Luncurkan Kopi Cap Sayap Kerbau

Berita terkait

Dipuji Netizen Karena Cantik dan Piawai Berbahasa Inggris, Komang Ayu Cahya Dewi Menanggapi dengan Bahasa Bali

2 jam lalu

Dipuji Netizen Karena Cantik dan Piawai Berbahasa Inggris, Komang Ayu Cahya Dewi Menanggapi dengan Bahasa Bali

Komang Ayu Cahya Dewi mengaku lebih senang dipuji karena kemampuannya di lapangan ketimbang hanya dilihat dari fisik.

Baca Selengkapnya

Setelah Bersinar di Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Incar Ranking 30 Besar Dunia dan Naik Podium

5 jam lalu

Setelah Bersinar di Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Incar Ranking 30 Besar Dunia dan Naik Podium

Komang Ayu Cahya Dewi menjadi penentu kemenangan saat tim bulu tangkis Indonesia mengalahkan Korea Selatan di semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Jonatan Christie Sebut Piala Thomas 2024 Jadi Simulasi Bagus Buat Olimpiade Paris 2024, Ini Alasannya

5 jam lalu

Jonatan Christie Sebut Piala Thomas 2024 Jadi Simulasi Bagus Buat Olimpiade Paris 2024, Ini Alasannya

Tekanan yang dirasakan Jonatan Christie di Final Piala Thomas 2024 memberinya gambaran pertandingan di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Seleksi Pemain Asing V-League: Juara Bertahan Hillstate Perpanjang Kontrak Letizia Moma Basoko

6 jam lalu

Hasil Seleksi Pemain Asing V-League: Juara Bertahan Hillstate Perpanjang Kontrak Letizia Moma Basoko

Juara bertahan V-League, Hillstate alias Hyundai Engineering & Construction, memutuskan memperpanjang kontrak pemain asing Letizia Moma Basoko.

Baca Selengkapnya

Jadwal Proliga 2024 Kamis 9 Mei: 3 Laga Live di Palembang, Megawati Hangestri dan Jakarta BIN Berjuang Bangkit

11 jam lalu

Jadwal Proliga 2024 Kamis 9 Mei: 3 Laga Live di Palembang, Megawati Hangestri dan Jakarta BIN Berjuang Bangkit

Jadwal Proliga 2024 akan kembali hadir pada Kamis, 9 Mei 2024. Tiga pertandingan pekan ketiga akan hadir di GOR PSCC Palembang.

Baca Selengkapnya

Ikuti 4 Turnamen Tur Asia, Sabar / Reza Targetkan Bisa Masuk 20 Besar Ranking BWF

20 jam lalu

Ikuti 4 Turnamen Tur Asia, Sabar / Reza Targetkan Bisa Masuk 20 Besar Ranking BWF

Sabar / Reza mengincar kenaikan ranking BWF hingga 20 besar lewat tur Asia. Mereka akan mengikuti kejuaraan di Thailand, Malaysia, dan Singapura.

Baca Selengkapnya

Proliga 2024: Palembang Bank SumselBabel Incar 2 Kemenangan Kandang Demi Jaga Peluang ke Final Four

21 jam lalu

Proliga 2024: Palembang Bank SumselBabel Incar 2 Kemenangan Kandang Demi Jaga Peluang ke Final Four

Tim tuan rumah Palembang Bank SumselBabel akan menjalani dua laga kandang pada seri ketiga putaran pertama Proliga 2024.

Baca Selengkapnya

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Berpisah dengan Giovanna Milana yang Cedera, Datangkan Ivana Vanjak

1 hari lalu

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Berpisah dengan Giovanna Milana yang Cedera, Datangkan Ivana Vanjak

Klub bola voli putri Jakarta Pertamina Enduro memutuskan berpisah dengan Giovanna Milana menjelang pekan ketiga Proliga 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Proliga 2024: Lokasi Final Four Dipindahkan ke Surabaya dan Semarang

1 hari lalu

Jadwal Proliga 2024: Lokasi Final Four Dipindahkan ke Surabaya dan Semarang

Jadwal Proliga 2024 mengalami perubahan, tepatnya untuk lokasi babak final four. Adapun waktu pertandingan tetap tak berubah.

Baca Selengkapnya

Sejarah Indonesia di Uber Cup dan Prestasi Pebulutangkis Putri

1 hari lalu

Sejarah Indonesia di Uber Cup dan Prestasi Pebulutangkis Putri

Indonesia berhasil mengukir sejarah meraih Piala Uber Cup pada 1975, 1994, dan 1996. Bagaimana prestasi pemin bulu tangkis putri

Baca Selengkapnya