Pengguna Commuter Line Yogyakarta hingga Agustus 2023 Capai 3,9 Juta Orang, 50 Persennya Gunakan KMT

Reporter

Septia Ryanthie

Editor

Grace gandhi

Senin, 28 Agustus 2023 07:46 WIB

Sejumlah pengguna Commuter Line Yogyakarta bersiap di dalam KRL untuk keberangkatan dari Stasiun Solo Balapan menuju Yogyakarta, Minggu, 27 Agustus 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

TEMPO.CO, Jakarta - Vice Presiden Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba mengemukakan sepanjang tahun 2023 hingga 24 Agustus lalu tercatat total pengguna Commuter Line Yogyakarta sebanyak 3.923.512 atau 3,9 juta orang. Dari jumlah itu, lebih dari 2,2 juta pengguna atau 56,09 persennya menggunakan kartu multi trip (KMT) sebagai transaksi pembayaran tiket kereta rel listrik (KRL) itu.

"Kami mencatat sepanjang tahun 2023 ini total penjualan kartu multi trip sebanyak 243.239 unit," ujar Anne kepada wartawan di Stasiun Solo Balapan, Minggu, 27 Agustus 2023.

Anne menyebut hingga saat ini KAI Commuter terus melakukan sosialisasi layanan perjalanan Commuter Line Yogyakarta dan Commuter Line Prambanan Ekspres (Prameks). KAI Commuter juga mengenalkan kembali kartu multi trip sebagai sistem integrasi pembayaran moda transportasi publik.

Dengan menggunakan kartu multi trip, pengguna Commuter Line Yogyakarta-Solo dan Commuter Line Prameks yang akan melanjutkan perjalanannya menggunakan Bus Trans-Yogya sudah bisa menggunakan kartu multi trip sebagai pembayaran tiketnya.

"Tentunya hal ini menjadikan KAI Commuter terus melakukan inovasi-inovasi untuk peningkatan layanan kepada para penggunanya," katanya.

Advertising
Advertising

Terkait layanan perjalanan dengan commuter line, KAI Commuter mengadakan rangkaian kegiatan “Roadshow Commuterline Gaya Generasi Urban #Pilihan Cerdas” di 15 stasiun yang melayani perjalanan commuter line di seluruh wilayah operasional KAI Commuter.

Kali ini roadshow Commuterline Gaya Generasi Urban diselenggarakan di Stasiun Solo Balapan pada Minggu, 27 Agustus 2023. Stasiun Solo Balapan merupakan Stasiun keenam dalam rangkaian kegiatan roadshow itu.

Selanjutnya: Melalui rangkaian acara roadshow itu....

<!--more-->

Melalui rangkaian acara roadshow itu, KAI Commuter melakukan sosialisasi layanan perjalanan Commuter Line Yogyakarta dan Commuter Line Prambanan Ekspres (Prameks) termasuk mengenalkan kembali kartu multi trip sebagai sistem integrasi pembayaran moda transportasi publik.

Dengan kartu multi trip, kini hanya menggunakan satu kartu sudah cukup untuk melakukan transaksi pembayaran tiket commuter line, Bus Trans-Yogya dan pembayaran parkir kendaraan di stasiun commuter line.

"Integrasi pembayaran ini adalah bentuk layanan KAI Commuter dalam memberi kemudahan bagi masyarakat dalam menggunakan transportasi publik dan terdapat kartu multi trip spesial desain HUT ke-78 RI yang sudah dapat dibeli di stasiun-stasiun," tuturnya.

Tak hanya sosialisasi dan pengenalan KMT, KAI Commuter juga mengenalkan Aplikasi C-Access. Aplikasi ini merupakan re-branding atas aplikasi milik KAI Commuter terdahulu yang bernama KRL Access, dimana terdapat penambahan fitur-fitur terbaru pada aplikasi C-Access guna peningkatan layanan kepada pengguna commuter line.

Selain itu, pada roadshow ini KAI Commuter juga mengkampanyekan Green Commuter yang merupakan program penghijauan area stasiun dan diluar stasiun sekaligus menjaga bumi. Secara simbolis KAI Commuter menyerahkan bibit pohon kepada perwakilan dari stasiun untuk ditanam di sekitar stasiun sedangkan diluar stasiun penanaman pohon dilakukan di Taman Urban Forest Bengawan Solo.

Untuk memberikan apresiasi dan hiburan kepada pengguna yang ada di Stasiun, KAI Commuter juga menampilkan millennials insan KAI Commuter yang bergabung dalam C-Dance dan C-Choir. Dalam pertunjukannya, C-Dance menampilkan gerak tari dan koreografi yang semangat. Sedangkan C-Choir akan menampilkan pertunjukan dengan menyanyikan lagu-lagu yang familiar.

"Rangkaian kegiatan ini diharapkan dapat memberikan informasi yang seluas-luasnya tentang aturan dan tata cara dalam penggunaan commuter line. Hal ini juga bertujuan menghibur pengguna commuter line yang menunggu perjalannya di area stasiun serta bisa meningkatkan minat masyarakat untuk naik transportasi publik," ucap dia.

Pilihan Editor: Hari Ini Diresmikan Jokowi, LRT Jabodebek Beri Promo Tarif Flat Rp 5.000 hingga September

Berita terkait

KAI Commuter Prediksi Lonjakan Penumpang KRL di Daop 6 Yogyakarta Saat Libur Paskah, Jam Perjalanan Ditambah

1 hari lalu

KAI Commuter Prediksi Lonjakan Penumpang KRL di Daop 6 Yogyakarta Saat Libur Paskah, Jam Perjalanan Ditambah

Saat libur panjang akhir pekan yang bertepatan dengan perayaan Paskah ini total ada 30 perjalanan commuter line (KRL) setiap harinya.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang, KAI Daop 1 Jakarta Berangkatkan 34 Ribu Penumpang Hari Ini

1 hari lalu

Libur Panjang, KAI Daop 1 Jakarta Berangkatkan 34 Ribu Penumpang Hari Ini

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Daerah Operasional 1 Jakarta mencatat peningkatan jumlah penumpang selama periode libur panjang pada 9 hingga 12 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

KAI Daop 6 Yogyakarta Operasikan 6 Kereta Api Tambahan, Antisipasi Lonjakan Penumpang saat Libur Panjang

1 hari lalu

KAI Daop 6 Yogyakarta Operasikan 6 Kereta Api Tambahan, Antisipasi Lonjakan Penumpang saat Libur Panjang

PT KAI Daerah Operasional (Daop) 6 Yogyakarta mengoperasikan 6 kereta api tambahan untuk melayani penumpang KA jarak jauh pada periode libur panjang..

Baca Selengkapnya

Proyek Overpass, KAI Sumut Alihkan Lokasi Penjualan Tiket dan Akses Keluar-Masuk Penumpang di Stasiun Medan

1 hari lalu

Proyek Overpass, KAI Sumut Alihkan Lokasi Penjualan Tiket dan Akses Keluar-Masuk Penumpang di Stasiun Medan

Mulai 3 Mei 2024, dilakukan penyesuaian sementara alur layanan ticketing dan akses keluar-masuk penumpang untuk mendukung proses pembangunan overpass di Jalan Stasiun, Kota Medan. PT KAI Divre 1 Sumut memohon maaf kepada pelanggan yang menggunakan Stasiun Medan sebagai stasiun keberangkatan dan pemberhentian karena terjadi sedikit gangguan

Baca Selengkapnya

Long Weekend Mulai Besok, 520 Ribu Tiket KAI Sudah Ludes Terjual

2 hari lalu

Long Weekend Mulai Besok, 520 Ribu Tiket KAI Sudah Ludes Terjual

Angka penjualan tiket kereta terus bergerak seiring dengan mendekati masa long weekend.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih, Kereta Cepat Whoosh Sediakan 28 Ribu Kursi per Hari

2 hari lalu

Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih, Kereta Cepat Whoosh Sediakan 28 Ribu Kursi per Hari

KCIC bakal mengoperasikan total 48 perjalanan kereta cepat Whoosh selama libur panjang periode 9 sampai 12 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

KAI Daop 8 Operasikan Tiga Kereta Tambahan dari Stasiun Malang

3 hari lalu

KAI Daop 8 Operasikan Tiga Kereta Tambahan dari Stasiun Malang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Daerah Operasi 8 Surabaya mengoperasikan tiga kereta api tambahan keberangkatan dari Stasiun Malang

Baca Selengkapnya

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

8 hari lalu

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

PT KAI Daop 2 Bandung mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung-Solo Balapan dengan Kereta Eksekutif dan Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

10 hari lalu

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

Rute penerbangan Garuda Indonesia rute Manado - Bali akan dioperasikan sebanyak dua kali setiap minggunya pada Jumat dan Minggu.

Baca Selengkapnya

Pengguna Commuterline April 2024 23,5 Juta, H-9 Lebaran Tembus 1 Juta

11 hari lalu

Pengguna Commuterline April 2024 23,5 Juta, H-9 Lebaran Tembus 1 Juta

KAI Commuter mencatat pengguna commuterline sepanjang April 2024 mencapai 23.548.327 orang. Adapun volume pengguna tertinggi selama April tahun ini terjadi pada 1 April atau H-9 lebaran, sebanyak 1.041.750 orang.

Baca Selengkapnya