7 Orang Terkaya di Indonesia per Juli 2023, Low Tuck Kwong Geser Hartono Bersaudara di Posisi Teratas

Selasa, 25 Juli 2023 17:20 WIB

Low Tuck Kwong. Forbes

TEMPO.CO, Jakarta - Forbes selalu merilis daftar terbaru orang terkaya di dunia, termasuk di Indonesia, melalui peringkat Real Time Billionaires. Para konglomerat ini berhasil mengumpulkan hartanya yang berasal dari berbagai bisnis yang dimiliki. Mulai dari batu bara, perbankan, tembakau, petrokimia, hingga ritel dan properti.

Lantas, siapa saja orang yang memiliki kekayaan tertinggi di Indonesia? Berikut daftar 7 orang terkaya di Indonesia versi Forbes Real Time Billionaires per 25 Juli 2023.

1. Low Tuck Kwong

Posisi orang terkaya nomor satu di Indonesia saat ini dipegang oleh Low Tuck Kwong. Pengusaha batu bara ini memiliki total kekayaan US$ 27,6 miliar dan berada di peringkat 56 dunia. Pendiri perusahaan Bayan Resources ini juga memegang kendali atas perusahaan Metis Energy yang merupakan perusahaan energi terbarukan di Singapura. Selain itu, dia juga pemilik SEAX Global yang membangun sistem kabel di bawah laut untuk Singapura, Indonesia, dan Malaysia.

2. Robert Budi Hartono

Daftar taipan di Indonesia selanjutnya diisi oleh Robert Budi Hartono. Pemilik perusahaan rokok Djarum dan Bank Central Asia (BCA) ini memiliki total kekayaan sebesar US$ 26.3 miliar. Saat ini, Budi berada di peringkat 60 orang terkaya di dunia versi Forbes.

Budi Hartono mewarisi bisnis rokok dari ayahnya, Oei Wie Gwan dan mulai mengekspornya pada 1972. Pada 1981, merek rokok Djarum Super diperkenalkan dan menjadi populer hingga saat ini.

3. Michael Hartono

Advertising
Advertising

Michael Hartono adalah saudara dari R. Budi Hartono. Michael juga mewarisi perusahaan rokok Djarum dari ayahnya dan mengembangkannya bersama sang adik. Selain itu, Michael juga merupakan pemilik saham terbesar di BCA dan memiliki perkebunan sawit di Kalimantan Barat seluas 65.000 hektar. Berada di urutan ke-64 sebagai orang terkaya di dunia, Michael Hartono memiliki total kekayaan sebesar US$ 25.1 miliar.

Selanjutnya: Sri Prakash Lohia<!--more-->

4. Sri Prakash Lohia

Sri Prakash Lohia merupakan pendiri perusahaan pembuat benang pintal Indorama Corporation. Dia juga melebarkan kerajaan bisnisnya di industri petrokimia dengan membuat berbagai produk, seperti bahan baku tekstil, sarung tangan medis, hingga pupuk. Adapun total kekayaan bersih Sri Prakash Lohia adalah US$ 7.2 miliar.

5. Prajogo Pangestu

Sudah menggeluti usahanya sejak 1970-an, Prajogo Pangestu adalah seorang pengusaha di bidang perkayuan. Dia pun melebarkan bisnisnya ke industri petrokimia dengan mengakuisisi PT Chandra Asri Petrochemical Tbk. selain itu, Prajogo juga memulai bisnis baru di bidang batu bara melalui PT Petrindo Jaya Kreasi. Prajogo Pangestu kini memiliki kekayaan sebesar US$ 6.3 miliar.

6. Tahir & Family

Orang terkaya di Indonesia yang selanjutnya adalah Tahir & Family. Taipan yang satu ini memiliki berbagai jenis bisnis, yang mencakup perbankan, tekstil, otomotif, hingga kesehatan. Selain itu, dia juga merupakan pemilik Mayapada Group, salah satu konglomerasi bisnis yang meliputi, ritel, properti, dan kesehatan. Adapun jumlah kekayaan Tahir & Family adalah sebesar US$ 5.2 miliar.

7. Chairul Tanjung

Chairul Tanjung masuk dalam daftar 7 besar orang terkaya di Indonesia versi Forbes Real Time Billionaires per 25 Juli 2023. Perusahaan konglomerasi miliknya, CT Corp, membawahi beberapa anak perusahaan dengan bidang bisnis yang berbeda-beda. Mulai dari Trans Corp, Bank Mega, hinga CT Global Resources. Chairul Tanjung juga pernah menjadi Menteri Koordinator Perekonomian Indonesia pada 19 Mei 2014 hingga 20 Oktober 2014. Kekayaan bersih Chairul Tanjung mencapai US$ 5.0 miliar.

RADEN PUTRI

Pilihan Editor: 5 Orang Terkaya di Dunia 2023 Versi Economic Times, Elon Musk dan Bill Gates Nomor Berapa?

Berita terkait

Inilah Daftar 18 Anak Muda Indonesia yang Masuk Forbes 30 Under 30 Asia 2024

15 jam lalu

Inilah Daftar 18 Anak Muda Indonesia yang Masuk Forbes 30 Under 30 Asia 2024

Sebanyak 18 anak muda Indonesia masuk dalam daftar majalah Forbes 30 Under 30 Asia 2024. Ini daftarnya.

Baca Selengkapnya

5 Daftar Orang Terkaya di Arab Saudi pada Mei 2024

1 hari lalu

5 Daftar Orang Terkaya di Arab Saudi pada Mei 2024

Berikut ini deretan orang terkaya di Arab Saudi pada Mei 2024 menurut Celebrity Net Worth. Nomor satu ditempati oleh Pangeran Al Waleed.

Baca Selengkapnya

Mahalini Raharja dan Voice of Baceprot Masuk Forbes 30 Under 30 Asia 2024

2 hari lalu

Mahalini Raharja dan Voice of Baceprot Masuk Forbes 30 Under 30 Asia 2024

Mahalini Raharja dan Voice of Baceprot dinilai memberi pengaruh besar lewat karya-karya mereka hingga masuk ke daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2024.

Baca Selengkapnya

Fakta-Fakta Bambang Hartono Pemilik Como 1907, Pernah Jadi Atlet Indonesia Tertua

2 hari lalu

Fakta-Fakta Bambang Hartono Pemilik Como 1907, Pernah Jadi Atlet Indonesia Tertua

Bambang Hartono Pemilik Como 1907 adalah seorang atlet bridge. Ia menjadi atlet tertua kontingen Indonesia untuk Asian Games 2018 di usia 78 tahun.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Lionel Messi Urutan Ketiga

3 hari lalu

Cristiano Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Lionel Messi Urutan Ketiga

Cristiano Ronaldo menduduki puncak daftar atlet dengan bayaran tertinggi versi Forbes untuk keempat kali sepanjang kariernya.

Baca Selengkapnya

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

7 hari lalu

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

Tak hanya dimiliki Hartono bersaudara, Como 1907 juga dimiliki dua legenda Barcelona.

Baca Selengkapnya

Beberapa Kali Ganti Nama, Ini Profil Klub Como 1907 yang Dimiliki Orang Indonesia sejak 2019

7 hari lalu

Beberapa Kali Ganti Nama, Ini Profil Klub Como 1907 yang Dimiliki Orang Indonesia sejak 2019

Como 1907 diakuisisi oleh perusahaan hiburan asal Inggris, SENT Entertainment Ltd, yang dimiliki Hartono bersaudara dari Grup Djarum.

Baca Selengkapnya

Hartono Bersaudara, Sosok Penting di Balik Kesuksesan Como 1907 Promosi ke Serie A Italia

9 hari lalu

Hartono Bersaudara, Sosok Penting di Balik Kesuksesan Como 1907 Promosi ke Serie A Italia

Bagaimana Hartono Bersaudara bisa berperan penting dalam keberhasilan Como 1907 promosi ke Serie A Italia?

Baca Selengkapnya

Jatuh Bangun Como 1907 yang Dimiliki Konglomerat Indonesia: Sempat Hampir Bangkrut hingga Promosi ke Serie A Liga Italia

10 hari lalu

Jatuh Bangun Como 1907 yang Dimiliki Konglomerat Indonesia: Sempat Hampir Bangkrut hingga Promosi ke Serie A Liga Italia

Keberhasilan Como 1907 promosi ke Serie A Liga Italia diraih dengan perjalanan panjang yang tak mudah.

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Meraih Worlds Best Bank 2024 Versi Forbes

12 hari lalu

Bank Mandiri Meraih Worlds Best Bank 2024 Versi Forbes

Bank Mandiri kembali dinobatkan sebagai salah satu bank terbaik dalam daftar Worlds Best Bank 2024 versi Forbes sebagai bank pelat merah terbaik di Indonesia.

Baca Selengkapnya