Pecahkan Rekor MURI, Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Tembus 350 Kilometer per Jam

Kamis, 22 Juni 2023 19:50 WIB

Pekerja berdiri di dekat rangkaian Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) di Depo Kereta Cepat Tegalluar, Bandung, Jawa Barat, Rabu, 17 Mei 2023. Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) tersebut ditargetkan beroperasi pada Agustus 2023. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

TEMPO.CO, Jakarta - Pengujian Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) yang telah tembus pada kecepatan 350 kilometer per jam yang merupakan puncak kecepatan yang akan dioperasikan pada lintasan sejauh 142,3 kilometer. Capaian itu membuat sepur kilat memecahkan Rekor MURI karena telah melewati kecepatan perjalanan kereta api reguler yang selama ini hingga 120 kilometer per jam.

Direktur Utama PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) Dwiyana Slamet Riyadi—kerap disapa Edo—menjelaskan kecepatan itu menunjukkan kemajuan teknologi pekeretaapian yang ada di Indonesia. Menurut dia, keberhasilan Kereta Cepat Jakarta-Bandung memecahkan Rekor MURI menjadi penanda pondasi kemajuan teknologi transportasi indonesia.

“Diharapkan masyarakat akan berpindah ke transportasi publik yaitu dalam setiap kegiatannya di sekitar wilayah jakarta dan bandung," ujar dia di Stasiun Halim, Jakarta Timur, pada Kamis, 22 Juni 2023.

Pengujian kali ini, kata Edo, berjalan dengan aman, lancar, dan terkendali. Dengan dicapainya puncak kecepatan operasi ini, dia menjelaskan, membuktikan bahwa persiapan operasi KCJB sudah di jalur yang tepat.

“KCIC bersama seluruh stakeholder akan terus melakukan pengetesan serta secara paralel mempersiapkan izin operasi agar KCJB dapat segera dinikmati masyarakat," kata Edo.

Advertising
Advertising

Sertifikat Rekor Muri diterima langsung oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan seusai menjajal sepur kilat itu. Mereka bersama beberapa pejabat lainnya mencoba dari Stasiun Halim hingga ke Stasiun Padalarang, kemudian dari Stasiun Tegalluar menggunakan kereta feeder-nya, lalu kembali lagi ke Stasiun Halim.

Luhut mengatakan, bahwa pengetesan hingga 350 kilometer per jam ini berjalan dengan baik. Hal tersebut terlihat dari peralatan pengukuran yang ada di Comprehensive Inspection Train atau Kereta Inspeksi KCJB.

"Kekedapan suara, goyangannya, betul-betul sangat bagus. Kita bisa rapat di dalam tanpa terganggu suara yang keras, dan sangat baik. Ini merupakan suatu loncatan teknologi," kata Luhut.

Adapun Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, perjalanan kereta dengan kecepatan tersebut sangat stabil, dan merupakan suatu pengalaman yang luar biasa. "Kami menekankan pentingnya keselamatan dalam transportasi, kondisi prasarana yang andal, dan faktor pengamanan baik untuk suara maupun untuk mencegah masyarakat dapat masuk ke jalur KCJB," tuturnya.

Menhub menambahkan, soal izin operasi, dalam dua pekan ke depan, pihaknya akan intens melakukan pengetesan terhadap kereta-kereta yang akan dipakai. "Kami harapkan akhir Juli nanti selesai, dan dapat digunakan pada Agustus," ucap dia. Kemenhub juga bekerja sama dengan salah satu instansi di Perancis, untuk mengamati apa yang sudah dilakukan dalam pembangunan dan pengujian KCJB.

Pilihan Editor: Ridwan Kamil Usai Ikut Uji Coba Kereta Cepat: Ngageleser, Rasanya Kayak Baru Masuk ke Toilet..

Berita terkait

Menhub Siapkan Mekanisme Pengadaan Kendaraan Listrik di IKN

6 jam lalu

Menhub Siapkan Mekanisme Pengadaan Kendaraan Listrik di IKN

Rencana pengadaan kendaraan listrik umum sudah dibahas Kemenhub bersama Otorita IKN.

Baca Selengkapnya

Penggunaan Bus Listrik di Indonesia Tak Maksimal, Budi Karya Soroti Kurangnya Peran Pemerintah Daerah

11 jam lalu

Penggunaan Bus Listrik di Indonesia Tak Maksimal, Budi Karya Soroti Kurangnya Peran Pemerintah Daerah

Menhub Budi Karya Sumadi meyayangkan masih kurangnya peran Pemda mengakselerasi penggunaan moda transportasi massal bus listrik di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang, Tiket Kereta Cepat Whoosh hanya Rp 150 Ribu

16 jam lalu

Libur Panjang, Tiket Kereta Cepat Whoosh hanya Rp 150 Ribu

Kereta Cepat Indonesia Cina atau KCIC membanderol tiket perjalanan Whoosh selama libur panjang 23 sampai 26 Mei 2024 mulai dari Rp 150 ribu.

Baca Selengkapnya

Dishub Sumut Perketat Aturan dan Adakan Sosialisasi Usai Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana

3 hari lalu

Dishub Sumut Perketat Aturan dan Adakan Sosialisasi Usai Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana

Kecelakaan bus siswa SMK Lingga Kencana membuat Dishub Sumut ambil kebijakan perketat aturan hingga kemenhub akan terapkan aturan jangka pendek.

Baca Selengkapnya

Soal Kemungkinan Ekspansi di IKN, Bos MRT Jakarta: Bisa Terjadi tapi Saat Ini Masih Fokus Jalur Timur-Barat

4 hari lalu

Soal Kemungkinan Ekspansi di IKN, Bos MRT Jakarta: Bisa Terjadi tapi Saat Ini Masih Fokus Jalur Timur-Barat

Tuhiyat menyatakan prioritas MRT Jakarta saat ini menyelesaikan sejumlah proyek pembangunan jalur dan infrastruktur pendukung lainnya.

Baca Selengkapnya

Parade Mobil Hias Kriya dan Budaya di Solo Catat Rekor MURI Kategori Pawai Terpanjang

6 hari lalu

Parade Mobil Hias Kriya dan Budaya di Solo Catat Rekor MURI Kategori Pawai Terpanjang

Parade mobil hias kriya dan budaya di Solo pada 15 Mei 2024 tercatat dalam rekor MURI melibaykan 102 mobil, 20 kereta kuda

Baca Selengkapnya

5 Proyek Besar Cina di Era Presiden Jokowi

6 hari lalu

5 Proyek Besar Cina di Era Presiden Jokowi

Hubungan ekonomi Cina-Indonesia disebut mencapai masa keemasan di era Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Imbas Kecelakaan Bus Putera Fajar di Subang, Kemenhub Rancang Lagi Aturan Jual Beli, Ganti Kepemilikan Kendaraan

6 hari lalu

Imbas Kecelakaan Bus Putera Fajar di Subang, Kemenhub Rancang Lagi Aturan Jual Beli, Ganti Kepemilikan Kendaraan

Kementerian Perhubungan atau Kemenhub sedang menyiapkan berbagai upaya antisipasi kecelakaan lalu lintas oleh bus yang dinilai masih masif kasusnya.

Baca Selengkapnya

Enam PSN Sektor Transportasi Tak Selesai Tahun Ini, Diteruskan ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

6 hari lalu

Enam PSN Sektor Transportasi Tak Selesai Tahun Ini, Diteruskan ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

Menhub Budi Karya Sumadi mengungkapkan ada sejumlah Proyek Strategis Nasional atau PSN sektor transportasi yang belum bisa diselesaikan tahun ini.

Baca Selengkapnya

72 Calon Masinis Mulai Berlatih Operasikan Kemudi Kereta Cepat Whoosh

7 hari lalu

72 Calon Masinis Mulai Berlatih Operasikan Kemudi Kereta Cepat Whoosh

Sebanyak 72 calon masinis kereta cepat Whoosh asal Indonesia mulai melakukan pelatihan di dalam kabin masinis Whoosh yang beroperasi setiap hari.

Baca Selengkapnya