Duit Nasabah Diklaim Aman saat Gangguan Sistem IT, Ini Penjelasan BSI

Jumat, 26 Mei 2023 15:00 WIB

Direktur Sales & Distribution Bank Syariah Indonesia (BSI), Anton Sukarna saat diwawancarai Tempo di Gedung Tempo, Palmerah, Jakarta, Kamis, 25 Mei 2023. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Penjualan dan Distribusi PT Bank Syariah Indonesia (Persero) Tbk atau BSI Anton Sukarna menyebutkan dana nasabah aman saat terjadi gangguan IT pada beberapa hari lalu. BSI, kata dia, memiliki business contingency planning atau BCP, yang merupakan rangkaian tindakan diambil perusahaan jika terjadi peristiwa tidak terduga.

Jaringan IT BSI mulai mengalami gangguan pada 8 Mei 2023 yang dampaknya membuat nasabah tidak bisa melakukan transaksi baik di ATM ataupun BSI Mobile. Kemudian pada 10 Mei 2023, pihak BSI menggelar konferensi pers dan mengatakan bahwa layanannya kembali normal. Meski demikian sejumlah nasabah masih mengeluhkan gangguan.

“Jadi BCP-nya berjalan, sehingga sebenarnya walaupun enggak bisa diakses BSI Mobile-nya segala macam ya transaksi di cabang kita masih bisa dilakukan,” ujar dia di Kantor Tempo, Jakarta Barat, pada Kamis, 25 Mei 2023.

Namun, saat itu masih ada batasan-batasan dalam melakukan transaksi. Setidaknya, kata Anton, nasabah itu merasa tidak khawatir dengan apa yang dialami oleh bank syariah terbesar di Indonesia itu. Dia juga menjelaskan bahwa meski pada saat itu transfer dari bank lain ke BSI tidak langsung masuk, tapi uangnya tetap aman.

“Misalnya pada saat kejadian itu memang mengirim uang ke BSI enggak masuk ya? Itu ada BCP-nya berjalan, karena dalam kondisi offline seperti itu maka ketika uang masuk, itu masuk ke rekening kami di Bank Indonesia (BI),” kata Anton.

Advertising
Advertising

Perbedaannya, biasanya melalui sistem BI Real Time Gross Settlement (RTGS) atau Sistem Kliring Nasional (SKN). Tetapi dalam kondisi gangguan, maka pihak BSI akan mengambil daftarnya transaksinya, kemudian di-posting di internal BSI ke masing-masing rekening. “Sehingga dampaknya apa? terjadi keterlambatan itu sudah pasti,” ucap dia.

Selanjutnya: Jaminan BSI atas data dan transaksi nasabah

<!--more-->

BSI pun menjamin bahwa semua yang dilakukan nasabah tidak akan hilang dari sistem. Karena, menurut Anton, transaksi sudah tercatat semuanya. “Yang mencatat bukan cuma BSI, tapi ada BI juga,” tutur Anton.

Sementara jika uang keluar, dia melanjutkan, juga melalui mekanisme tersendiri. Dia mengatakan BSI akan menjadi bank dengan model yang disebut guest bank atau bank tamu di BI. “Jadi kami posting di BI untuk memastikan uang itu terkirim ke bank dimana tujuan pengiriman dari nasabah itu,” kata dia.

BSI masih belum bisa menjelaskan penyebab terjadinya gangguan itu. Namun, kelompok hacker ransomware LockBit mengaku sebagai penyebab gangguan itu. Bahkan karena tidak memiliki titik temu dalam negosiasi, LockBit membocorkan data berupa 15 juta data nasabah, informasi karyawan, dan sekitar 1,5 terabita data internal milik BSI di dark web.

“Masa negosiasi telah berakhir, dan grup ransomware LockBit akhirnya mempublikasikan semua data yang dicuri dari Bank Syariah Indonesia di dark web,” cuit akun Twitter @darktracer_int dengan unggahan tangkapan layar mengenai data-data BSI dan imbauan LockBit kepada nasabah pagi tadi.

Berbagai macam data terlihat dalam unggahan tersebut, mulai dari data retail banking hingga perpanjangan sewa ATM pelita insani. Semuanya berkas data itu bertanggal 8 Mei 2023 mulai dari pukul 11.25 hingga 12.03. Tanggal tersebut merupakan waktu di mana mulainya sistem BSI terganggu. Namun, ada satu berkas yang memiliki tanggal 15 Mei 2023 pukul 20.50. Artinya kemungkinan data tersebut baru didapatkan LockBit tadi malam. Nama berkasnya Databases.

Pilihan Editor: Begini Langkah BSI saat Sistem IT Bank Terkena Serangan Siber

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Penagih Utang Diamuk Nasabah, Bos PNM Mekaar: Tak Bisa Dihindari

1 hari lalu

Penagih Utang Diamuk Nasabah, Bos PNM Mekaar: Tak Bisa Dihindari

Penagih PNM Mekaar kerap menghadapi nasabah yang mengamuk ketika angsuran kreditnya ditagih.

Baca Selengkapnya

BSI Raup Laba Rp 1,71 T 2024 selama Kuartal I 2024

1 hari lalu

BSI Raup Laba Rp 1,71 T 2024 selama Kuartal I 2024

BSI mencetak laba senilai Rp 1,71 triliun pada kuartal I 2024. Capaian ini didorong oleh pertumbuhan dana murah dan konsistensi dalam menjalankan fungsi intermediasi.

Baca Selengkapnya

BTPN Syariah Laporkan Laba Bersih Rp 264 M pada Kuartal I 2024

4 hari lalu

BTPN Syariah Laporkan Laba Bersih Rp 264 M pada Kuartal I 2024

PT Bank BTPN Syariah Tbk. melaporkan laba bersih sebesar Rp 264 miliar pada kuartal I 2024 atau turun Rp 161 miliar yoy.

Baca Selengkapnya

Bank Jago Bukukan Laba Bersih Rp 22 Miliar per Kuartal I 2024

5 hari lalu

Bank Jago Bukukan Laba Bersih Rp 22 Miliar per Kuartal I 2024

Dana pihak ketiga Bank Jago tumbuh 42 persen secara tahunan atau year-on-year (yoy).

Baca Selengkapnya

Kode Bank BSI serta Cara Transfernya Melalui ATM dan M-Banking

6 hari lalu

Kode Bank BSI serta Cara Transfernya Melalui ATM dan M-Banking

Kode bank BSI untuk transfer terdiri dari tiga digit angka. Berikut ini cara trasnfer ke bank BSI via ATM, internet banking, dan m-banking bank lain.

Baca Selengkapnya

PT PundiKas Indonesia Bantah Telah Menjebak dan Meneror Nasabah karena Pinjol

8 hari lalu

PT PundiKas Indonesia Bantah Telah Menjebak dan Meneror Nasabah karena Pinjol

PT PundiKas Indonesia, layanan pinjaman dana online atau pinjol, membantah institusinya telah menjebak nasabah dengan mentransfer tanpa persetujuan.

Baca Selengkapnya

Bank Islam Terbesar di Abu Dhabi Dikabarkan Incar Saham BRI di BSI, Ini Profilnya

13 hari lalu

Bank Islam Terbesar di Abu Dhabi Dikabarkan Incar Saham BRI di BSI, Ini Profilnya

Bank Islam terbesar di Abu Dhabi ADIB dikabarkan sedang dalam pembicaraan untuk membeli saham minoritas senilai sekitar $1,1 miliar di BSI.

Baca Selengkapnya

Transportasi Inklusif Bikin Penyandang Disabilitas Kini Bisa Mudik dengan Nyaman

24 hari lalu

Transportasi Inklusif Bikin Penyandang Disabilitas Kini Bisa Mudik dengan Nyaman

Kementerian Perhubungan dan BSI memfasilitasi penyandang disabilitas untuk mudik dengan nyaman.

Baca Selengkapnya

Bank BJB Buka Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking selama Libur Lebaran

25 hari lalu

Bank BJB Buka Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking selama Libur Lebaran

Selama periode libur Hari Raya Idul Fitri, Bank BJB tetap membuka beberapa jaringan kantor melalui kegiatan operasional terbatas dan layanan weekend banking.

Baca Selengkapnya

BCA Raih 2 Penghargaan dari Euromoney Inggris

26 hari lalu

BCA Raih 2 Penghargaan dari Euromoney Inggris

PT Bank Central Asia Tbk atau BCA meraih dua penghargaan bank terbaik dari Euromoney Global Private Banking Awards 2024.

Baca Selengkapnya