Tiga Maskapai Sediakan Penerbangan Tambahan di Bandara Adi Soemarmo Selama Lebaran 2023

Reporter

Septia Ryanthie

Editor

Grace gandhi

Jumat, 14 April 2023 15:28 WIB

Aparat gabungan TNI dan Polri berjaga-jaga di Bandara Adi Soemarmo, Solo, Kamis, 8 Desember 2022 (TEMPO | SEPTHIA RYANTHIE)

TEMPO.CO, Boyolali - Pelaksana Tugas Sementar atau PTS General Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Bandara Adi Soemarmo, Ibnu Solikin mengemukakan sejumlah maskapai merencanakan penerbangan tambahan atau extra flight untuk melayani penumpang yang akan melakukan perjalanan mudik dan balik dengan pesawat terbang selama musim Lebaran 2023 atau 1444 Hijriah ini.

Ibnu menyebut setidaknya sudah ada tiga maskapai penerbangan yang telah mengajukan permintaan mengadakan penerbangan tambahan kepada pihak PT Angkasa Pura I, yaitu Batik Air, Citilink, dan Garuda Indonesia.

"Dari tiga maskapai itu ada dari Lion Group, yaitu Batik Air, lalu dari Citilink, dan Garuda Indonesia. Dari Lion Group mengajukan untuk tanggal mulai 7 April sampai dengan 7 Mei 2023, jadi untuk hari ini sudah mulai ada penerbangan tambahan,' ungkap Ibnu ketika ditemui di Bandara Adi Soemarmo Solo, Jumat, 14 April 2023.

Ibnu menyebut jumlah penerbangan tambahan selama periode Posko Terpadu Angkutan Udara Idul Fitri 1444 Hijriah, yaitu mulai 14 April sampai 2 Mei 2023, adalah sebanyak 162 penerbangan untuk rute perjalanan Jakarta - Solo.

"Jadi jumlah penerbangan tambahan selama 19 hari atau selama periode Posko Terpadu Lebaran itu sebanyak 162 pergerakan datang dan berangkat. Rutenya Jakarta - Solo," katanya.

Advertising
Advertising

Selanjutnya: Namun, Ibnu mengatakan jumlah penerbangan tambahan itu....

<!--more-->

Namun, Ibnu mengatakan jumlah penerbangan tambahan itu kemungkinan bisa bertambah mengingat otoritas bandara mempersilakan bila ada maskapai yang ingin menambah penerbangan tambahan.

"Selama Posko Terpadu Lebaran ini dibuka, untuk kemungkinan menambah (penerbangan tambahan) dipersilakan. Mengingat kapasitas kami juga masih mencukupi," tutur Ibnu.

PT Angkasa Pura I memprediksikan jumlah penumpang yang akan melalui Bandara Adi Soemarmo Solo selama periode arus mudik dan arus balik Lebaran 2023 meningkat sekitar 31 persen bila dibandingkan dengan periode Lebaran 2022.

Menurut data, lanjut Ibnu, PT Angkasa Pura I mencatat pada musim Lebaran 2022 total penumpang sebanyak 57.640 orang. Adapun untuk jumlah pesawat juga diprediksi meningkat sekitar 18 persen bila dibandingkan dengan periode Lebaran 2022, yaitu di sekitar 392 penerbangan.

Selain membuka Posko Terpadu Angkutan Udara Lebaran 2023, Ibnu mengatakan sebagai komitmen PT Angkasa Pura I, Bandara Adi Soemarmo untuk terus menjaga keamanan, kenyamanan, dan keselamatan pada periode Lebaran 2023. PT Angkasa Pura I Bandara Adi Soemarmo juga terus memastikan tersedianya sarana dan prasarana yang memadai.

Pilihan Editor: Penumpang Melonjak Saat Mudik Lebaran, BPKN: Kalau Ada Pelanggaran Kenaikan Harga Tiket, Laporkan!

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Terpopuler: Kemenperin akan Panggil Manajemen Sepatu Bata, Zulhas Sebut Pelaku Usaha Jastip Wajib Ikut Aturan

3 jam lalu

Terpopuler: Kemenperin akan Panggil Manajemen Sepatu Bata, Zulhas Sebut Pelaku Usaha Jastip Wajib Ikut Aturan

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) akan memanggil manajemen PT Sepatu Bata Tbk., imbas penutupan pabrik alas kaki itu di Purwakarta, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Belajar dari Delay 5 Jam Lion Air Surabaya-Banjarmasin, Apa Saja Hak Penumpang?

16 jam lalu

Belajar dari Delay 5 Jam Lion Air Surabaya-Banjarmasin, Apa Saja Hak Penumpang?

Jika Anda mengalami keterlambatan atau delay seperti penumpang Lion Surabaya-Banjarmasin, ini hak penumpang sesuai Peraturan Menhub

Baca Selengkapnya

Tips Menghindari Kursi Pesawat Tanpa Jendela Menurut Pakar Penerbangan

23 jam lalu

Tips Menghindari Kursi Pesawat Tanpa Jendela Menurut Pakar Penerbangan

Ada cara untuk menghindari kursi pesawat tanpa jendela, namun tidak mudah.

Baca Selengkapnya

Delay 5 Jam, Penumpang Lion Air SUB-BDJ Desak Kompensasi Rp 300 Ribu

1 hari lalu

Delay 5 Jam, Penumpang Lion Air SUB-BDJ Desak Kompensasi Rp 300 Ribu

Pesawat Lion Air JT 316 rute Surabaya-Banjarmasin delay selama lima jam karena menunggu kedatangan pesawat Lion Air dari Batam.

Baca Selengkapnya

Budi Karya Minta Aset Bandara Tuanku Tambusai Segera Dilimpahkan ke Kemenhub

1 hari lalu

Budi Karya Minta Aset Bandara Tuanku Tambusai Segera Dilimpahkan ke Kemenhub

Budi Karya menginstruksikan agar aset Bandara Tuanku Tambusai, Riau diserahkan ke Kementerian Perhubungan.

Baca Selengkapnya

Bandara AH Nasution Sumut Senilai Rp 434,5 Miliar Rampung Dibangun, Menhub: Bisa Tingkatkan Ekonomi Daerah

1 hari lalu

Bandara AH Nasution Sumut Senilai Rp 434,5 Miliar Rampung Dibangun, Menhub: Bisa Tingkatkan Ekonomi Daerah

Proyek pembangunan bandara AH Nasution ini mulai dibangun pada 2020 dengan anggaran sebesar Rp 434,5 miliar.

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Pukul 10.00 WITA Hari Ini

2 hari lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Pukul 10.00 WITA Hari Ini

Penutupan Bandara Sam Ratulang Manado diperpanjang hingga pagi hari ini, Ahad, 5 Mei 2024, pukul 10.00 WITA.

Baca Selengkapnya

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

2 hari lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

3 hari lalu

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

Keamanan bandara menggunakan Advanced Imaging Technology (AIT) untuk mendeteksi kejanggalan pada penumpang itu sebelum naik pesawat.

Baca Selengkapnya

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

3 hari lalu

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

Jumlah penumpang Light Rail Transit atau LRT Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodebek) selama April 2024 sebanyak 1.402.933 orang.

Baca Selengkapnya