Anak Usaha Indika Energy Bersiap Kembangkan Kawasan Industri di Patimban

Kamis, 16 Maret 2023 21:54 WIB

Pekerja memasukan kendaraan ke dalam Kapal MV Fujitrans saat ekspor perdana di Pelabuhan Patimban, Subang, Jawa Barat, Jumat 17 Desember 2021. PT Pelabuhan Patimban Internasional (PPI) yang secara resmi menjadi pengelola Pelabuhan Patimban melakukan ekspor perdana kendaraan sebanyak 1.209 unit ke Filipina. ANTARA FOTO/Dedhez Anggara

TEMPO.CO, Bandung- Direktur Utama PT Interport Mandiri Utama--anak usaha PT Indika Energy Tbk, Widjadja S Sumarjadi mengatakan korporasi tengah bersiap memulai pengembangan kawasan di Pelabuhan Patimban.

“Sekarang kita dalam persiapan untuk mendesain bagaimana enaknya itu, dan kemudian akan duduk bersama dengan Jasa Sarana untuk memulai mengembangkan di mainly kawasan industri,” kata dia, di Bandung, Kamis, 16 Maret 2023.

Sumarjadi mengatakan pengembangan tersebut untuk mengimbangi pengembangan kawasan pelabuhan Patimban yang dalam dua tahun akan melayani pengiriman peti kemas. “Diharapkan dalam dua tahun full operation kontainer terminalnya. Kita mempersiapkan super strukturnya, pemerintah itu menyiapkan ada bagian jetty yang belum selesai akan diselesaikan,” kata dia.

Menurutnya saat ini misalnya pelabuhan Patimban belum bisa disandari oleh kapal pengangkut peti kemas karena membutuhkan pendalaman alur pelayaran. “Itu belum bisa karena drag-nya butuh dalam,” kata dia.

Saat ini Pelabuhan Patimban baru melayani pengiriman ekspor kendaraan. Tahun lalu misanya sudah 200 ribu kendaraan yang dikirimkan dari Pelabuhan Patimban untuk ekspor. “Untuk kendaraan itu kapalnya jenis LCT, tapi untuk kontainer beda lagi,” kata dia.

Advertising
Advertising

Sumarjadi mengatakan pengembangan terminal untuk layanan peti kemas dan seluruh infrastruktur lainnya akan diselesaikan dalam dua tahun ini. Indika misalnya menyiapkan capex 100 juta Dolar AS untuk pengembangan kawasan terminal. “Dalam dua tahun akan siap, ready full operation dengan total full (kapasitas) itu 3,75 juta Teus,” kata dia.

Sumarjadi mengaku sudah tidak ada kendala dalam pengembangan Pelabuhan Patimban. “Dari sisi lahan sudah, akses jalan tol sedang dibangun sekarang. Pada saat dua tahun nanti, bersamaan dengan jalan tol. Semuanya waktunya bersamaan,” kata dia.

PT Jasa Sarana, BUMD milik pemerintah Jawa Barat menandatangani MoU dengan 17 korporasi untuk menggarap proyek infrastruktur dan transportasi di Jawa Barat. Salah satunya dengan PT Interport Mandiri Utama anak usaha Indika Energy untuk pengembangan kawasan Patimban.

Direktur Utama PT Jasa Sarana Indrawan Sumantri mengatakan perusahaannya membidik proyek pengembangan digitalisasi kawasan pelabuhan tersebut. “Patimban itu butuh support digital untuk Patimban Port,” kata dia, Kamis, 16 Maret 2023.

Pilihan Editor: Indika Energy Bicara Permintaan Ekspor Batu Bara ke Eropa

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Langsung Kondisi Jalan Poros Kecamatan Air Salek

2 hari lalu

Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Langsung Kondisi Jalan Poros Kecamatan Air Salek

Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin, Hani Syopiar Rustam, meninjau langsung jalan Desa Srikaton menuju ke Jalan Perambahan, pada Minggu, 28 April 2024.

Baca Selengkapnya

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

7 hari lalu

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

Anggota Komisi II DPR RI, Arsyadjuliandi Rachman, mendesak pemerintah untuk segera menyelesaikan pembayaran lahan Tol Pekanbaru-Padang.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

7 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Gorontalo Senilai Rp 161 Miliar: Di Sini Ada Produksi Kelapa, Jagung..

9 hari lalu

Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Gorontalo Senilai Rp 161 Miliar: Di Sini Ada Produksi Kelapa, Jagung..

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan pembangunan jalan daerah di Provinsi Gorontalo pada hari ini, Senin, 22 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bupati Taput Ajak Masyarakat Rawat Infrastruktur yang Sudah Dibangun

11 hari lalu

Bupati Taput Ajak Masyarakat Rawat Infrastruktur yang Sudah Dibangun

Bupati Tapanuli Utara (Taput), Nikson Nababan, mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga dan merawat segala pembangunan yang telah dibangun pemerintah.

Baca Selengkapnya

Mas Dhito Ajak Masyarakat Sukseskan Pembangunan Infrastruktur di Kediri

13 hari lalu

Mas Dhito Ajak Masyarakat Sukseskan Pembangunan Infrastruktur di Kediri

Pemerintah Kabupaten Kediri saat ini tengah mengerjakan pembangunan stadion, revitalisasi pasar tradisional, serta akses penunjang ke Bandara Internasional Dhoho.

Baca Selengkapnya

Menkominfo Budi Arie Beberkan Alasan Uji Coba Starlink di IKN

15 hari lalu

Menkominfo Budi Arie Beberkan Alasan Uji Coba Starlink di IKN

Budi Arie berharap ketika upacara peringatan 17 Agustus di IKN, Penajem Paser Utara, Kalimantan Timur, Starlink sudah bisa beroperasi.

Baca Selengkapnya

Cek Kesiapan Lebaran 2024, Gibran: Solo Siap Sambut Pemudik

26 hari lalu

Cek Kesiapan Lebaran 2024, Gibran: Solo Siap Sambut Pemudik

Gibran Rakabuming Raka menyatakan sejumlah destinasi wisata juga siap menerima pengunjung yang menikmati libur Lebaran di Kota Bengawan.

Baca Selengkapnya

Setelah Anjlok Kemarin, IHSG Kini Menguat di Level 7,226,9

27 hari lalu

Setelah Anjlok Kemarin, IHSG Kini Menguat di Level 7,226,9

Setelah turun dalam kemarin, Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG berhasil menguat di sesi pertama hari ini. IHSG menutup sesi di level 7,226,9 atau naik 0.83 persen.

Baca Selengkapnya

1 April Hari Bank Dunia: Begini Sejarah dan Tugasnya, Sri Mulyani Pernah Jadi Direktur World Bank

30 hari lalu

1 April Hari Bank Dunia: Begini Sejarah dan Tugasnya, Sri Mulyani Pernah Jadi Direktur World Bank

Hari Bank Dunia atau World Bank Day diperingati setiap 1 April. Hal ini karena pada tanggal tersebut, organisasi bank dunia atau World Bank didirikan

Baca Selengkapnya