Kendalikan Pasokan dan Harga Minyak Goreng, Kemendag Tambah Suplai Hingga 450 Ton

Senin, 27 Februari 2023 18:16 WIB

Pekerja tengah mengisi minyak kedalam jirigen di kawasan Cipete, Jakarta, Senin, 29 November 2021. Kementerian Perdagangan (Kemendag) memastikan larangan penjualan minyak goreng curah akan diterapkan mulai 1 Januari 2022. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Plt Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan (Kemendag) Kasan mengatakan kementeriannya bakal menambah suplai minyak goreng kemasan dan curah hingga 450 ton untuk menjaga ketersediaan stok menjelang Ramadan. Kasan menyebut angka tersebut naik dari kebutuhan nasional sebesar 300 ribu ton.

Kemendag juga meminta produsen maupun eksportir menandatangani surat pernyataan kesanggupan suplai dan tertib melaporkan realisasi penyaluran domestic market obligation (DMO). “Realisasi DMO bulan Februari 2023 per tanggal 27 Februari 2023 sebanyak 294.395 ton atau telah mencapai 65,54 persen dari target realisasi 450 ton,” kata Kasan kepada Tempo, Senin, 27 Februari 2023.

Pemerintah, kata Kasan, juga terus meningkatkan pengawasan jalur distribusi melalui Satgas Pangan dan fungsi pengawasan terkait. Sebelumnya, melalui upaya tersebut, pihaknya telah menemukan 505.440 liter Minyakita yang disimpan oleh produsen dan belum disalurkan. “Minyak goreng hasil sidak akan disalurkan ke wilayah Jawa Timur, Jawa Tengah, DIY, Jawa Barat, dan Jakarta,” kata dia.

Kemudian untuk membatasi penjualan Minyakita di atas harga eceran tertinggi (HET) dan tanpa pembatasan pembelian, Kemendag masih menutup sementara penjualan produk tersebut di sejumlah marketplace, seperti Tokopedia, Shopee, dan Bukalapak. Dari kebijakan ini, Kasan menyebut 6.678 link penjualan telah di-take down lantaran melanggar aturan.

Selain itu, pihaknya juga mengamankan 937 karton atau 11.246 liter dari pelaku usaha yang menjualnya melalui media sosial.

Advertising
Advertising

“Kami menetapkan pembatasan pembelian maksimal 10 kg untuk minyak goreng curah dan 2 liter untuk Minyakita, serta melarang penjualan secara bundling,” kata Kasan. “Kami juga mengintensifkan layanan Crisis Center Minyak Goreng di nomor 0812 1235 9337,” ujarnya.

Lebih lanjut untuk kebutuhan pokok selain minyak, Kasan mengatakan akan memantau secara intensif barang kebutuhan pokok di seluruh Indonesia melalui Sistem Pemantauan Pasar Kebutuhan Pokok (SP2KP). Menurutnya, secara nasional harga rata-rata barang kebutuhan di 34 Provinsi dan 465 kab/kota di seluruh Indonesia, sebagian besar terpantau stabil dan terkendali.

“Kami bersama Badan Pangan Nasional (Bapanas) akan memastikan kecukupan pasokan dan ketersediaan barang kebutuhan pokok. Minyak goreng menjadi kewenangan Kemendag, sedangkan komoditas lain menjadi kewenangan Bapanas,” kata dia.

Pilihan Editor: Kemendag Klaim Harga Minyakita Sudah Normal, Rp 14 Ribu per Liter

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

2 hari lalu

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

Perayaan bulan suci Ramadan dan hari raya Idul Fitri juga dapat memacu pertumbuhan ekonomi domestik lebih lanjut.

Baca Selengkapnya

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

3 hari lalu

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

Sejumlah toko ritel melakukan pembatasan penjualan gula pasir imbas dari naiknya harga gula.

Baca Selengkapnya

Kemendag Sosialisasikan Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Soal Pengaturan Impor

4 hari lalu

Kemendag Sosialisasikan Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Soal Pengaturan Impor

Permendag nomor 3 tahun 2023 diklaim belum sempurna.

Baca Selengkapnya

Promo Super Indo Awal Mei, Minyak Goreng Super Hemat

5 hari lalu

Promo Super Indo Awal Mei, Minyak Goreng Super Hemat

Peritel produk makanan Super Indo Supermarket menghadirkan beragam promo potongan harga atau diskon di akhir April hingga menjelang Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Harga Pangan Diklaim Normal, Zulhas: Kalau Terlalu Murah Petaninya Bangkrut

6 hari lalu

Harga Pangan Diklaim Normal, Zulhas: Kalau Terlalu Murah Petaninya Bangkrut

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengklaim sejumlah harga pangan telah berangsur normal. Yang mahal tinggal gula pasir.

Baca Selengkapnya

Kemendag Berencana Selesaikan Utang Selisih Harga Minyak Goreng Bulan Depan

9 hari lalu

Kemendag Berencana Selesaikan Utang Selisih Harga Minyak Goreng Bulan Depan

Isy Karim mengatakan Kemendag akan memperjuangkan utang selisih harga minyak goreng yang tersendat sejak awal 2022.

Baca Selengkapnya

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

9 hari lalu

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

BFI Finance mencatat laba bersih terkumpul pada kuartal I sebesar Rp 361,4 miliar.

Baca Selengkapnya

Daftar Harga Kebutuhan Pokok Terkini, Bawang Merah dan Gula Meroket

11 hari lalu

Daftar Harga Kebutuhan Pokok Terkini, Bawang Merah dan Gula Meroket

Harga sejumlah kebutuhan pokok terpantau naik pada hari ini. Sejumlah bahan pangan itu adalah bawang, cabai daging, gula pasir, ikan dan garam.

Baca Selengkapnya

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

11 hari lalu

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

Gopay menyalurkan zakat dan donasi dengan total Rp 31 miliar yang terkumpul selama Ramadan.

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Utang Rafaksi Minyak Goreng Segera Dibayar

12 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Utang Rafaksi Minyak Goreng Segera Dibayar

Kementerian Perdagangan mengatakan bahwa utang rafaksi minyak goreng akan segera dibayarkan.

Baca Selengkapnya