Di Forum B20 Summit, Tony Blair Sebut IKN Bentuk Pemerataan Pembangunan

Senin, 14 November 2022 20:58 WIB

Kepala Otorita IKN, Bambang Susantono dengan Mantan Perdana Menteri Inggris, Tony Blair. FOTO/Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan Perdana Menteri Inggris, Tony Blair, menyinggung pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Pertemuan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) B20 Summit. Blair menyebut IKN merupakan upaya Indonesia untuk memeratakan pembangunan.

"IKN ini adalah sesuatu yang dibuat untuk memastikan pembangunan di indiensia tidak hanya di daerah perkotaan atau Jawa," kata Blair di BNDCC, Nusa Dua, Bali, Senin, 14 November 2022.

Baca: Masih Ada Waktu, Otorita IKN Buka Lowongan Kerja Posisi Biro dan Direktur, Ini Syaratnya Bagi PNS dan Non-PNS

Tony berbicara dalam kapasitasnya sebagai Dewan Pengarah IKN. Dia awalnya ditunjuk Indonesia menjadi dewan pengarah bersama CEO SoftBank, Masayoshi Son. Namun, Masayoshi tak lagi menjadi anggota Dewan Pengarah IKN setelah Softabank mundur dari rencana investasinya di ibu kota baru.

Tony melanjutkan, pembangunan yang lebih inklusif dan merata ini dibutuhkan dalam kondisi dunia yang penuh tantangan. Hampir semua negara di dunia kini menghadapi ancaman risiko krisis iklim dan ketegangan geopolitik.

Advertising
Advertising

Untuk mencapai pemerataan pembangunan itu, diperlukan peran para pelaku usaha. Pelaku usaha bisa terlibat dalam berbagai inisiatif untuk mendorong sektor-sektor yang berpotensi berkembang pada masa mendatan, seperti energi bersih.

"Kita bayangkan, Indonesia memiliki banyak hal yang menggabungkan pertumbuhan dan energi bersih. Kadin meproduksi ide-ide green fund untuk EV, kendaraan listrik, dan mengumpulkan pembiayaan US$ 10 miliar," kata dia.

Blair mengimbuhkan, Indonesia bisa menjadi contoh bagi negara yang ingin mencapai ekonomi yang berkelanjutan. Selain memindahkan ibu kota, Indonesia mengembangkan transisi energi dan hilirisasi industri.

"Membutuhkan pemerintah untuk komit melakukan perubahan. Di sisi lain, kerja sama publik dan swasta juga penting," katanya.

Baca: Ingatkan Lagi Otorita IKN Buka Lowongan Kerja, Ada 27 Posisi Lamaran yang Dibuka

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Satgas IKN Sebut Pembangunan IKN tak Sebabkan Banjir

10 jam lalu

Satgas IKN Sebut Pembangunan IKN tak Sebabkan Banjir

Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Nusantara (IKN) mengklaim pembangunan IKN tidak menyebabkan banjir di kawasan.

Baca Selengkapnya

Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

11 jam lalu

Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

Satgas Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN menyebut rumah dinas menteri di IKN bisa ditambah jika presiden terpilih Prabowo Subianto membentuk kementerian baru. Pengamat menilai hal ini sebagai bentuk pemborosan anggaran.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sampai Pimpin Rapat Khusus Sebelum Revisi Permendag 36/2023 Terbit, Pabrik Smelter Nikel Meledak Lagi Kali Ini Milik PT KFI

16 jam lalu

Terkini: Jokowi Sampai Pimpin Rapat Khusus Sebelum Revisi Permendag 36/2023 Terbit, Pabrik Smelter Nikel Meledak Lagi Kali Ini Milik PT KFI

Presiden Jokowi sampai memimpin rapat khusus sebelum diterbitkannya revisi ketiga Peraturan Menteri Perdagangan atau Permendag 36/2023.

Baca Selengkapnya

Khofifah Singgung Soal IKN setelah Resmi Diusung Golkar Maju di Pilgub Jawa Timur, Ada Apa?

18 jam lalu

Khofifah Singgung Soal IKN setelah Resmi Diusung Golkar Maju di Pilgub Jawa Timur, Ada Apa?

Khofifah berkelakar ibu kota secara de facto berada di Jawa Timur usai menerima dukungan maju di Pilgub Jawa Timur dari Golkar.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan untuk IKN Tidak Terburu-buru dan Melanggar HAM: Semua Diganti

18 jam lalu

Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan untuk IKN Tidak Terburu-buru dan Melanggar HAM: Semua Diganti

Pemerintah akan menggusur warga di area 2.086 hektare lahan untuk proyek IKN. Ganti rugi dan tempat relokasi disiapkan.

Baca Selengkapnya

Santer Isu Prabowo Tambah Kementerian, Rumah Dinas Menteri di IKN Bakal Ditambah?

1 hari lalu

Santer Isu Prabowo Tambah Kementerian, Rumah Dinas Menteri di IKN Bakal Ditambah?

Bagaimana pembangunan rumah tapak jabatan menteri di IKN di tengah bergulirnya isu penambahan kementerian di kabinet Prabowo?

Baca Selengkapnya

Prabowo akan Anggarkan Rp 16 Triliun per Tahun untuk IKN, Kementerian PUPR: Sisanya dari Investor

1 hari lalu

Prabowo akan Anggarkan Rp 16 Triliun per Tahun untuk IKN, Kementerian PUPR: Sisanya dari Investor

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tanggapi rencana Prabowo Subianto alokasikan Rp 16 triliun per tahun untuk IKN.

Baca Selengkapnya

Di Qatar Economic Forum, Prabowo Sebut Biaya Pembangunan IKN Tembus Rp 16 Triliun per Tahun

1 hari lalu

Di Qatar Economic Forum, Prabowo Sebut Biaya Pembangunan IKN Tembus Rp 16 Triliun per Tahun

Presiden terpilih Prabowo Subianto membeberkan strategi Pemerintah untuk membiayai pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya

Alasan Bea Cukai Tahan 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Kenneth Koh

1 hari lalu

Alasan Bea Cukai Tahan 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Kenneth Koh

Alasan Bea Cukai menahan 9 supercar milik pengusaha Malaysia, Kenneth Koh

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa untuk Pilgub Jakarta dan Sumut dari PDIP, Bagaimana Peluangnya?

1 hari lalu

Ahok Masuk Bursa untuk Pilgub Jakarta dan Sumut dari PDIP, Bagaimana Peluangnya?

PDIP menyatakan bisa saja terjadi kejutan dalam bursa bakal calon Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya