Terkini Bisnis: Bansos BBM Disalurkan 1 September hingga Biaya Candu Subsidi BBM
Reporter
Tempo.co
Editor
Ali Akhmad Noor Hidayat
Senin, 29 Agustus 2022 18:14 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Senin sore, 29 Agustus 2022 dimulai dengan Mensos menyampaikan bantuan sosial tambahan hasil pengalihan subsidi BBM alias bansos BBM akan mulai disalurkan ke masyarakat pada 1 September.
Selanjutnya ekonom senior Universitas Indonesia Faisal Basri menyarankan kepada pemerintah untuk mulai berani menghapus subsidi bahan bakar minyak (BBM) mulai saat ini. Ini karena menurutnya subsidi BBM tidak baik bagi perekonomian negara.
Kemudian informasi daftar 17 emiten bank yang terancam menjadi bank perkreditan rakyat atau BPR apabila gagal memenuhi modal inti sedikitnya Rp3 triliun. Ada juga berita PT Aneka Tambang Tbk. (Antam) tak akan membayar Rp 817,4 Miliar ke crazy rich Surabaya, Budi Said, meski kalah dalam kasasi.
Selain itu berita tentang fakta-fakta upaya menurunkan harga tiket yang mahal. Berikut ringkasan dari kelima berita tersebut:
1. Bansos BBM Rp 600 Ribu Mulai Disalurkan 1 September
Menteri Sosial Tri Rismaharini menyampaikan bantuan sosial tambahan hasil pengalihan subsidi BBM alias bansos BBM akan mulai disalurkan ke masyarakat pada 1 September. Nilai bansosnya mencapai Rp 24,17 triliun dan diberikan dalam tiga bentuk.
"Nanti per 1 September sekalian bansos yang normal, yang rutin," kata dia usai rapat terbatas bersama Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Negara, Senin, 29 Agustus 2022.
Dalam beberapa waktu terakhir, rencana kenaikan harga BBM terus menguat. Informasi yang diperoleh Majalah Tempo menyebutkan BBM akan naik di rentang harga Rp 2.000 sampai Rp 3.000 per liter, dari harga Pertalite saat ini yang Rp 7.650 per liter dan Solar Rp 5.150 per liter.
Baca berita selengkapnya di sini.