Menperin Optimistis Target Ekspor Furnitur dan Kerajinan Capai USD 5 Miliar pada 2024

Reporter

Antara

Kamis, 18 Agustus 2022 14:53 WIB

Baragam perkakas furnitur dari kayu pinus produk UMKM Uwitan di Kabupaten Sleman, Yogyakarta. TEMPO | Pito Agustin Rudiana

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perindustrian atau Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita optimistis ekspor furnitur dan kerajinan mencapai 5 miliar dolar AS pada 2024. Karena terjadi kenaikan dari tahun-tahun sebelumnya.

“Kami dari pemerintah bersama HIMKI (Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia) ingin mewujudkan target ekspor 5 miliar dolar AS pada 2024,” kata Agus dalam Pembukaan Pameran Furnitur Indonesia 2022 di JIExpo Kemayoran, Kamis, 18 Agustus 2022.

Ia mengatakan ekspor industri furnitur pada 2021 telah mencapai 2,5 miliar dolar AS atau naik 33 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Pada 2022 konsumsi industri furnitur global diperkirakan tumbuh 3,9 persen yang didukung kebijakan pemerintah Eropa untuk memberikan stimulus pemulihan ekonomi.

Pendapatan industri furnitur global juga diperkirakan terus meningkat secara konsisten dari 1,3 triliun dolar AS pada 2020 menjadi 1,8 triliun dolar AS pada 2025.

Advertising
Advertising

“Secara lugas dan jelas kita dapat menangkap optimisme global pada industri ini. Karena itu industri furnitur dalam negeri tidak boleh kalah menangkap peluang ini,” imbuh Agus.

Meskipun diperkirakan terdapat penurunan permintaan pada kuartal I 2022 karena inflasi di Amerika Serikat dan Eropa, ia memperkirakan permintaan dari kedua pasar utama ekspor furnitur Indonesia akan segera pulih.

“Saya melihat data-data perekonomian di AS yang menurut saya sudah mulai rebound jadi Insya Allah itu akan berdampak positif bagi industri mebel,” kata Menperin Agus.

Di sisi lain, ia memastikan akan menindaklanjuti ekspor bahan baku furnitur ilegal yang membuat Indonesia kehilangan nilai tambah dari hilirisasi industri dan ekspor.“Ini juga relevan dengan pidato Presiden Jokowi yang terus menekan tentang pentingnya hilirisasi,” ucap Agus.

Adapun rata-rata setiap tahun sebanyak 50 persen dari furnitur Indonesia diekspor ke Amerika Serikat dan 20 persen lainnya ke Eropa.

Baca Juga: HUT RI ke-77, Harga TBS di 22 Provinsi Sudah di Atas Rp2.000

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

14 jam lalu

BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

Daerah dengan catatan inflasi terendah di Jawa Tengah adalah Kabupaten Rembang yaitu 0,02 persen.

Baca Selengkapnya

LPEM UI Sebut Tiga Sumber Inflasi, Rupiah sampai Konflik Iran-Israel

21 jam lalu

LPEM UI Sebut Tiga Sumber Inflasi, Rupiah sampai Konflik Iran-Israel

Inflasi April 2024 sebesar 3 persen secara year on year.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Sebut Pertumbuhan Ekonomi Global Bakal Stagnan di 3,2 Persen, Bagaimana Dampaknya ke RI?

1 hari lalu

Sri Mulyani Sebut Pertumbuhan Ekonomi Global Bakal Stagnan di 3,2 Persen, Bagaimana Dampaknya ke RI?

Sri Mulyani menyebut perkiraan pertumbuhan ekonomi global pada tahun ini bakal relatif stagnan dengan berbagai risiko dan tantangan yang berkembang.

Baca Selengkapnya

Inflasi April Hanya 0,25 Persen, BI Ungkap Pemicunya

1 hari lalu

Inflasi April Hanya 0,25 Persen, BI Ungkap Pemicunya

BI menyebut inflasi IHK pada April 2024 tetap terjaga dalam kisaran sasaran 2,51 persen, yakni 0,25 persen mtm.

Baca Selengkapnya

Rupiah Menguat di Angka Rp 16.088

1 hari lalu

Rupiah Menguat di Angka Rp 16.088

Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) menguat di angka Rp 16.088 pada perdagangan akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

Sektor Manufaktur Masih Ekspansif dan Inflasi Terkendali

1 hari lalu

Sektor Manufaktur Masih Ekspansif dan Inflasi Terkendali

Sektor manufaktur tunjukan tren kinerja ekspansif seiring Ramadhan dan Idul Fitri 2024. Sementara itu, inflasi masih terkendali.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

2 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Amnesty International Temukan Pasokan Teknologi Pengawasan dan Spyware Masif ke Indonesia

2 hari lalu

Amnesty International Temukan Pasokan Teknologi Pengawasan dan Spyware Masif ke Indonesia

Amnesty International menyiarkan temuan adanya jaringan ekspor spyware dan pengawasan ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

3 hari lalu

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

Perkembangan ekonomi Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) 2023 tumbuh positif.

Baca Selengkapnya

Penerimaan Bea Cukai Turun 4,5 Persen

3 hari lalu

Penerimaan Bea Cukai Turun 4,5 Persen

Penerimaan Bea Cukai Januari-Maret turun 4,5 persen dibanding tahun lalu.

Baca Selengkapnya