Bea Cukai Sita Dua Ribu BlackBerry Selundupan

Reporter

Editor

Jumat, 27 Februari 2009 16:49 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Direktorat Jenderal Bea Cukai Departemen Keuangan berhasil menyita dua ribu unit BlackBerry Bold di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, awal tahun ini senilai Rp 2 miliar.

Direktur Jenderal Bea Cukai Anwar Suprijadi mengatakan barang-barang itu masuk dari Tanjung Balai Karimun, Kepulauan Riau, dan menuju Jakarta melalui penerbangan domestik. "Kami tangkap di Soekarno-Hatta," ujarnya usai konferensi pers di Jakarta, Jumat (27/2).

Pada kesempatan yang sama Direktur Penindakan dan Penyidikan Yusuf Indarto mengatakan nilai BlackBerry ini mencapai Rp 2 miliar dengan asumsi nilai satu unit sekitar Rp 10 juta. "Situasi ekonomi memang sedang turun jadi orang akan mencari sesuatu yang lebih mudah, lebih murah, kalau perlu tidak bayar," katanya.

Menurut Yusuf, pihaknya akan memperketat operasi pengawasan. Bea Cukai dan pihak terkait telah menggelar rapat koordinasi untuk menyamakan persepsi daerah berisiko tinggi. "Kalau banyak penangkapan tapi penyidiknya kurang maka kami kirim penyidik ke sana," jelasnya.

Untuk produk tekstil, Yusuf mengakui masih ada penyelundupan meski pemerintah telah membatasi pintu masuk di lima pelabuhan. Apalagi bea cukai sangat susah memantau penyelundupan lantaran harus mengawasi garis pantai sepanjang 85 ribu kilometer.

Tahun ini, dia melanjutkan, Bea Cukai akan menambah tiga unit kapal patroli laut ukuran 28 meter. "Kami mempersenjatai kapal baru ini dengan persenjataan baru. Di sepanjang garis pantai 85 ribu kilometer ini banyak titik-titik rawan," ucapnya.

RIEKA RAHADIANA

Berita terkait

Bea Cukai Batam Tangkap 7 ABK Kasus Penyelundupan Rokok Ilegal

2 hari lalu

Bea Cukai Batam Tangkap 7 ABK Kasus Penyelundupan Rokok Ilegal

Bea Cukai Batam mendapatkan informasi bahwa akan ada penyelundupan rokok yang diduga ilegal dengan kapal speed.

Baca Selengkapnya

Sumatera Selatan Masuk Jalur Utama Penyelundupan Benih Lobster, 2,3 Juta Ekor Berhasil Diselamatkan Aparat

2 hari lalu

Sumatera Selatan Masuk Jalur Utama Penyelundupan Benih Lobster, 2,3 Juta Ekor Berhasil Diselamatkan Aparat

Sumatera Selatan masuk sebagai salah satu jalur utama penyelundupan benih lobster. Dari 2021-2023, berhasil digagalkan 17 kali upaya penyelundupan.

Baca Selengkapnya

Bea Cukai Usut Dugaan Penyelundupan Miras Melalui Pelabuhan Tanjung Emas Semarang

2 hari lalu

Bea Cukai Usut Dugaan Penyelundupan Miras Melalui Pelabuhan Tanjung Emas Semarang

Penyelundupan miras melalui Pelabuhan Tanjung Emas disamarkan sebagai pengiriman tekstil. Mendapat atensi dari Kantor Pusat Bea Cukai.

Baca Selengkapnya

Apa Syarat Menjadi Pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai?

7 hari lalu

Apa Syarat Menjadi Pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai?

Salah satu syarat calon pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai adalah harus lulus seleksi sebagai calon mahasiswa kampus PKN STAN.

Baca Selengkapnya

Akhir-akhir Ini Jadi Sorotan, Apa Tugas dan Fungsi Direktorat Jenderal Bea dan Cukai?

7 hari lalu

Akhir-akhir Ini Jadi Sorotan, Apa Tugas dan Fungsi Direktorat Jenderal Bea dan Cukai?

Banyak masyarakat yang mempertanyaan fungsi dan tugas Direktorat Jenderal Bea dan Cukai lantaran beberapa kasus belakangan ini.

Baca Selengkapnya

Penerimaan Bea Cukai Turun 4,5 Persen

7 hari lalu

Penerimaan Bea Cukai Turun 4,5 Persen

Penerimaan Bea Cukai Januari-Maret turun 4,5 persen dibanding tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Disebut Tukang Palak Berseragam, Berapa Pendapatan Pegawai Bea Cukai?

7 hari lalu

Disebut Tukang Palak Berseragam, Berapa Pendapatan Pegawai Bea Cukai?

Direktorat Jenderal Bea dan Cukai sedang menjadi sorotan publik karena sejumlah kasus dan disebut tukang palak. Berapa pendapatan pegawai Bea Cukai?

Baca Selengkapnya

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

11 hari lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

Supriyanto mengatakan puluhan pekerja migran tersebut rata-rata berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Tanggapan Lion Air Terkait Penangkapan 2 Karyawan dalam Kasus Penyelundupan Narkoba Jalur Udara

20 hari lalu

Tanggapan Lion Air Terkait Penangkapan 2 Karyawan dalam Kasus Penyelundupan Narkoba Jalur Udara

Manajemen Lion Air angkat bicara terkait informasi penangkapan dua karyawan maskapai itu dalam kasus penyelundupan narkoba melalui jalur udara.

Baca Selengkapnya

Polisi Gagalkan Penyelundupan Sabu dari Malaysia, Pelaku yang Menyamar Nelayan Diupah Rp 10 Juta per Kg

21 hari lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Sabu dari Malaysia, Pelaku yang Menyamar Nelayan Diupah Rp 10 Juta per Kg

Bareskrim Polri menangkap lima tersangka tindak pidana narkotika saat hendak menyeludupkan 19 kg sabu dari Malaysia melalui Aceh Timur.

Baca Selengkapnya