Mobil Listrik Kurangi Emisi Separuh dari Kendaraan Berbasis BBM

Senin, 25 Juli 2022 14:42 WIB

Dirut PT PLN Darmawan Prasodjo melihat interior Wuling Air EV didampingi Aftersales Director Wuling Motors Maulana Hakim. FOTO: Wuling Motors

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan penggunaan mobil listrik bisa mengurangi emisi karbon CO2 hingga 50 persen. Pengurangan emisi ini dihasilkan dari Electric Vehicle (EV) yang mendukung Net Zero Emission.

Darmawan mencontohkan apabila memakai 1 liter bensin, maka emisi yang dikeluarkan 2,4 kilogram CO2, yang setara dengan 1,2 kwh listrik. Sedangkan apabila memakai energi listrik 1,2 kwh, jika listriknya memakai bahan bakar dari batu bara, maka 1 kwh menghasilkan emisi 1 kg CO2. Alhasil, dengan listrik dari pembangkit listrik batu bara menghasilkan hanya 1,2 kg CO2 ekuivalen per 1 liter bensin.

“Sedangkan listrik dari PLN saat ini sudah banyak dari energi terbarukan yg bersih. 1 Kwh menghasilkan emisi hanya sekitar 850 gram CO2. Maka perpindahan transportasi berbasis BBM menjadi listrik bisa mengurangi emisi CO2 separuhnya,” kata Darmawan Prasodjo saat acara PLN E-Mobility Day, Ahad, 24 Juli 2022.

Selain ramah lingkungan, mobil listrik juga diklaim lebih hemat dengan kantong pengguna. Darmawan menjelaskan dengan menggunakan listrik 1 kilowatthour (kWh), mobil listrik bisa menempuh jarak 8,5 kilometer. Sedangkan 1 liter bensin bisa menempuh jarak 10 kilometer. Artinya, 1 liter bensin setara dengan 1,2-1,3 kWh. Jika harga listrik SPKLU dibanderol Rp2.500 per kWh, maka menggunakan mobil listrik hanya perlu Rp3.000 setara per liter ekuivalen.

"Jika dibandingkan harga BBM saat ini Rp 14 ribu, maka biaya mobil listrik bisa seperempatnya," tambah Darmawan.

Advertising
Advertising

Ia memastikan para pemilik kendaraan listrik tak perlu ragu untuk melakukan perjalanan jauh. Ia mengatakan PLN akan terus menambah stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) untuk para pengendara mobil listrik.

"Ini sudah saatnya kita beralih ke mobil listrik. Beralih dari kendaraan berbasis energi impor, mahal dan beremisi tinggi ke energi berbasis domestik, murah dan ramah lingkungan," kata Darmawan.

Baca: Pengguna Sebut Lebih Hemat Pakai Mobil Listrik, Pengeluaran per Bulan Rp 250 Ribu

Berita terkait

PLN Bangun SPLU Pertama di Pulau Moyo

4 menit lalu

PLN Bangun SPLU Pertama di Pulau Moyo

PLN membangun Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU) pertama di Pulau Moyo. Pulau indah yang pernah disinggahi Lady Diana Spencer.

Baca Selengkapnya

PLN Resmikan SUTET Muara Enim Dukung Pasokan Listrik Sumatera Selatan dan Lampung

1 hari lalu

PLN Resmikan SUTET Muara Enim Dukung Pasokan Listrik Sumatera Selatan dan Lampung

PT PLN meresmikan Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) Muara Enim-Gumawang untuk dukung pasokan listrik Sumatera Selatan dan Lampung.

Baca Selengkapnya

World Water Forum, BIN dan PLN Pastikan Pasokan Listrik di Bali Aman

1 hari lalu

World Water Forum, BIN dan PLN Pastikan Pasokan Listrik di Bali Aman

World Water Forum (WWF) akan digelar di Bali. BIN dan PLN memastikan pasokan listrik aman.

Baca Selengkapnya

Polri Kirim 310 Kendaraan ke Bali, Tamu VVIP World Water Forum akan Dikawal dengan Kendaraan Listrik

1 hari lalu

Polri Kirim 310 Kendaraan ke Bali, Tamu VVIP World Water Forum akan Dikawal dengan Kendaraan Listrik

Korlantas Polri akan mengerahkan 2.446 personel untuk membantu pengamanan World Water Forum di Bali

Baca Selengkapnya

Kemenperin: Pabrik Motor Listrik Baru Akan Groundbreaking Pekan Depan, Luasnya 54 Hektare

3 hari lalu

Kemenperin: Pabrik Motor Listrik Baru Akan Groundbreaking Pekan Depan, Luasnya 54 Hektare

Merek motor listrik ini sudah dijual di Indonesia, tetapi produksinya masih dilakukan di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

3 hari lalu

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

Polri menyatakan kendaraan listrik untuk pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali pada 18-25 Mei 2024 telah siap digunakan.

Baca Selengkapnya

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

4 hari lalu

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Barat (UIW NTB) dalam komitmennya mendukung pengarusutamaan gender.

Baca Selengkapnya

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

4 hari lalu

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

Selain Indonesia, ada negara-negara lain yang membujuk Tesla untuk berinvestasi.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Kritik Pameran Kendaraan Listrik, Sebut Ada Kepentingan Bisnis Elit

5 hari lalu

Faisal Basri Kritik Pameran Kendaraan Listrik, Sebut Ada Kepentingan Bisnis Elit

Faisal Basri mengkritisi promosi kendaraan listrik yang selama ini tak mengungkap adanya dampak negatif lantaran masih mengandalkan batu bara

Baca Selengkapnya

Koalisi Masyarakat Sipil Gelar Nobar Bloody Nickel, Ungkap Sisi Gelap Kendaraan Listrik

6 hari lalu

Koalisi Masyarakat Sipil Gelar Nobar Bloody Nickel, Ungkap Sisi Gelap Kendaraan Listrik

Diskusi film itu ditujukan untuk merespons program pemerintah yang masif mendorong kendaraan listrik (EV) beserta sisi gelap hilirisasi nikel.

Baca Selengkapnya