Citilink Tambah Tiga Rute Penerbangan dari Medan, Berikut Jadwalnya

Sabtu, 21 Mei 2022 07:26 WIB

Petugas bagasi pesawat memasukkan barang milik penumpang ke dalam pesawat usai acara penandatanganan perjanjian kerjasama antara Citilink Indonesia dengan BNN di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis 15 Oktober 2020. Perjanjian tersebut merupakan upaya Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) dengan implementasi penempelan stiker pada badan pesawat jenis Airbus A320 dengan tema "Say No to Drug, Say Yes to Travel, Stop Narkoba". ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

TEMPO.CO, Tangerang-Maskapai penerbangan Citilink menambah tiga rute dari Medan yaitu Medan – Banda Aceh, Medan – Gunungsitoli dan Medan - Sibolga.

Direktur Utama Citilink Dewa Kadek Rai mengatakan penerbangan ini merupakan bagian dari rencana perusahaan untuk mengembangkan Medan sebagai hub Citilink. "Untuk memperkuat konektivitas penerbangan di Barat Indonesia,” katanya di Tangerang, Jumat 20 Mei 2022.

Rute Medan – Banda Aceh pulang pergi dan Medan – Gunungsitoli dimulai 20 Mei 2022. Adapun rute Medan - Sibolga dimulai 23 Mei 2022.

Menurut Dewa, wilayah Medan memiliki letak geografis yang strategis berdekatan dengan pusat perekonomian Asia seperti Kuala Lumpur dan Singapura, serta merupakan pintu gerbang wilayah Barat Indonesia sehingga diharapkan akan semakin menarik minat masyarakat untuk menerbangi rute ini.

Dewa menjelaskan bahwa dengan adanya rute ini akan meningkatkan aksesibilitas transportasi intra Sumatera, khususnya transportasi udara, sehingga perjalanan dapat dilakukan dengan waktu tempuh yang lebih singkat dan efisien.

Advertising
Advertising

Penerbangan rute Medan – Banda Aceh pp. dan Medan – Gunungsitoli pp. akan beroperasi setiap hari, sedangkan rute Medan – Sibolga pp. akan beroperasi setiap hari Senin dan Rabu dengan menggunakan pesawat ATR 72-600.

Berikut jadwalnya:
*Medan (Kualanamu) – Gunungsitoli QG 1910 07.00 08:15

*Gunungsitoli – Medan (Kualanamu) QG 1911 08.40 09:55

*Medan (Kualanamu) – Sibolga QG 1922 10.20 11:25

*Sibolga – Medan (Kualanamu) QG 1923 11.50 13:05

*Medan (Kualanamu) – Gunungsitoli QG 1912 10:20 11:35

*Gunungsitoli – Medan (Kualanamu) QG 1913 12:00 13:15

*Medan (Kualanamu) – Banda Aceh QG 1946 13:40 15:15

*Banda Aceh – Medan (Kualanamu) QG 1947 15:40 17:15

Dewa memastikan, Citilink senantiasa menerapkan protokol kesehatan yang ketat di seluruh lini operasional penerbangannya, baik dari pre, in, hingga post-flight dengan mengacu pada ketentuan protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah.

Baca Juga: Citilink Buka Rute Baru Surabaya - Sumenep dan Balikpapan - Tarakan

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Tips Menghindari Kursi Pesawat Tanpa Jendela Menurut Pakar Penerbangan

18 jam lalu

Tips Menghindari Kursi Pesawat Tanpa Jendela Menurut Pakar Penerbangan

Ada cara untuk menghindari kursi pesawat tanpa jendela, namun tidak mudah.

Baca Selengkapnya

Delay 5 Jam, Penumpang Lion Air SUB-BDJ Desak Kompensasi Rp 300 Ribu

1 hari lalu

Delay 5 Jam, Penumpang Lion Air SUB-BDJ Desak Kompensasi Rp 300 Ribu

Pesawat Lion Air JT 316 rute Surabaya-Banjarmasin delay selama lima jam karena menunggu kedatangan pesawat Lion Air dari Batam.

Baca Selengkapnya

Budi Karya Minta Aset Bandara Tuanku Tambusai Segera Dilimpahkan ke Kemenhub

1 hari lalu

Budi Karya Minta Aset Bandara Tuanku Tambusai Segera Dilimpahkan ke Kemenhub

Budi Karya menginstruksikan agar aset Bandara Tuanku Tambusai, Riau diserahkan ke Kementerian Perhubungan.

Baca Selengkapnya

Bandara AH Nasution Sumut Senilai Rp 434,5 Miliar Rampung Dibangun, Menhub: Bisa Tingkatkan Ekonomi Daerah

1 hari lalu

Bandara AH Nasution Sumut Senilai Rp 434,5 Miliar Rampung Dibangun, Menhub: Bisa Tingkatkan Ekonomi Daerah

Proyek pembangunan bandara AH Nasution ini mulai dibangun pada 2020 dengan anggaran sebesar Rp 434,5 miliar.

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Pukul 10.00 WITA Hari Ini

1 hari lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Pukul 10.00 WITA Hari Ini

Penutupan Bandara Sam Ratulang Manado diperpanjang hingga pagi hari ini, Ahad, 5 Mei 2024, pukul 10.00 WITA.

Baca Selengkapnya

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

2 hari lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

3 hari lalu

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

Keamanan bandara menggunakan Advanced Imaging Technology (AIT) untuk mendeteksi kejanggalan pada penumpang itu sebelum naik pesawat.

Baca Selengkapnya

Ikut Demo Desak Pengusutan Dugaan Kecurangan Seleksi PPPK di Langkat, Guru Honorer Dipecat

4 hari lalu

Ikut Demo Desak Pengusutan Dugaan Kecurangan Seleksi PPPK di Langkat, Guru Honorer Dipecat

Anggie Ratna Fury Putri, guru honorer SD di Langkat, dipecat Kepala Sekolah karena ikut aksi membongkar kecurangan dan dugaan korupsi seleksi PPPK.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

4 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan Bandara Sam Ratulangi, Manado belum aman untuk penerbangan akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

4 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya