Tempo dan Kreavi Ajak Kreator Muda Ikut Lomba Desain Wajah Baru Tempo.co, Simak Syaratnya

Kamis, 17 Maret 2022 17:16 WIB

logo tempo

TEMPO.CO, Jakarta - Tempo.co bersama Kreavi mengajak para kreator muda mengikuti lomba desain logo baru situs berita tersebut. Lomba bertajuk "Kreavi Challenge Wajah Baru Tempo" ini digelar seiring dengan rencana perusahaan melakukan rebranding sebagai bentuk adaptasi agar lebih lekat dengan kalangan muda.

Rebranding ini diharapkan membawa identitas yang lebih mewakili semangat kaum muda yang kini menjadi pembaca terbanyak Tempo.co,” kata Wahyu Dhyatmika, Direktur Utama PT Info Media Digital, perusahaan yang menaungi Tempo.co.

Lomba terbuka bagi siapa pun yang memiliki ketertarikan dalam bidang desain logo dan desain turunannya. Sebagai gambaran, logo baru Tempo diharapkan dapat menonjolkan produk portal Tempo.co agar memiliki identitas yang kuat sesuai dengan nilai dan budayanya.

Adapun periode penyerahan karya berlangsung mulai 6 Maret hingga 20 April 2022. Pembaca yang tertarik dapat mengirimkan karya berupa logo, supergrafis, dan sosial media template untuk rebranding Tempo.co melalui link : bit.ly/submisi-KCWBT.

Peserta harus melengkapi beberapa persyaratan dan dokumen. Selain itu, peserta diminta mengunggah karya di akun Instagram dan kreavi.com. Peserta dapat menandai atau tag serta me-mention Instagram @kreavi & @tempodotco. Peserta wajib menyertakan hashtag #KreaviChallenge #WajahBaruTempodotco.

Advertising
Advertising

Karya-karya yang terpilih akan mengikuti kurasi final pada 17-20 April 2022. Tempo dan Kreavi akan mengumumkan pemenang lomba pada 4 Mei 2022.

<!--more-->

Tiga pemenang akan memperoleh uang tunai total Rp 39 juta hingga akses gratis langganan membaca Tempo digital. Selain itu Tempo juga memilih 12 desain terbaik yang akan memperoleh hadiah uang tunai dan akses langganan Tempo digital. Berikut ini rinciannya.

  • Juara 1: Rp 20 juta dan masuk dalam artikel tempo.co serta subscribe gratis Tempo
    digital
  • Juara 2: Rp 12 juta dan masuk dalam artikel tempo.co serta subscribe gratis Tempo
    digital
  • Juara 3: Rp 7 juta dan masuk dalam artikel tempo.co serta subscribe gratis Tempo
    digital
  • 12 Juara Terbaik: Rp 1 juta masing-masing dan subscribe gratis Tempo digital

Sebanyak 30 peserta pertama yang mengumpulkan karya akan mendapatkan saldo GoPay senilai Rp 100 ribu.

Untuk informasi lebih lanjut, para kreator yang tertantang mengikuti lomba desain logo Tempo.co dapat memperbarui informasi melalui Instagram @kreavi. Calon peserta juga dapat mengajukan pertanyaan melalui grup WhatsApp dengan link bit.ly/WA-KCWBT.

Baca: Usai HET Dicabut, Ibu-ibu di Pamekasan Cerita Kelimpungan Cari Minyak Goreng

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Ketua Umum PWI Kenang Salim Said Sebagai Tokoh Pers yang Serbabisa

11 jam lalu

Ketua Umum PWI Kenang Salim Said Sebagai Tokoh Pers yang Serbabisa

Hendry menyebut almarhum Salim Said menunjukkan bahwa wartawan dapat menjadi apa saja untuk mengabdi kepada bangsa dan negara.

Baca Selengkapnya

Cara Kerja Teknologi Pengintai Asal Israel yang Masuk Indonesia: Palsukan Situs Berita

14 hari lalu

Cara Kerja Teknologi Pengintai Asal Israel yang Masuk Indonesia: Palsukan Situs Berita

Sejumlah perusahaan asal Israel diduga menjual teknologi pengintaian atau spyware ke Indonesia. Terungkap dalam investigasi gabungan Tempo dkk

Baca Selengkapnya

Anggota Komunitas Pers Politeknik Tempo Tamatkan Pelatihan, Resmi jadi Agen Cek Fakta

15 hari lalu

Anggota Komunitas Pers Politeknik Tempo Tamatkan Pelatihan, Resmi jadi Agen Cek Fakta

Komunitas Pers Politeknik Tempo (Korste) telah menyelesaikan rangkaian pelatihan cek fakta bersama tim Cek Fakta Tempo pada Jumat, 3 Mei 2024 dan resmi menjadi agen cek fakta.

Baca Selengkapnya

Investigasi Tempo dan Amnesty International: Produk Spyware Israel Dijual ke Indonesia

15 hari lalu

Investigasi Tempo dan Amnesty International: Produk Spyware Israel Dijual ke Indonesia

Investigasi Amnesty International dan Tempo menemukan produk spyware dan pengawasan Israel yang sangat invasif diimpor dan disebarkan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Tempo Menggelar Pelatihan Jurnalisme Konstruktif

20 hari lalu

Tempo Menggelar Pelatihan Jurnalisme Konstruktif

Tempo menggelar pelatihan jurnalisme konstruktif atau constructive journalism selama tiga hari sejak Ahad, 28 April 2024.

Baca Selengkapnya

Tempo Minta Dewan Pers Tegur Bahlil karena Tak Cerminkan Itikad Baik Narasumber Berita

45 hari lalu

Tempo Minta Dewan Pers Tegur Bahlil karena Tak Cerminkan Itikad Baik Narasumber Berita

Tempo menilai respons Bahlil tak mencerminkan itikad baik narasumber berita dan pejabat publik atas penyelesaian sengketa pers.

Baca Selengkapnya

Sastrawan Yudhistira Massardi Berpulang, Berikut Karya dan Penghargaan Sepanjang Kariernya

45 hari lalu

Sastrawan Yudhistira Massardi Berpulang, Berikut Karya dan Penghargaan Sepanjang Kariernya

Sastrawan Yudhistira Massardi meninggal dalam usia 70 tahun pada Selasa 2 April 2024 di RSUD Bekasi. Ini karya dan penghargaan yang diterimanya.

Baca Selengkapnya

Tempo Sebut Bahlil Sebarkan Misinformasi Putusan Dewan Pers

46 hari lalu

Tempo Sebut Bahlil Sebarkan Misinformasi Putusan Dewan Pers

Dewan Pers menilai substansi liputan Tempo tentang permainan pencabutan Izin Usaha pertambangan (IUP) tak melanggar etik.

Baca Selengkapnya

PT Gratina Lunasi Kewajiban, PT Temprint Cabut Laporan

47 hari lalu

PT Gratina Lunasi Kewajiban, PT Temprint Cabut Laporan

PT Temprint mencabut laporan terkait dugaan penggelapan karena PT Gratina telah melunasi kewajiban.

Baca Selengkapnya

Laporkan Narasumber Tempo ke Polisi, KKJ Sebut Menteri Bahlil Mengancam Kemerdekaan Pers

58 hari lalu

Laporkan Narasumber Tempo ke Polisi, KKJ Sebut Menteri Bahlil Mengancam Kemerdekaan Pers

KKJ mengatakan pelaporan itu menunjukkan Menteri Bahlil sebagai pejabat publik yang antikritik.

Baca Selengkapnya