Terpopuler Bisnis: Investasi Hotel Yusuf Mansur Dibongkar, Gadis di Toko Madjoe

Senin, 20 Desember 2021 05:28 WIB

Minggu lalu ustad Yusuf Mansur yang baru sembuh Covid-19 setelah mendapatkan perawatan di RSPAD. Ustad Yusuf Mansur kerap mengingatkan masyarakat agar tetap menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menghindari kerumunan. Instagram/@yusufmansur

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terpopuler ekonomi dan bisnis hingga Ahad kemarin, 19 Desember 2021 dimulai dari pengusaha sekaligus ulama, Yusuf Mansur, menjawab video Dosen Universitas Indonesia Ade Armando yang menyinggung sejumlah kasus investasi hotel siti.

Selanjutnya kabar dosen Universitas Indonesia Ade Armando menyinggung sejumlah kasus investasi Yusuf Mansur dalam video Youtube.

Adapula cerita tentang Toko Madjoe yang bertahan hingga 1 abad lamanya dan Tommy Soeharto yang didampingi anaknya saat meresmikan pembangunan lapangan golf

Berikutnya Gojek mengutuk pemerkosaan terhadap perawat oleh mitra pengemudi Gocar. Lalu ada berita tentang benda yang mirip tank mengapung di Laut Natuna.

Keenam berita itu terpantau paling banyak diakses para pembaca Kanal Ekonomi dan Bisnis Tempo.co. Berikut ringkasan dari enam berita trending tersebut:

Advertising
Advertising

1. Disinggung Ade Armando, Yusuf Mansur Beberkan Soal Investasi Hotel Siti

Pengusaha sekaligus ulama, Yusuf Mansur, menjawab video Dosen Universitas Indonesia Ade Armando yang menyinggung sejumlah kasus investasi Yusuf dalam video berjudul "Yusuf Mansur Bukti Beragama Harus Pakai Akal Sehat" yang disiarkan di akun Youtube CokroTV pada Sabtu, 18 Desember 2021.

"Akal sehat Pak Haji Armando ternyata malah tidak dipakai? Pengen juga saya jadi Youtuber," kata Yusuf dalam unggahan di akun Instagramnya yang tengah terverifikasi @yusufmansurnew, Sabtu, 18 Desember 2021.

Dalam unggahan itu, Yusuf Mansur mengatakan Hotel Siti yang dibicarakan Ade Armando kini berdiri kokoh. Utang BTN untuk membangun proyek tersebut, sebesar Rp 65 miliar pun sudah beres.

"Di luar itu, investasi orang aman, kembali, dan dilebihkan. Paling tinggal 5 persen kurang," ujar Yusuf. Hotel Siti juga dijadikan pesantren sudah bertahun-tahun dengan tetap profesional, serta diapresiasi pemerintah kota.

Simak lebih lanjut tentang Yusuf Mansur di sini.

Berita terkait

Legenda di Balik Nama Pulau Senoa di Natuna

2 hari lalu

Legenda di Balik Nama Pulau Senoa di Natuna

Nama Pulau Senoa ini diambil dari kata "senua" yang dalam bahasa lokal berarti berbadan dua.

Baca Selengkapnya

Melawat ke Pulau Senoa di Natuna, Menikmati Keindahan Bawah Laut Pulau Terdepan Indonesia

2 hari lalu

Melawat ke Pulau Senoa di Natuna, Menikmati Keindahan Bawah Laut Pulau Terdepan Indonesia

Pulau Senoa dipilih sebagai geosite bernilai tinggi karena keanekaragaman hayati dan budaya menyatu di dalamnya.

Baca Selengkapnya

Paytren Dicabut OJK, Yusuf Mansur Berharap Tak Kapok Coba Ide Lain

2 hari lalu

Paytren Dicabut OJK, Yusuf Mansur Berharap Tak Kapok Coba Ide Lain

Yusuf Mansyur mengklaim investasi syariah paytren tidak menjadi tempat pencucian uang, dia tidak tergoda dengan uang yang dianggap tidak benar

Baca Selengkapnya

Sensasi Tidur Bersanding dengan Batu Granit di Natuna Dive Resort

4 hari lalu

Sensasi Tidur Bersanding dengan Batu Granit di Natuna Dive Resort

Di Natuna Dive Resort yang mengusung tema eco-wisata ini, ada beberapa ruangan kamar yang langsung bersandingan dengan batu granit

Baca Selengkapnya

Pencabutan Izin Usaha Paytren Dinilai Menyelamatkan Lebih Banyak Calon Investor

4 hari lalu

Pencabutan Izin Usaha Paytren Dinilai Menyelamatkan Lebih Banyak Calon Investor

Ekonom Nailul Huda menilai langkah OJK mencabut izin PT Paytren Manajemen Investasi sudah tepat.

Baca Selengkapnya

5 Hal Tentang Paytren, Bisnis Yusuf Mansur yang Sempat Hits Kini Disanksi OJK

6 hari lalu

5 Hal Tentang Paytren, Bisnis Yusuf Mansur yang Sempat Hits Kini Disanksi OJK

Pada 13 Mei 2024 PayTren milik Yusuf Mansur harus merelakan izin usahanya dicabut oleh OJK karena melanggar sejumlah aturan Pasar Modal.

Baca Selengkapnya

OJK Cabut Izin Paytren, Yusuf Mansur: Kami Semua Mulus Jaga Amanah

6 hari lalu

OJK Cabut Izin Paytren, Yusuf Mansur: Kami Semua Mulus Jaga Amanah

Otoritas Jasa Keuangan atau OJK resmi mencabut izin PT Paytren Aset Manajemen atau Paytren

Baca Selengkapnya

Geopark Natuna Minim Diketahui Masyarakat Setempat, Ternyata Ini Sebabnya

6 hari lalu

Geopark Natuna Minim Diketahui Masyarakat Setempat, Ternyata Ini Sebabnya

Natuna didaftarkan sebagai geopark untuk diplomasi

Baca Selengkapnya

Ini 8 Alasan OJK Mencabut Izin Usaha Paytren Milik Ustad Yusuf Mansur

6 hari lalu

Ini 8 Alasan OJK Mencabut Izin Usaha Paytren Milik Ustad Yusuf Mansur

Otoritas Jasa Keuangan atau OJK mencabut izin usaha PT Paytren Aset Manajemen, yang didirikan ustad terkenal Yusuf Mansur.

Baca Selengkapnya

Pertama Digelar, Natuna Geopark Marathon 2024 Diikuti 840 Peserta dari Dalam dan Luar Negeri

8 hari lalu

Pertama Digelar, Natuna Geopark Marathon 2024 Diikuti 840 Peserta dari Dalam dan Luar Negeri

Natuna yang masuk dalam daftar Geopark Nasional akan memfokuskan diri dalam kegiatan-kegiatan sport tourism.

Baca Selengkapnya