Optimalkan Potensi Bisnis Asia Timur, BRI Buka Kantor Cabang di Taiwan

Kamis, 2 Desember 2021 10:41 WIB

INFO BISNIS –Komitmen untuk terus mengembangkan bisnis terus dilanjutkan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, kali ini diwujudkan dengan menambah outlet luar negeri yakni Kantor Cabang di Taipei, Taiwan.

Kantor Cabang Luar Negeri ke-enam yang dimiliki BRI ini terletak di No. 166, Sec. 3, Nanjing East Road, Zhongshan District, Taipei City, Taiwan. Operasional BRI Taipei Branch (BRITW) ini dimulaiSelasa, 30 November 2021.

BRI Taipei Branch telah mengantongi izin operasional sebagai Full Retail Foreign Bank Branch Office License oleh otoritas Taiwan. Dengan lisensi tersebut, BRI Taipei Branch dapat memberikan pelayanan Simpanan, Pinjaman, Remitansi, Trade Finance, dan Treasury kepada nasabah di Taiwan.

SEVP Treasury & Global Services BRI Achmad Royadi mengatakan kehadiran BRI Taipei Branch ini diharapkan bisa memaksimalkan pangsa pasar di Asia Timur. Seperti diketahui, ekonomi Taiwan bertumpu pada produk-produk Hi-tech, semikonduktor, hingga komputer dengan total Produk Domestik Bruto (PDB) menyentuh 668,5 miliar dolar AS pada 2020.

Lebih rinci, Achmad mengatakan potensi bisnis yang dibidik BRI melalui BRI Taipei Branch ini antara lain Diaspora di Taiwan dan Indonesian Trade Related Business. Terlebih, BRI Taipei Branch merupakan satu-satunya kantor cabang yang dimiliki bank asal Indonesia di Taiwan.

Advertising
Advertising

“Sebagai bank asal Indonesia pertama dan satu-satunya di Taiwan, BRI Taipei Branch membawa misi untuk membantu Diaspora Indonesia di Taiwan mendapatkan layanan perbankan, baik itu simpanan, pinjaman, dan layanan perbankan lainnya seperti trade finance dan bisnis remitansi,” ujar Achmad, Selasa 30 November.

Nilai ekspor-impor Indonesia dan Taiwan yang terus meningkat semakin mendukung BRI memaksimalkan pangsa pasar Asia Timur melalui BRI Taipei Branch. Nilai ekspor non-migas ke Taiwan pada Oktober 2021 menembus 783,3 juta dolar AS dan impor nonmigas sebesar 260,3 juta dolar AS.

“Kami akan berusaha u dapat menjembatani kegiatan ekspor-impor antara Indonesia dan Taiwan, melalui layanan Trade Finance, dan jasa perbankan lainnya. Harapannya, dengan hadirnya BRI di Taipei dapat membantu meningkatkan ekspor produk dari Indonesia ke Taiwan, khususnya produk-produk UMKM,” kata Achmad Royadi.

Selain itu, BRI Taipei Branch ini merupakan komitmen perseroan untuk hadir melayani para Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Taiwan. Hingga Oktober 2021, tercatat 250 ribu PMI yang bekerja di Taiwan. “Para Pekerja Migran Indonesia tersebut secara rutin membutuhkan layanan remitansi untuk mengirimkan penghasilannya kepada keluarga dan memberikan layanan produk simpanan serta investasi untuk jaminan di hari tua,” ujarnya.

Sebelumnya, BRI telah memiliki beberapa kantor cabang yang tersebar di beberapa negara. Kantor cabang tersebut antara lain BRI New York Agency (BRINYA), BRI Cayman Island Branch (BRICIB), BRI Hong Kong Representative Office (BRI HKRO), BRI Singapore Branch (BRISG), dan BRI Timor Leste Branch (BRITL).

Kehadiran BRI Taipei Branch ini turut menjembatani investor asal Taiwan untuk menanamkan modalnya di Indonesia. Hal ini sejalan dengan upaya pemerintah untuk meningkatkan investasi asing di dalam negeri.

“Kedepan BRI Taipei Branch juga kami rencanakan menjadi gerbang investasi dari Taiwan ke Indonesia yang dapat membantu para investor berinvestasi baik secara langsung maupun tidak langsung. Dengan nilai Investment Yield yang lebih kompetitif tentu akan menarik minat Investor dari Taiwan untuk berinvestasi di Indonesia. Pembukaan Kantor Cabang BRI di Taipei sesuai dengan semangat kami untuk Memberi Makna Indonesia,” kata Achmad.(*)

Berita terkait

BRI Kembali Ingatkan WaspadaI Modus Penipuan Online

4 hari lalu

BRI Kembali Ingatkan WaspadaI Modus Penipuan Online

Aksi penipu yang mengirim file berekstensi APK tetap terjadi. Berikut tips mengatasinya.

Baca Selengkapnya

BRI Bantu Usaha Kue Kering di Sidoarjo Penuhi Permintaan saat Lebaran

4 hari lalu

BRI Bantu Usaha Kue Kering di Sidoarjo Penuhi Permintaan saat Lebaran

Usaha kue kering Retas Snacks and Cookies semakin berkembang pesat setelah mendapat bantuan KUR dari BRI.

Baca Selengkapnya

Setor Tunai ATM BRI Meningkat 24,5 Persen pada Periode Libur Lebaran 2024

5 hari lalu

Setor Tunai ATM BRI Meningkat 24,5 Persen pada Periode Libur Lebaran 2024

Setor tunai ATM meningkat. Sebaliknya tarik tunai menurun karena banyak nasabah beralih ke transaksi digital.

Baca Selengkapnya

Transaksi BRIZZI Meningkat 15 Persen selama Ramadan dan Lebaran

5 hari lalu

Transaksi BRIZZI Meningkat 15 Persen selama Ramadan dan Lebaran

Sejumlah kemudahan yang dijalankan BRI mendongkrak konsumen beralih ke transaksi digital.

Baca Selengkapnya

BRI Kembali Sediakan Banknotes untuk Biaya Hidup Jamaah Haji 2024

5 hari lalu

BRI Kembali Sediakan Banknotes untuk Biaya Hidup Jamaah Haji 2024

Setiap calon jemaah haji yang diberangkatkan akan mendapatkan banknotes sebesar 750 riyal.

Baca Selengkapnya

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

11 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Budi Daya Rumput Laut Kampung Pogo Bertumbuh Bersama KlasterkuHidupku

25 hari lalu

Budi Daya Rumput Laut Kampung Pogo Bertumbuh Bersama KlasterkuHidupku

BRI melalui program KlasterkuHidupku memberi bantuan peralatan untuk budi daya rumput laut.

Baca Selengkapnya

Desa Ibru, Pemenang Desa BRILian yang Inovatif Manfaatkan Kunyit

25 hari lalu

Desa Ibru, Pemenang Desa BRILian yang Inovatif Manfaatkan Kunyit

Produk kunyit Desa Ibru sudah diekspor ke Turki dan Malaysia. Capaian lainnya yakni meraih penghargaan sebagai Desa Inovatif dan Digitalisasi Terbaik.

Baca Selengkapnya

Dukung Safari Ramadan BUMN, BRI Gelar Pasar Murah di Jateng dan Sulsel

26 hari lalu

Dukung Safari Ramadan BUMN, BRI Gelar Pasar Murah di Jateng dan Sulsel

Di setiap lokasi pasar murah terdapat 1.000 paket sembako yang dijual di bawah harga pasar.

Baca Selengkapnya

BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

26 hari lalu

BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

Jumlah dividen kali ini mengalami peningkatan sebesar 10,59 persen dibandingkan nominal yang dibayarkan pada 2023.

Baca Selengkapnya