Yang Dibahas Ahok Saat Bertemu Bos Krakatau International Port

Reporter

Bisnis.com

Senin, 13 September 2021 16:49 WIB

Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) memberikan keterangan saat menghadiri peluncuran bukunya dalam acara ngobrol@Tempo di kantor Redaksi Tempo, Palmerah, Jakarta, 17 Februari 2020. Saat peluncuran, Basuki sedikit menceritakan apa yang ia rasakan di hari-hari pertama di tahanan. TEMPO/Charisma Adristy

TEMPO.CO, Jakarta - Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok bersama dengan CEO Krakatau International Port Akbar Djohan membahas kerja sama strategis untuk penyediaan bahan bakar kapal di kawasan Selat Sunda.

Akbar mengatakan pihaknya membahas kerja sama bunkering marine fuel oil (MFO) yang telah diteken pada Agustus lalu. Kerja sama itu disepakati PT Krakatau Bandar Samudera (Krakatau International Port/KIP) dan Pertamina.

Akbar menjelaskan, kerja sama tersebut adalah bentuk strategi yang dapat memberikan nilai tambah bagi banyak pihak. Kerja sama itu juga dapat memperkuat rantai pasok energi minyak dan gas bumi (migas) di sepanjang Selat Sunda.

“Saya juga yakin economic and opportunity loss akibat belum adanya jasa bunkering bahan bakar minyak untuk kapal niaga di Selat Sunda berpotensi besar untuk disinergikan dengan Pertamina, dan kami berkomitmen untuk menjadikan Selat Sunda sebagai pelabuhan strategis yang dapat melayani seluruh kebutuhan kapal dengan pelayanan berstandar internasional,” kata Akbar dalam keterangan resmi, Senin, 13 September 2021.

Dalam pertemuan tersebut, terdapat sejumlah kerja sama lainnya yang dibahas untuk meningkatkan sinergi antara Pertamina dengan Krakatau International Port.

“Selain mendiskusikan program MFO, kami berbincang mengenai upaya lainnya untuk penguatan Selat Sunda sebagai jalur maritim strategis dan potensial bagi Indonesia. Salah satunya, yaitu target 5.000 kapal yang akan melaksanakan perdagangan per tahun,” ucapnya.
<!--more-->
Ahok meyakini bahwa kerja sama tersebut dapat memberikan kekuatan bagi ekosistem perdagangan maritim di Indonesia, sekaligus memberikan manfaat besar bagi industri sektor energi seperti Pertamina.

Ahok turut mengapresiasi target yang ingin dicapai oleh Krakatau International Port. Untuk itu, Ahok memastikan pihaknya siap mendukung upaya pencapaian target dari anak usaha Krakatau Steel itu.

“Kehadiran layanan Pertamina di salah satu titik strategis maritim di Indonesia ini dapat mendukung pertumbuhan ekonomi negara, serta membuktikan sinergi dengan KIP adalah langkah strategis untuk memperkuat Indonesia sebagai poros maritim, khususnya di wilayah perairan strategis kita,” ujar Ahok.

Baca juga: Ahok Sebut Transformasi Organisasi dan SDM Pertamina Paling Top, Apa Sebabnya?

Berita terkait

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

3 hari lalu

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

Bulan lalu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta mengajukan penonaktifan terhadap 92.493 NIK warga Jakarta ke Kemendagri.

Baca Selengkapnya

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

3 hari lalu

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

Mantan Gubernur DKI Jakarta Ahok mengatakan konsep tempat parkir bawah tanah Monas ini sempat masuk gagasannya.

Baca Selengkapnya

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

6 hari lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

7 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

9 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

12 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Irak Kirim 10 Juta Liter Bahan Bakar ke Gaza dan Tawarkan Bantuan Medis

28 hari lalu

Irak Kirim 10 Juta Liter Bahan Bakar ke Gaza dan Tawarkan Bantuan Medis

Irak pada Minggu setuju untuk mengirim 10 juta liter bahan bakar ke Jalur Gaza demi mendukung rakyat Palestina

Baca Selengkapnya

Aktivis Greta Thunberg Ditangkap Dua Kali Saat Unjuk Rasa di Belanda

29 hari lalu

Aktivis Greta Thunberg Ditangkap Dua Kali Saat Unjuk Rasa di Belanda

Aktivis Greta Thunberg ditangkap lagi setelah dibebaskan dalam unjuk rasa menentang subsidi bahan bakar minyak.

Baca Selengkapnya

Tiga Truk Bantuan Tiba di Gaza, Angkut Obat hingga Bahan Bakar

29 hari lalu

Tiga Truk Bantuan Tiba di Gaza, Angkut Obat hingga Bahan Bakar

Tiga truk bantuan tiba di Gaza dengan mengangkut obat-obatan dan pasokan medis.

Baca Selengkapnya

Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

29 hari lalu

Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

Sebanyak tiga truk bantuan berisi bahan bakar, obat-obatan, dan pasokan medis pada Sabtu memasuki Gaza utara yang sebelumnya menghadapi blokade Israel

Baca Selengkapnya